Pentingnya Zat Gizi Mikro, Waspadai Dampak Bila Kekurangan

Reporter

Antara

Kamis, 23 Januari 2020 19:10 WIB

Seorang bocah penderita malnutrisi di rumahnya, di Barquisimeto, Venezuela, 9 Agustus 2019. Tak hanya harga makanan pokok yang melambung, sejumlah rumah sakit pun kesulitan mendapatkan stok obat-obatan selama krisis ekonomi. REUTERS/Carlos Garcia Rawlins

TEMPO.CO, Jakarta - Mikronutrien atau zat gizi mikro adalah zat gizi yang dibutuhkan manusia dengan jumlah sedikit. Tapi, zat-zat itu mempunyai peran yang sangat penting dalam pembentukan hormon, aktivitas enzim, serta mengatur fungsi sistem imun dan sistem reproduksi. Beberapa contoh zat gizi mikro adalah vitamin A, yodium, besi dan seng.

Permasalahan gizi di Indonesia tidak hanya perihal kekurangan atau kelebihan gizi tapi kini terdapat masalah gizi mikro yang harus menjadi perhatian. Begitu ujar peneliti gizi A. A. Sagung Indriani Oka.

"Kalau dulu itu kita mengenal kurang gizi dan gizi buruk, tapi sebenarnya tren di Indonesia ini juga sudah mulai banyak yang gizi lebih atau obesitas. Tetapi ternyata hasil banyak studi tidak hanya itu tapi juga ada yang namanya kekurangan zat gizi mikro," kata peneliti Southeast Asian Ministers of Education Organization Regional Center for Food and Nutrition (SEAMEO RECFON) itu.

Orang-orang yang mengalami kekurangan zat gizi mikro bisa saja terlihat sehat serta tidak terlalu kurus ataupun gemuk. Tapi, ternyata mereka menderita anemia atau kekurangan kalsium. Jadi, jika dulu permasalahan Indonesia adalah masalah gizi ganda, yaitu kekurangan gizi dan obesitas, maka sekarang terdapat triple burden malnutrion.

Gizi mikro sangat penting dan bahkan dapat juga mempengaruhi potensi seorang ibu melahirkan anak stunting. Menurut data Kementerian Kesehatan, sekitar lima dari 10 ibu hamil atau 48,6 persen di Indonesia yang mengalami anemia atau kurang darah berpotensi melahirkan anak stunting. Direktur Gizi Masyarakat Kemenkes, Dhian Probhyoekti, mengajurkan ibu hamil untuk mengonsumsi tablet penambah darah yang berisi suplemen gizi mikro berupa zat besi dan asam folat.

Advertising
Advertising

Hal itu perlu dilakukan karena jika hampir setengah dari ibu hamil Indonesia mengalami anemia, maka hampir separuh anak Indonesia yang akan menjadi generasi masa depan berpotensi mengalami stunting.

"Generasi yang stunting pasti bukan generasi pemimpin, dia generasi pekerja yang harus disuruh dulu baru bekerja. Ekonomi kita akan segitu-gitu saja, negara kita bukan sebagai pemimpin tapi sebagai pekerja," kata Dhian.

Berita terkait

Cegah Krisis Pangan ala Gang 8 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur

7 hari lalu

Cegah Krisis Pangan ala Gang 8 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur

Inisiatif lokal untuk mitigasi krisis pangan lahir di jalan gang di Kelurahan Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur. Berbekal dana operasional RT.

Baca Selengkapnya

Saran Ahli Gizi agar Pasien Kanker Tak Kekurangan Nutrisi

28 Februari 2024

Saran Ahli Gizi agar Pasien Kanker Tak Kekurangan Nutrisi

Ahli gizi menjelaskan pentingnya asupan makanan sehat bagi pasien kanker apapun agar terhindar dari risiko malnutrisi. Simak sarannya.

Baca Selengkapnya

Program Makan Siang Gratis dan Kandungan Gizinya Belum Dibahas Spesifik di Rapat Kabinet

28 Februari 2024

Program Makan Siang Gratis dan Kandungan Gizinya Belum Dibahas Spesifik di Rapat Kabinet

Presiden Joko Widodo mengatakan program makan siang gratis tidak dibahas spesifik dalam sidang kabinet paripurna di Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Ketahui Apa Itu Stunting, Gejala, dan Cara Mencegahnya

7 Februari 2024

Ketahui Apa Itu Stunting, Gejala, dan Cara Mencegahnya

Memahami apa itu stunting dan cara pencegahannya penting diketahui. Sebab, hal ini berkaitan dengan tumbuh kembang anak. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Sambut Hari Gizi Nasional, Pahami Mitos dan Fakta soal Pola Makan Sehat

24 Januari 2024

Sambut Hari Gizi Nasional, Pahami Mitos dan Fakta soal Pola Makan Sehat

Hari Gizi Nasional diperingati setiap 25 Januari dan ahli gizi pun memberi saran serta mitos dan fakta seputar pola makan sehat.

Baca Selengkapnya

8 Alasan Kenapa Orang Makan Banyak Tapi Sulit Gemuk

20 Januari 2024

8 Alasan Kenapa Orang Makan Banyak Tapi Sulit Gemuk

Anda mungkin iri dengan seseorang yang makan banyak tapi berat badan tidak naik. Berikut alasan kenapa orang makan banyak tapi sulit gemuk.

Baca Selengkapnya

Jubir TKN Prabowo-Gibran Klaim Program Makan Siang Gratis Dorong Kesejahteraan

29 Desember 2023

Jubir TKN Prabowo-Gibran Klaim Program Makan Siang Gratis Dorong Kesejahteraan

Prabowo-Gibran berharap dapat memenuhi gizi anak-anak Indonesia melalui program makan siang gratis.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Perjalanan 77 Tahun UNICEF, Begini Lingkup Tugasnya

12 Desember 2023

Kilas Balik Perjalanan 77 Tahun UNICEF, Begini Lingkup Tugasnya

UNICEF pertama kali didirikan pada 11 Desember 1946. Simak alasan pendirian organisasi di bawah PBB ini, ketahui lingkup tugasnya.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Didukung Warga Tegal, Libatkan Warteg dalam Program Makan Siang Gratis?

10 Desember 2023

Prabowo-Gibran Didukung Warga Tegal, Libatkan Warteg dalam Program Makan Siang Gratis?

Ahmad Muzani mengatakan kemungkinan pengusaha warteg turut andil dalam program makan siang gratis Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Lauk PMT Hanya Nasi dan Kuah, Dinkes Depok Bantah Korupsi, Beberkan Anggarannya

19 November 2023

Lauk PMT Hanya Nasi dan Kuah, Dinkes Depok Bantah Korupsi, Beberkan Anggarannya

Lauk program pemberian makanan tambahan di Kota Depok disorot

Baca Selengkapnya