Minum Kopi di Waktu yang Tepat, Bukan Langsung Setelah Bangun Tidur

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 12 Maret 2022 15:33 WIB

ilustrasi minum kopi (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Terbagun dari tidur karena menghirup aroma kopi yang sedap. Membuka mata, lalu menyeruput secangkir kopi panas. Ini merupakan kenikmatan tersendiri di pagi hari. Namun kebiasaan ini ternyata keliru.

Penasihat kesehatan Love Wellness, Lauren Slayton mengatakan, minum kopi seketika setelah bangun tidur justru akan mengurangi efek energinya. Penjelasannya ada pada kafein yang terkandung dalam kopi dan hormon kortisol di tubuh kita.

Mengutip laman Healthline, kafein dapat meningkatkan kadar hormon kortisol. Hormon ini berfungsi meningkatkan kewaspadaan, fokus, metabolisme, dan tekanan darah. Dan setelah bangun tidur, hormon kortisol dalam tubuh sedang mencapai puncaknya karena baru saja terjaga.

"Produksi hormon kortisol mengikuti ritme tubuh, termasuk siklus tidur dan bangun tidur," kata Slayton. Kadar hormon kortisol mencapai puncaknya saat bangun tidur dan perlahan menurun dalam durasi 30 sampai 45 menit kemudian.

Ilustrasi bangun tidur. shutterstock.com

Jadi, jika seseorang bangun tidur langsung minum kopi, maka hormon kortisol pada tubuh akan melonjak seketika. Akibatnya, tekanan darah dan kadar gula darah akan naik, yang pada akhirnya dapat memicu hipertensi dan diabetes.

Advertising
Advertising

Sebab itu, jangan langsung minum kopi sesaat setelah bangun tidur. Tunggu sekitar satu sampai 1,5 jam supaya kadar kortisol dalam tubuh menurun.

Lauren Slayton melanjutkan, ada pula momentum yang tepat untuk minum kopi, yakni sebelum olahraga atau saat hendak melakukan pekerjaan yang cukup berat atau menjelang tenggat. "Minum kopi bisa dilakukan 30 menit sebelum aktivitas tersebut," ujarnya.

Mengutip ulasan dalam Neuroscience and Biobehavioral Reviews pada Desember 201, minum kopi sebelum olahraga dapat membantu mengeluarkan energi lebih banyak, lebih fokus, dan mengalihkan rasa sakit. Kafein dalam kopi juga mampu meningkatkan kekuatan otot.

Baca juga:
Stop Minum Kopi Jika Punya Masalah Berikut

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Alasan Dokter Tak Sarankan Minum Kopi saat Cuaca Panas

1 jam lalu

Alasan Dokter Tak Sarankan Minum Kopi saat Cuaca Panas

Minuman berkafein seperti kopi saat cuaca panas dapat meningkatkan risiko dehidrasi sehingga tak dianjurkan oleh dokter.

Baca Selengkapnya

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

23 jam lalu

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

Video Lenny Kravitz saat latihan beban di gym menjadi viral, gara-gara pilihan busananya. Jadi apa alasannya memakai busana seperti itu?

Baca Selengkapnya

Hindari Paracetamol Sambil Minum Kopi, Ini Efek yang Ditimbulkannya

1 hari lalu

Hindari Paracetamol Sambil Minum Kopi, Ini Efek yang Ditimbulkannya

Seseorang perlu waspada agar tidak mengonsumsi paracetamol bersamaan dengan minum kopi. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

2 hari lalu

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

Saat dilakukan secara teratur, olahraga kardio dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan, membakar lemak dan lainnya.

Baca Selengkapnya

6 Cara Menangani Asam Urat dengan Sederhana, Salah Satunya Minum Air Lemon

2 hari lalu

6 Cara Menangani Asam Urat dengan Sederhana, Salah Satunya Minum Air Lemon

Asam urat dapat ditangani secara sederhana dengan pengobatan rumahan. Berikut 7 cara yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

3 hari lalu

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

Dokter: Lansia Perlu Hindari Kafein agar Tidak Mengompol

3 hari lalu

Dokter: Lansia Perlu Hindari Kafein agar Tidak Mengompol

Lansia diminta menghindari minuman berkafein seperti kopi dan teh pada sore dan malam hari agar tidak mengompol selama tidur malam.

Baca Selengkapnya

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

4 hari lalu

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

Berlari cepat atau sprint ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar lari cepat aman

Baca Selengkapnya

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

4 hari lalu

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.

Baca Selengkapnya

5 Teknik Pernapasan untuk Mempermudah Tidur pada Malam Hari

4 hari lalu

5 Teknik Pernapasan untuk Mempermudah Tidur pada Malam Hari

Berikut beberapa teknik pernapasan yang dapat Anda praktikkan untuk memeprmudah tidur pada malam hari

Baca Selengkapnya