Saran Psikolog untuk Hadapi Dampak Panjang Pandemi Covid-19

Reporter

Antara

Jumat, 31 Desember 2021 10:10 WIB

Ilustrasi stres. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Sudah hampir dua tahun pandemi COVID-19 berjalan sehingga menimbulkan rasa letih dan bosan. Psikolog Tika Bisono menyatakan ada sejumlah cara untuk menjaga emosi positif dalam menghadapi situasi epidemic fatigue atau kebosanan terhadap dampak panjang pandemi COVID-19.

"Emosi positif ini harus selalu dipelihara. Pertama memelihara sikap gembira secara ekspresif, jangan hanya dalam hati," kata Tika.

Berikutnya selalu menunjukkan sikap bersyukur kepada Tuhan YME atas segala pemberian yang didapat. "Jangan di dalam hati juga ucapnya, harus ditunjukkan," ujarnya.

Tika juga mengajak masyarakat untuk bersikap mencintai, yang ditunjukkan secara perilaku dan perbuatan. Misalnya, kepada pasangan maupun keluarga di rumah.

"Baik yang berusia di bawah 50 tahun maupun yang di atas 50 tahun, katakanlah kalau kamu mencintainya," tuturnya.

Advertising
Advertising

Selanjutnya adalah sikap terpesona yang harus selalu ditunjukkan secara fisik terhadap segala hal yang membuatnya merasa bahagia maupun senang. "Jangan ditahan juga dalam hati. Katakan dan ekspresikan," katanya.

Tika mengatakan sikap bangga terhadap pencapaian diri dalam berbagai aktivitas maupun pekerjaan juga dapat menyehatkan mental. "Kita bisa merasakan bangga, terutama saat letih selama bekerja. Perlu apresiasi pada diri sendiri," sarannya.

Psikolog yang hobi menyanyi itu mengatakan sikap berpuas diri dan merasa lega pada setiap pencapaian hidup juga diperlukan dalam menyehatkan mental. "Jadi, rasa puas dan rasa lega itu ternyata berbeda. Itu baik untuk membentuk emosi positif," katanya.

Selanjutnya adalah sikap tenang yang dapat dilakukan dengan cara masing-masing. Terakhir adalah terinspirasi. "Kita bisa menginspirasi dan terinspirasi," ujarnya.

Tika menambahkan bila seluruh perilaku itu dapat diterapkan secara optimal dalam kehidupan, khususnya pada masa pandemi COVID-19, ia optimistis emosi positif berkorelasi dengan kesehatan mental seseorang.

#pakaimasker
#jagajarak
#cucitanganpakaisabun
#hindarikerumunan
#vaksinasicovid-19

Baca juga: Pentingnya Mengontrol Komorbid agar Terlepas dari Pandemi

Berita terkait

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

1 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Dampak Cuaca Panas Ekstrem pada Kesehatan Mental

2 hari lalu

Dampak Cuaca Panas Ekstrem pada Kesehatan Mental

Penelitian menyebut cuaca panas ekstrem dapat berdampak besar pada kesehatan mental. Berikut berbagai dampaknya.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

2 hari lalu

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

KemenPPPA meminta pacaran pada usia anak sebaiknya dihindari untuk menjaga kesehatan mental.

Baca Selengkapnya

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

3 hari lalu

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

Kehilangan orang yang disayangi memang berat. Tak jarang, kesedihan bisa berlangsung lama, bahkan sampai bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

3 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

4 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

4 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

4 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Perlunya Contoh Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Karakter Anak

4 hari lalu

Perlunya Contoh Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Karakter Anak

Psikolog menyebut pendidikan karakter perlu contoh nyata dari orang tua dan guru kepada anak karena beguna dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

4 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya