Ini Beragam Efek Buruk Sparkling Water untuk Tubuh

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Kamis, 26 Agustus 2021 06:07 WIB

Ilustrasi minuman bersoda (Pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Sparkling water merupakan salah satu minuman menyegarkan yang banyak diminati. Namun, tak sedikit juga yang menganggap bahwa minuman ini memiliki beragam efek buruk terhadap kesehatan.

Sparkling water adalah air yang berkarbonasi atau mengandung gelembung gas karbondioksida. Minuman ini terbagi atas dua tipe, yaitu sparkling water alami dan sparkling water buatan.

Sparkling water alami diambil dari sumber mata air asli yang sejak awal telah berkarbonasi serta mengandung berbagai mineral dan senyawa sulfur. Sementara sparkling water buatan merupakan air minum yang diberikan tambahan karbondioksida menggunakan mesin bertekanan tinggi.

Selain bermanfaat untuk menghindari dehidrasi pada tubuh, sparkling water juga memiliki efek buruk untuk kesehatan. Dikutip dari laman Medical News Today, efek buruk ini terdiri atas:

1. Tubuh kehilangan kalsium

Advertising
Advertising

Ada teori yang menyatakan bahwa sparkling water dapat menyebabkan hilangnya kalsium pada tulang. Para peneliti percaya bahwa fosfor yang ada dalam beberapa soda, mengurangi jumlah kalsium yang dapat diserap tubuh. Untuk itu, minuman berkarbonasi tidak boleh menggantikan minuman kaya kalsium, seperti susu.

2. Merusak gigi

Sparkling water, baik alami atau buatan memiliki kandungan CO2, kandungan ini membuat rasa minuman menjadi sedikit asam. Asam dalam minuman ini pun dapat mengikis lapisan pelindung keras gigi, yang dikenal sebagai email.

3. Sindrom iritasi usus

Sparkling water dapat menyebabkan timbulnya kembali gejala pada seseorang yang menderita Irritable Bowel Syndrome (IBS). Untuk itu, penderita IBS dilarang meminum sparkling water dan minuman berkarbonasi lainnya.

4. Menambah berat badan

Sparkling water tidak menyebabkan penambahan berat badan karena mengandung nol kalori. Namun, ketika bahan lain ditambahkan pada minuman ini, seperti pemanis, gula, dan penambah rasa, maka minuman ini akan mengandung natrium dan kalori ekstra.

Untuk menghindari berbagai risiko di atas, ada baiknya untuk memperhatikan kandungan pada sparkling water sebelum meminumnya. Jangan sampai meminum sparkling water yang mengandung asam sitrat, natrium, gula, dan pemanis buatan.

WINDA OKTAVIA

Baca juga: Manfaat Sparkling Water, Minuman Pengganti Soda

Berita terkait

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

16 jam lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

2 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

2 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

5 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

7 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

10 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

11 hari lalu

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

Vietnam kembali melakukan tindakan keras dalam pemberantasan korupsi dengan memenjarakan konglomerat minuman ringan.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

11 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

11 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

12 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya