Luka di Mulut Belum Tentu Sariawan Bisa Jadi Herpes, Tilik Perbedaan Ini

Reporter

Tempo.co

Editor

Bram Setiawan

Kamis, 3 Februari 2022 11:49 WIB

Ilustrasi sariawan. Tistory.com

TEMPO.CO, Jakarta - Luka di dalam mulut sangat mengganggu aktivitas sehari-hari, terutama saat sedang makan atau berbicara. Biasanya luka di dalam mulut, karena sariawan. Penyebabnya bisa kurangnya kebersihan mulut, kurang minum air mineral, dan minim asupan vitamin C.

Tapi yang perlu diwaspadai, bahwa tak semua luka di mulut pasti sariawan. Kemungkinan lainnya, bisa saja herpes mulut. Mengutip situs web Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), herpes disebabkan oleh virus. Adapun salah satu tipenya herpes simplex virus type 1 (HSV 1) yang menular melalui mulut.

Virus ini mudah menular melalui air liur, selaput lendir, dan kulit. Perantara penularan salah satunya, yaitu alat makan. Herpes mulut atau HSV 1 menimbulkan rasa sakit di bagian bibir, gusi, lidah, bagian dalam pipi, atau rongga atas (langit-langit).

Mengutip WebMD, gejalanya muncul setelah 2 hari hingga 12 hari setelah berkontak perantara dengan seseorang yang mengalami herpes. Kebanyakan orang rata-rata empat hari. Gejala itu akan selama 2 pekan hingga 3 pekan.

Gejala herpes mulut dengan sariawan sekilas tampak sama. Meskipun begitu, tetap ada perbedaan jika dilihat secara cermat. Terutama di bagian bentuk luka. Jika herpes mulut menyerupai bintik merah dan akan pecah setelah beberapa hari, maka sariawan lebih seperti luka berwarna putih.

Advertising
Advertising

Mengutip situs web Leeds City Dental Care, herpes mulut dan sariawan sangat berbeda. Tidak seperti herpes mulut, sariawan tidak menular. Sebab, sariawan bukan bukan disebabkan oleh virus.

Berikut perbedaan herpes mulut dan sariawan:

Gejala herpes mulut

  • Sakit tenggorokan
  • Bagian sekitar mulut dan bibir terasa perih seperti bekas terbakar
  • Kelenjar getah bening di leher akan membengkak
  • Demam
  • Ada kelenjar melepuh berwarna merah yang akan pecah setelah beberapa hari

Gejala sariawan

  • Terasa sensasi panas di dalam mulut
  • Luka berwarna putih
  • Demam
  • Merasa tidak enak badan

VIOLA NADA HAFILDA

Baca: Menjaga Kebersihan Mulut Mencegah Munculnya Sariawan

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

3 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

4 hari lalu

Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

Ibu hamil mengonsumsi paracetamol perlu baca artikel ini. Apa saja yang harus diperhatikan?

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

5 hari lalu

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

Masih ada warga yang menganggap vaksinasi dapat menyebabkan kematian sehingga pelaksanaannya masih sering menemui kendala.

Baca Selengkapnya

Jangan Beri Anak Parasetamol setelah Imunisasi, Ini Alasannya

6 hari lalu

Jangan Beri Anak Parasetamol setelah Imunisasi, Ini Alasannya

Jangan memberi obat penurun demam seperti parasetamol saat anak mengalami demam usai imunisasi. Dokter anak sebut alasannya.

Baca Selengkapnya

Jaga Selalu Kesehatan Mulut agar Terhindar dari Penyakit Ini

7 hari lalu

Jaga Selalu Kesehatan Mulut agar Terhindar dari Penyakit Ini

Penting untuk selalu menjaga kesehatan mulut agar tak mudah terkena penyakit terkait. Berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

8 hari lalu

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

Mulut adalah bagian tubuh penting dan pintu saluran pencernaan. Berikut fakta menarik dan aneh terkait mulut sebagai organ yang kompleks.

Baca Selengkapnya

Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

10 hari lalu

Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

Mobil Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir terbalik dalam kecelakaan mobil karena menerobos lampu merah

Baca Selengkapnya

IDAI Anjurkan Pemberian Parasetamol Anak Saat Demam Suhunya 38 Derajat ke Atas, Alasannya?

11 hari lalu

IDAI Anjurkan Pemberian Parasetamol Anak Saat Demam Suhunya 38 Derajat ke Atas, Alasannya?

Hal ini karena saat anak mengalami kenaikan suhu tubuh saat demam sebenarnya sistem imun sedang memerangi virus dan bakteri.

Baca Selengkapnya

Tips Beri Obat Demam pada Anak sesuai Dosis dan Tak Dimuntahkan Lagi

13 hari lalu

Tips Beri Obat Demam pada Anak sesuai Dosis dan Tak Dimuntahkan Lagi

Berikut saran memberikan obat demam pada anak sesuai dosis dan usia serta agar tak dimuntahkan lagi.

Baca Selengkapnya

Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

14 hari lalu

Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

Parasetamol dapat diberikan ketika suhu anak 38 derajat Celcius ke atas atau sudah merasakan kondisi yang tidak nyaman.

Baca Selengkapnya