Saran Ahli Gizi agar Tetap Sehat Pasca Lebaran

Reporter

Antara

Jumat, 21 Mei 2021 15:29 WIB

Seorang ibu memberikan pengetahuan soal makanan bergizi, agar anak tumbuh kuat, dalam sebuah pembelajaran jarak jauh, di Pondok Ranji, Tangerang Selatan, Banten. Tempo/Jati Mahatmaji

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah sebulan berpuasa, momen libur Lebaran diwarnai aneka makanan sehingga menjadikan banyak orang berpikir untuk sedikit saja mengendorkan toleransi dalam menjaga pola makan. Bukan saja bagi yang menjalani diet ketat, banyak yang lupa diri untuk tetap menjaga pola makan sehat setelah berpuasa satu bulan.

Ahli gizi yang juga Ketua Umum PERGIZI PANGAN Indonesia, Prof. Dr. Hardinsyah menekankan pentingnya masyarakat tetap sehat setelah Lebaran mengingat masih pandemi COVID-19. Fakta ini mestinya menjadi momentum yang terus dijaga. Bahkan ketika libur akhir tahun 2020 serta kejadian ledakan kasus baru COVID-19 di berbagai negara, termasuk di India, seharusnya menjadi pembelajaran penting bagi semua.

“Oleh karena itu, sebaiknya kita menyikapi dengan baik dan mematuhi peraturan pemerintah pusat dan daerah dalam pencegahan COVID-19, termasuk pada masa Lebaran 2021 terkait kegiatan mudik, Lebaran keluarga, dan wisata,” katanya.

Lebih jauh, Hardinsyah mengajak seluruh masyarakat untuk menerapkan gizi seimbang. Penerapan protokol kesehatan perlu disertai dengan upaya untuk meningkatkan imunitas atau kekebalan tubuh dengan menerapkan prinsip Gizi Seimbang. Prinsip ini meliputi hidup aktif, bergerak dan berolahraga, menjaga berat badan normal, mengonsumsi makanan yang aman, beragam dan cukup, serta menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Sekjen PERGIZI PANGAN Indonesia, Prof. Dr. Ahmad Sulaeman, secara khusus menyarankan masyarakat untuk selalu bijak memilih dan mengonsumsi makanan dan minuman sebab berbagai kajian menunjukkan kegemukan, kelebihan konsumsi gula, garam, dan lemak, stres kronik, kurang tidur meningkatkan risiko gangguan imunitas dan gangguan kesehatan.

Advertising
Advertising

Oleh karena itu, masyarakat diharapkan membatasi asupan gula, garam, dan lemak atau membatasi makanan dan minuman yang manis, asin, dan berminyak, serta meningkatkan asupan serat pangan, sesuai anjuran Gizi Seimbang dari Kementerian Kesehatan agar turut mempertahankan berat badan yang normal dan tetap sehat setelah puasa.

Puasa Ramadan yang telah dilakukan dengan baik dan benar mendatangkan banyak kebaikan dalam pengendalian lemak, sistem hormon dan metabolik tubuh, serta latihan kedisiplinan dan kejujuran. Kebaikan yang telah diraih ini sebaiknya dijaga mulai Lebaran pertama dengan cara menghindari makan berlebihan dan setelahnya melaksanakan anjuran puasa Syawal atau puasa berselang (intermittent fasting), seperti puasa Syawal, puasa Senin dan Kamis, atau puasa lain yang dianjurkan bagi yang berkenan dan sesuai kemampuan.

“Rayakan Lebaran dengan penuh kebahagiaan. Rasa bahagia juga turut meningkatkan imunitas tubuh yang kita perlukan untuk hidup sehat, baik di masa pandemi dan tidak. Rasa bahagia dalam silaturahmi tidak hanya bisa dilakukan dengan mudik tetapi bisa secara daring,” ujar Ahmad.

Ia berharap masyarakat tetap memiliki kepedulian tinggi untuk menjaga kesehatan tubuh. Puasa juga diharapkan mendatangkan banyak kebaikan bagi kehidupan semua dan mencegah terjadinya kegemukan yang semakin meningkat di Indonesia dan berisiko memperparah pandemi.

Baca juga: Puasa Syawal Bisa Bantu Mengendalikan Diri Hingga Jaga Berat Badan

Berita terkait

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

18 jam lalu

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

Makanan yang bisa bikin Anda bergidik seperti serangga justru diklaim sehat dan bergizi tinggi. Berikut makanan bergizi yang disarankan ahli diet.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

3 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

4 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

6 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

6 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

6 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

7 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

7 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

8 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

9 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya