Inilah 7 Penyebab Tekanan Darah Anda Naik-Turun

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Sabtu, 12 Maret 2022 12:15 WIB

Ilustrasi cek tekanan darah. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Tekanan darah berubah secara alami dalam setiap harinya. Sebagian besar perubahan tersebut adalah hal yang normal dan dapat diprediksi.

Dilansir dari Healthline, ketika tekanan darah mengalami naik turun atau fluktuasi, kemungkinan tubuh akan mengalami gejala yang tidak biasa. Adapun berbagai penyebab terjadinya tekanan darah yang berfluktuasi sebagai berikut:

1. Sindrom White-coat

Sindrom White-coat terjadi ketika seseorang mengalami kekhawatiran atau stress ketika diperiksa dokter. Kondisi ini membuat seseorang mengalami lonjakan tekanan darah sementara. Namun, setibanya di rumah kemungkinan tekanan darah akan kembali normal. Tidak perlu khawatir, lonjakan tekanan darah bukan berarti seseorang mengalami hipertensi, tetapi seseorang yang mengalami sindrom ini dapat berpotensi mengalami tekanan darah tinggi.

2. Obat

Obat obatan dapat mempengaruhi tekanan darah seseorang. Ini berlaku baik obat yang dijual bebas maupun obat resep. Beberapa obat, seperti diuretik dan pil tekanan darah dirancang untuk menurunkan angka tekanan darah. Selain itu, obat flu dan alergi juga dapat dapat meningkatkan tekanan darah seseorang.

3. Aktivitas

Aktivitas seperti olahraga, berbicara, tertawa, bahkan seks dapat menyebabkan fluktuasi tekanan darah.

4. Makanan dan minuman

Advertising
Advertising

Segala sesuatu yang dimakan atau minum dapat mempengaruhi angka tekanan darah seseorang. Makanan tinggi tyramine atau zat yang ditemukan dalam makanan tua dapat meningkatkan tekanan darah. Misalnya makanan fermentasi dan acar. Selain itu, minuman dengan kafein juga dapat meningkatkan angka tekanan darah untuk sementara waktu.

5. Penyebab medis

Dilansir dari laman Very Well Health, berdasarkan penelitian para ahli, mengapa tekanan darah seseorang dapat bervariasi setiap mereka kunjungan ke dokter. Perubahan tekanan darah bisa jadi disebabkan karena masalah pada pembuluh darahnya. Naik turunnya angka tekanan darah bisa menjadi petunjuk bahwa mereka berisiko lebih tinggi mengalami serangan jantung atau stroke. Fluktuasi tekanan darah bisa juga disebabkan karena tumor jinak di kelenjar adrenal dan bukan kanker, namun kondisi ini jarang terjadi.

6. Kesal emosional, kecemasan, dan stres

Emosi yang kuat, terutama stres dan kecemasan, dapat menyebabkan tekanan darah melonjak. Ini adalah respons alami tubuh terhadap peristiwa stres dan tekanan pada akhirnya akan kembali normal saat orang tersebut tenang. Namun, stres jangka panjang dan kecemasan yang tidak segera diiobati dapat memiliki efek berbahaya pada tekanan darah dan kesehatan secara keseluruhan.

7. Suhu

Berada di ruangan yang hangat atau mandi air panas dapat menurunkan tekanan darah untuk sementara waktu. Hal ini tidak perlu dikhawatirkan selama tekanan darah seseorang tidak turun terlalu rendah. Adapun gejala tekanan darah rendah yang berbahaya seperti pusing, mual, dan pingsan.

WILDA HASANAH

Baca juga: Kaget Tekanan Darah Naik, Mungkin 5 Hal Ini Sebabnya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

21 jam lalu

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

Makanan yang bisa bikin Anda bergidik seperti serangga justru diklaim sehat dan bergizi tinggi. Berikut makanan bergizi yang disarankan ahli diet.

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

4 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

6 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

6 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Mengapa Menggunakan Parfum saat Berkeringat Tidak Disarankan?

6 hari lalu

Mengapa Menggunakan Parfum saat Berkeringat Tidak Disarankan?

Meskipun terlihat sepele, penggunaan parfum saat tubuh sedang berkeringat bisa menyebabkan aroma yang tak sedap.

Baca Selengkapnya

5 Teknik Pernapasan untuk Mempermudah Tidur pada Malam Hari

7 hari lalu

5 Teknik Pernapasan untuk Mempermudah Tidur pada Malam Hari

Berikut beberapa teknik pernapasan yang dapat Anda praktikkan untuk memeprmudah tidur pada malam hari

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

7 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

7 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

8 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

8 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya