5 Cara yang Efektif Melatih Anak agar Cepat Berjalan

Reporter

Tempo.co

Selasa, 16 Mei 2023 13:03 WIB

Ilustrasi ibu sedang menggendong bayi. (Unsplash/The Honest Company)

TEMPO.CO, Jakarta - Melatih anak bayi Anda berjalan membutuhkan energi sabar yang lebih banyak di tengah pertumbuhannya. Pada bayi usia 9 hingga 10 tahun, ia akan mulai berinisiatif melakukan pergerakan merambat di kasur maupun lantai. Dengan demikian, jagalah selalu kebersihannya terutama mengepel lantai dan berbenah barang sekitar. Dilanjutkan pada usia 10 bulan di mana anak mulai berani berdiri tanpa mencari bantuan alat pegangan. Usia ini menandakan bahwa sistem motorik bayi sudah berkembang baik untuk bergerak. Proses belajar ini kemudian berlangsung hingga usia 18 bulan atau 1.5 tahun di mana bayi Anda mulai sempurna berjalan kaki secara mandiri disertai lari kecil. Berikut yang perlu Anda lakukan untuk mendukung anak bayi cepat berjalan dan memiliki kepercayaan diri yang baik.

1. Memuji Langkah Pertama Bayi

Memuji dengan baik adalah hal paling disukai oleh manusia terutama bayi untuk menjaga kepercayaan diri dan membangun situasi positif. Pada bayi yang sedang belajar berjalan, Anda bisa memberikan pujian pada langkah pertamanya meskipun ia masih tertatih-tatih dan mencari bantuan untuk berdiri seimbang. Dengan cara seperti ini, maka bayi Anda akan terdorong lebih semangat untuk berjalan dan berinisiatif dalam melakukan usahanya tersebut. Langkah pertama bayi berjalan biasa dimulai saat usia 11 bulan. Anda pun bisa menambah nutrisi bayi dengan lebih baik melalui susu formula, sayur-sayuran, buah-buahan, dan produk-produk hewani seperti ikan salmon.

2. Menghindari Penggunaan Baby Walker

Baby walker dianggap menjadi alternatif yang baik dan aman bagi masyarakat. Bahkan, alat melatih bayi berjalan secara mandiri ini banyak diborong dan akhirnya juga menimbulkan fokus orang tua yang menjaga bayi pindah ke hal lain alih-alih pada perkembangan bayi yang sedang belajar berjalan. Berbagai sumber seperti American Academy of Pediatrics (AAP) justru mengatakan bahwa baby walker bukan alternatif yang memotivasi baik pertumbuhan otot-otot kaki bayi Anda. Dengan demikian, bayi akan cenderung memiliki proses lama untuk bisa berjalan dengan seimbang.

3. Bantu Anak Berjalan Merambat

Cara melatih anak bayi agar cepat berjalan berikutnya adalah dengan membantu anak Anda berjalan merambat. Namun, pastikan tempat ia berjalan memiliki alas yang aman dan empuk sehingga kemungkinan jatuh yang terjadi tidak membahayakannya. Latihlah anak bayi untuk berdiri di sudut rumah dan berpegangan pada tembok, lemari, ataupun sofa. Cara lainnya, Anda dan bayi saling berpegangan tangan serta bertatap muka. Arahkan jalan bayi ke depan sehingga Anda pun bisa mundur secara perlahan. Jika anak terjatuh, tetaplah tenang dan jangan membuat suara atau kalimat yang mengagetkannya. Kemudian, segeralah bantu menopang badan anak saat lututnya menekuk dan biarkan ia duduk dengan nyaman sesaat sebelum mulai latihan berjalan kembali.

4. Pancing dengan Mainan

Mainan adalah salah satu senjata yang menarik bagi bayi sehingga Anda bisa menggunakan cara ini untuk melatihnya berjalan menuju mainan. Ambil perhatian anak dengan mengatakan dan memperlihatkan mainan kepadanya. Jika perlu, sebut namanya dan goyangkan mainan yang bisa menimbulkan bunyi seperti kelereng agar anak segera bangkit berdiri secara mandiri.

5. Memijat Kaki Anak Bayi

Advertising
Advertising

Dengan memijat kaki anak bayi Anda, maka akan membantu pembentukan otot-otot kaki dan sarafnya lebih kuat dan siap menopang badan untuk berjalan. Hanya perlu pijatan ringan di kaki sebagai relaksasi untuk memperlancar aliran darahnya. Anda bisa menambahkan olesan minyak zaitun atau minyak telon secukupnya. Pasalnya, bayi yang baru belajar berjalan kakinya belum mampu menapak lantai secara sempurna. Lakukan pijatan secara rutin sebelum maupun saat bayi tidur malam.

Pilihan editor: Waspada Sindrom Rett, Kelainan Saraf yang Bisa Hilangkan Kemampuan Motorik Bayi dalam Seketika

ALFI MUNA SYARIFAH

Berita terkait

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

3 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

3 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

3 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

4 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

5 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

7 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

13 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

13 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

13 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

14 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya