Jelang Hari Kasih Sayang, Saatnya Berburu Kado Unik

Reporter

Bisnis.com

Sabtu, 13 Februari 2021 08:31 WIB

Lilin Aromaterapi.

TEMPO.CO, Jakarta - Hari Kasih Sayang atau Hari Valentine yang jatuh pada tanggal 14 Februari. Waktunya buat mencari kado unik untuk orang terkasih.

Tidak hanya dengan pasangan, Hari Valentine juga dapat dirayakan bersama keluarga. Berbicara soal kasih sayang, berdasarkan buku The Five Love Languages karya Gary Chapman, ada lima cara bahasa cinta untuk mengekspresikan rasa sayang, salah satunya memberikan hadiah.

Memberikan kado Valentine tidak harus bunga, apalagi barang mewah. Anda bisa memilih kado yang ramah di kantong namun memiliki makna tersendiri bagi pasangan atau keluarga. Simak beberapa ide hadiah Valentine yang bisa diberikan, dikutip dari siaran resmi Ikea.

Lilin aromaterapi
Lilin aromaterapi merupakan barang yang cukup populer belakangan ini. Di balik bentuknya yang cantik, ada banyak manfaat yang bisa dirasakan. Lilin aromaterapi bermanfaat untuk meringankan stres dan memberikan efek relaksasi pada tubuh. Kombinasi lilin aromaterapi dan lentera cantik dapat diletakkan di sudut ruangan untuk menikmati aroma essential oil yang terkandung di dalamnya sambil bersantai bersama orang terkasih atau keluarga. Pemberian lilin aromaterapi dapat menghadirkan kesan romantis dan bentuk kepedulian terhadap orang yang disayang.

Peralatan minum kopi
Minum kopi kini sudah menjadi gaya hidup. Bagi beberapa orang, memulai hari dengan meminum secangkir kopi sudah jadi rutinitas tersendiri. Kopi dipercaya ampuh membangkitkan semangat, memunculkan energi positif, dan meningkatkan fokus saat bekerja. Dengan adanya pandemi Covid-19, kegiatan meminum kopi menjadi salah satu cara untuk membangkitkan semangat bekerja dari rumah sehingga jadi lebih menyenangkan.

Advertising
Advertising

Baca juga: Inspirasi Kado buat Kekasih di Hari Valentine, Ayo Pilih yang Cocok

Kue cokelat
Rasanya kurang sah merayakan Valentine tanpa memberikan cokelat sebagai kado. Menurut tradisi Eropa dan asal usul Hari Valentine, sekotak cokelat dipercaya sebagai simbol romantisme dan kasih sayang. Biskuit dan cokelat ini dapat dinikmati bersama pasangan dan keluarga sambil menikmati secangkir kopi ketika bersantai di rumah.

Taplak meja makan senada dengan bantal kursi (Sumber: dhgate.com)

Bantal kursi
Momen Valentine bukan selalu tentang kasih sayang terhadap pasangan. Anda bisa menunjukkan kasih sayang kepada siapapun di hari spesial ini, tidak terkecuali orang tua dan keluarga. Di hari Valentine, Anda bisa merayakannya di rumah saja bersama orang tersayang dan keluarga sambil menonton film favorit. Melengkapi momen kebersamaan tersebut, Anda bisa memberikan bantal kursi yang berguna, khususnya untuk bersantai setelah lelah seharian bekerja.

Bingkai berisi foto kenangan
Memberikan kado dengan pesan yang personal dapat lebih menarik perhatian penerimanya. Anda bisa berkreasi untuk memberikan kado yang lebih berkesan untuk orang tersayang dengan membuat kolase foto dari kenangan bersama orang terkasih. Kumpulan foto bersama orang terkasih dan keluarga dapat diletakkan dalam satu bingkai lalu sematkan pesan terkait setiap kenangan yang ada dalam foto-foto tersebut. Setiap orang pasti memiliki momen indah dalam hidupnya. Dengan memberikan kado ini, Anda dapat membantunya untuk selalu mengingat momen-momen indah tersebut di Hari Kasih Sayang.

Berita terkait

Tak Suka Hadiah Pemberian Kerabat, Apa yang Harus Dilakukan?

13 hari lalu

Tak Suka Hadiah Pemberian Kerabat, Apa yang Harus Dilakukan?

Tak semua hadiah yang diterima seperti yang diharapkan atau bahkan kita sama sekali tak suka barang yang diberikan. Apa yang harus dilakukan?

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Punya 12 Perayaan Unik yang Jatuh Setiap Tanggal 14, Apa Itu?

14 hari lalu

Korea Selatan Punya 12 Perayaan Unik yang Jatuh Setiap Tanggal 14, Apa Itu?

Tanggal 14 menjadi angka spesial dalam kalender Korea Selatan. Tak hanya Black day, ternyata Korea punya 12 perayaan unik yang berkaitan dengan cinta.

Baca Selengkapnya

Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

14 hari lalu

Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

Anda mungkin merasa perlu menghadiahi diri dengan makanan enak setelah hari berat dan panjang. Namun pakar mengingatkan cara ini tak baik buat mental.

Baca Selengkapnya

Juara All England dan BAC 2024, Ini Nominal Hadiah yang Diterima Jonatan Christie

15 hari lalu

Juara All England dan BAC 2024, Ini Nominal Hadiah yang Diterima Jonatan Christie

Jonatan Christie menunjukkan performa yang konsisten dengan menjuarai All England dan BAC 2024.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Serahkan Hadiah Utama 500 Gram Emas untuk Dede Rudi

40 hari lalu

Pegadaian Serahkan Hadiah Utama 500 Gram Emas untuk Dede Rudi

PT Pegadaian, kembali menorehkan catatan manis dengan mewujudkan mimpi salah satu nasabahnya.

Baca Selengkapnya

Drake Manjakan Wanita Hamil dari Bangku VIP hingga Hadiah Rp 393 Juta Saat konser di Texas

43 hari lalu

Drake Manjakan Wanita Hamil dari Bangku VIP hingga Hadiah Rp 393 Juta Saat konser di Texas

Kebiasaan Drake memberikan hadiah kepada penggemarnya saat konser terus berlanjut, kali ini seorang wanita hamil yang beruntung

Baca Selengkapnya

Kendarai Mobil Hadiah Putin, Kim Jong Un Hadiri Latihan Perang Bersama Putrinya

46 hari lalu

Kendarai Mobil Hadiah Putin, Kim Jong Un Hadiri Latihan Perang Bersama Putrinya

Kim Jong Un mengendarai mobil hadiah dari Presiden Rusia Vladimir Putin untuk menghadiri latihan perang bersama putrinya, Kim Ju Ae

Baca Selengkapnya

Apakah Pemenang Piala Oscar Dapat Hadiah Uang dan Berapa Jumlahnya?

49 hari lalu

Apakah Pemenang Piala Oscar Dapat Hadiah Uang dan Berapa Jumlahnya?

Memenangi Piala Oscar adalah kebanggaan. Adakah hadiah berbentuk materi yang diterima para pemenang selain kebanggaan mengangkat piala?

Baca Selengkapnya

Putin Beri Mobil Mewah ke Kim Jong Un, Hadiah Persahabatan

20 Februari 2024

Putin Beri Mobil Mewah ke Kim Jong Un, Hadiah Persahabatan

Kim Jong Un mendapat hadiah mobil mewah dari Presiden Rusia Vladimir Putin. Hadiah ini sebagai tanda kedekatan hubungan mereka.

Baca Selengkapnya

Kisah Pohon Jodoh di Kebun Raya Bogor yang Dikunjungi Sri Mulyani saat Valentine, Ada Sejak 1866

17 Februari 2024

Kisah Pohon Jodoh di Kebun Raya Bogor yang Dikunjungi Sri Mulyani saat Valentine, Ada Sejak 1866

Karena kemiripan penampilan antara dua jenis pohon tersebut, masyarakat menyebutnya sebagai Pohon Jodoh.

Baca Selengkapnya