Wall of Fades 2022, Pameran Denim Terbesar di Indonesia dengan 50 Brand Lokal

Rabu, 9 November 2022 22:50 WIB

Pameran Denim di Wall of Fades 2018 yang digelar pada 29 November 2018 hingga 2 Agustus 2018/Wall of Fades 2018

TEMPO.CO, Jakarta - Darahkubiru dan TeamUp akan mengadakan Wall of Fades pada 18-20 November 2022 di City Hall, Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan. Gelaran ini merupakan pameran dan bazar brand lokal denim terbesar di Indonesia.

Mengusung tema A Tale of a Timeless Classic, Wall of Fades 2022 bertekad terus menggeliatkan industri mode denim di Indonesia. Sejumlah 50 merek denim akan berpartisipasi pada perhelatan ini.

Salah satu pendiri Darahkubiru, Panca Novianto, menyampaikan gelaran kedua ini akan berlangsung lebih megah dari gelaran sebelum pandemi, yaitu pada 2019. Salah satu yang menjadi keunggulan Wall of Fades 2022 ialah eksibisi denimnya, yang akan berpartisipasi merupakan brand-brand ternama di Indonesia.

“Jumlah tenant lebih banyak, yakni sekitar 50 brand lokal yang bergabung. Kami juga akan mengembalikan unsur-unsur hiburan, eksperimen, dan eksibisi di Wall of Fades,” kata Panca dalam konferensi pers WOF 2022 pada Sabtu 5 November 2022.

Panca menyampaikan pada gelaran ini ia ingin lebih mendekatkan denim pada masyarakat. Denim, menurutnya bukan sesuatu yang eksklusif namun telah menyatu dengan budaya masyarakat, termasuk di Indonesia.

"Denim sudah seharusnya tidak lagi dianggap sebagai mode fashion eksklusif kelompok tertentu saja. Denim saat ini telah bertransformasi menjadi mode yang lebih universal," katanya.

Konferensi pers Wall of Fades 2022. TEMPO/Ismail

Manajer proyek Wall of Fades 2022, Delano Alvin, mengatakan selain ada pameran dan instalasi ini akan menceritakan bagaimana sejarah, anatomi, dan peran denim pada subkultur, serta evolusi denim hingga menjadi sebuah staple item bagi semua orang.

“Oleh karena itu, tema yang dianggkat tahun ini ialah A Tale of a Timeless Classic sebab denim adalah sebuah fashion klasik yang semua orang pernah pakai dan masih relevan sampai sekarang,” kata Alvin.

Proses kurasi ketat
Alvin menjelaskan pada Wall of Fades 2022, 50 brand lokal denim ternama di Indonesia kebanyakan lahir dalam komunitas Darahkubiru. Mereka dulunya hanya berkumpul dalam komunitas Kaskus hingga sekarang sudah menjadi besar.

Menurut Alvin, brand lokal yang berpartisipasi telah melalui proses kurasi yang ketat. Oleh karena itu, produk dari brand tersebut diharapkan bisa memuaskan pecinta denim dan membuka pasar di Indonesia.

Wall of Fades 2022 juga akan dimeriahkan pertunjukan musik. Hal tersebut karena denim sebagai fashion juga lekat dengan dunia musik. Meski begitu, Panca masih tidak menjelaskan siapa yang akan mengisi hiburan musik pada pagelaran ini.

“Namun, semuanya tetap musisi lokal. Wall of Fades selalu menjaga event ini dibuat untuk kepentingan lokal, baik brand maupun talent lain,” kata Panca.

Baca juga: Rafael Tan Pilih Busana Kasual dan Nyaman, Tak Selalu Ikut Tren

Berita terkait

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

1 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

2 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

2 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

2 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

3 hari lalu

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

4 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

10 hari lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee

Baca Selengkapnya

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

18 hari lalu

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

23 hari lalu

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

Koleksi Victoria Beckham dan Mango yang terbaru dari rangkaian kolaborasi para penggemar street fashion

Baca Selengkapnya

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

27 hari lalu

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

Peci yang identik dengan busana lebaran telah dikenal masyarakat sejak ratusan tahun lalu.

Baca Selengkapnya