Alasan Memilih Nama Cucu Presiden untuk Varietas Anggur

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Minggu, 17 November 2019 20:52 WIB

Ilustrasi buah anggur. TEMPO/Charisma Adristy

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Balai Penelitian Tanaman Jeruk dan Buah Subtropika (Balitjestro) Harwanto menjelaskan asal mula penamaan anggur varietas Janetes SP1 menanggapi respon beberapa pihak terkait penamaan varietas anggur hasil penemuan Balitbang Kementerian Pertanian yang mirip dengan nama cucu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Jan Ethes.

Menurut Harwanto, penamaan ini telah sesuai dengan aturan yang ada, karena varietas yang dikenalkan kepada masyarakat dan diberi nama ini adalah calon varietas baru. "Kami selaku pemohon meminta kepada Bapak Menteri untuk memberi nama, dengan memilih alternatif nama yang telah disiapkan, ataupun memberi nama tersendiri," katanya dalam keterangan pers yang diterima Tempo pada 17 November 2019.

Nantinya dalam pendaftaran varietas tetap atas nama penemu selaku pemohon, sehingga tetap sesuai aturan yang ada. Mengenai pemilihan nama Janetes SP1, Harwanto mengatakan adalah hal biasa dalam temuan baru. "Dulu Litbang pernah memberi nama varietas padi Fatmawati atau Sintanur. Sama sekali tidak ada masalah karena nama varietas boleh apa saja," jelas Harwanto.

Nama Janetes SP1 dipilih karena mempunyai makna bagus, yaitu sangat cekatan atau cepat tepat. Kementan berharap adanya varietas baru ini menjadi idola baru produk buah nasional dan tidak perlu impor. "Buah anggur lokal kita kan kurang digemari selama ini. Varietas baru ini harapan masa depan dunia hortikultura Indonesia. Dapat menjadi unggulan dan idola nasional. Petani dan masyarakat gak perlu lagi mikir beli anggur impor, karena produk kita gak kalah tampilan dan rasanya," katanya.

Badan Litbang Kementerian Pertanian baru saja merilis hasil inovasi terbaru mereka, yakni anggur varietas Janetes SP 1. Anggur itu dianggap spesial bukan hanya lantaran memiliki nama mirip cucu pertama Presiden Joko Widodo alias Jokowi, melainkan diklaim mengantongi sejumlah keunggulan.

Advertising
Advertising

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan, anggur varietas anyar ini memiliki karakter rasa yang manis dan segar. "Tekstur daging buahnya krispi dan tidak terlalu berair," tuturnya dalam keterangan tertulis, Jumat, 15 November 2019.

Tak cuma itu, ia mengklaim bahwa anggur varietas Jan Ethes tersebut tidak mudah rontok. Karenanya, buah ini mampu disimpan selama tujuh hari setelah panen di suhu ruang. Sedangkan di dalam lemari penyejuk, anggur varietas Janetes bisa bertahan lebih lama, yakni hingga 14 hari.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

Resep Membuat Anggur Smoothies untuk Jaga Kesehatan Liver

10 hari lalu

Resep Membuat Anggur Smoothies untuk Jaga Kesehatan Liver

Anggur mengandung senyawa resvaratrol yang bisa cegah kerusakan sel liver dan meningkatkan antioksidan tubuh, intinya menjaga kesehatan liver.

Baca Selengkapnya

5 Makanan yang Berbahaya bagi Anjing, Bisa Sebabkan Kematian

20 Januari 2024

5 Makanan yang Berbahaya bagi Anjing, Bisa Sebabkan Kematian

Jangan beri anjing lima makanan berikut. Efeknya sungguh berbahaya, bahkan bisa menyebabkan kematian.

Baca Selengkapnya

4 Manfaat Anggur Laut: Perkuat Imun hingga Obati Penyakit Gondok

7 Januari 2024

4 Manfaat Anggur Laut: Perkuat Imun hingga Obati Penyakit Gondok

Anggur laut ternyata memiliki banyak manfaat kesehatan

Baca Selengkapnya

Jokowi Menikmati Liburan Jelang Pergantian Tahun di Solo, Jalan-Jalan Bersama Cucu

31 Desember 2023

Jokowi Menikmati Liburan Jelang Pergantian Tahun di Solo, Jalan-Jalan Bersama Cucu

Jokowi menikmati libur menjelang pergantian tahun 2023-2024 di Kota Solo, bersama dua cucunya Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Mamah

Baca Selengkapnya

Fakta Unik Wine dari Belimbing Wuluh, Minuman Sehat yang Punya Khasiat Antidiabetes

21 November 2023

Fakta Unik Wine dari Belimbing Wuluh, Minuman Sehat yang Punya Khasiat Antidiabetes

Belimbing wuluh bisa diolah menjadi wine. minuman sehat yang punya banyak khasiat

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Anggur Moondrop Anggur Hitam yang Lonjong dan Lebih Manis

21 November 2023

Serba-serbi Anggur Moondrop Anggur Hitam yang Lonjong dan Lebih Manis

Anggur moonrop memiliki bentuk yang berbeda dari anggur pada umumnya. Warnanya hitam pekat dengan bentuk lonjong, namun lebih manis.

Baca Selengkapnya

Inilah Makanan yang Harus Dihindari saat Demam Berdasarkan Penyebabnya

12 November 2023

Inilah Makanan yang Harus Dihindari saat Demam Berdasarkan Penyebabnya

Selain dengan minum obat, ada beberapa makanan yang harus dihindari saat demam untuk mengurangi gejala dan membantu melawan infeksi.

Baca Selengkapnya

6 Buah yang Disebut dalam Alquran, Ini Deretan Manfaatnya

10 November 2023

6 Buah yang Disebut dalam Alquran, Ini Deretan Manfaatnya

Beberapa buah yang disebut dalam Alquran yaitu anggur, pisang, tin, kurma, zaitun dan delima

Baca Selengkapnya

Dampak Buruk Lapisan Lilin pada Buah Anggur ketika Dikonsumsi, Begini Cara Tepat Menghilangkannya

29 Oktober 2023

Dampak Buruk Lapisan Lilin pada Buah Anggur ketika Dikonsumsi, Begini Cara Tepat Menghilangkannya

Anggur memiliki lapisan lilin kutikula berwarna putih tipis ataupun transparan, lilin tersebut memiliki sejumlah dampak buruk bagi tubuh.

Baca Selengkapnya

5 Kontroversi Syahrul Yasin Limpo, dari Bantah Food Estate Gagal, Kalung Anti Corona hingga Angkat Lesti Kejora Duta Petani

30 September 2023

5 Kontroversi Syahrul Yasin Limpo, dari Bantah Food Estate Gagal, Kalung Anti Corona hingga Angkat Lesti Kejora Duta Petani

Sebelum dijadikan tersangka, ternyata sudah panjang deretan kontroversi Mentan Syahrul Yasin Limpo. Berikut daftarnya.

Baca Selengkapnya