3 Manfaat Pendidikan Pola Makan Shokuiku

Jumat, 2 Juni 2023 14:37 WIB

ilustrasi makan bersama (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Shokuiku diartikan sebagai pendidikan makanan dalam bahasa Jepang. Filosofi yang memperkenalkan pola makan seimbang dan intuitif. Shokuiku filosofi Jepang yang bertujuan mendorong kebiasaan makan yang sehat. Shokuiku memberikan pedoman bagaimana dan apa yang harus dimakan. Pedoman ini dirancang untuk menata cara berpikir tentang makanan.

Shokuiku bagian dari program pendidikan gizi sekolah umum di Jepang. Mengutip Healthline, pada 2005 Jepang mengesahkan Hukum Dasar Shokuiku yang mengamanatkan program pendidikan gizi di sekolah. Itu untuk membantu anak mengembangkan kebiasaan pola makan sehat menggunakan konsep shokuiku.

Program itu mengajarkan anak-anak cara membaca label makanan, pentingnya makan secara musiman, memahami produksi makanan, dan kebutuhan nutrisi beragam berdasarkan tahapan kehidupan yang berbeda.

Manfaat Shokuiku

Advertising
Advertising

1. Mengendalikan berat badan

Shokuiku berfokus kebiasaan pola makan sehat yang bermanfaat untuk pengendalian berat badan. Shokuiku mengutamakan asupan makanan padat nutrisi. Itu juga mencegah konsumsi makanan olahan yang mempengaruhi risiko obesitas. Beberapa penelitian sudah menemukan, mempraktikkan mindful eating membantu meningkatkan penurunan berat badan secara signifikan. Beberapa penelitian menemukan, praktik mindful eating membantu upaya penurunan berat badan.

Shokuiku juga memperkenalkan berbagi lebih banyak makanan dengan keluarga dan teman bisa dikaitkan dengan kualitas diet. Itu berdampak baik untuk berat badan yang sehat.

2. Meningkatkan kesehatan

Shokuiku mengutamakan menikmati beragam makanan utuh yang sehat sebagai bagian dari diet seimbang. Pola makan itu untuk memastikan tubuh menerima nutrisi yang dibutuhkan. Diet lengkap berguna untuk meningkatkan pengelolaan gula darah, kesehatan usus, dan mencegah penyakit jantung. Shokuiku juga mengajarkan untuk membatasi makanan olahan untuk mencegah risiko diabetes tipe 2, penyakit jantung, radang usus, depresi, dan jenis kanker tertentu.

3. Menjalin hubungan positif dengan makanan

Shokuiku mengajarkan diri mengenali isyarat lapar dan kenyang untuk membina hubungan sehat dengan makanan. Menurut Japanese Law Translation, shokuiku bertujuan mendidik manusia mendapat pengetahuan tentang pangan dan gizi.

Shokuiku diperlukan semua generasi. Bagi anak-anak, itu memiliki dampak yang signifikan terhadap pertumbuhan fisik dan mental juga pembentukan karakter. Shokuiku harus ditempatkan sebagai landasan kehidupan manusia yang mendasar untuk pendidikan intelektual, moral, dan jasmani.

Pilihan Editor: Memahami Shokuiku, Pendidikan Pola Makan Sehat ala Jepang

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Diet Mediterania Bantu Turunan Kecemasan dan Stres pada Lansia

9 jam lalu

Diet Mediterania Bantu Turunan Kecemasan dan Stres pada Lansia

Studi menyebutkan diet mediterania tidak hanya promosikan kesehatan fisik, namun juga turunkan kecemasan pada lansia.

Baca Selengkapnya

Sebab Kurang Tidur Bikin Orang Selalu Lapar

10 jam lalu

Sebab Kurang Tidur Bikin Orang Selalu Lapar

Pakar biologi menjelaskan kurang tidur membuat tubuh mencari tenaga dari makanan sehingga merasa selalu lapar.

Baca Selengkapnya

Tingkatkan Ekosistem Pendidikan, Pemkab Kediri Gandeng PSPK

1 hari lalu

Tingkatkan Ekosistem Pendidikan, Pemkab Kediri Gandeng PSPK

Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana atau Mas Dhito, menggandeng Pusat Studi Pendidikan dan Kebijakan (PSPK) untuk mengembangkan ekosistem pendidikan di Kabupaten Kediri.

Baca Selengkapnya

Adu Kandungan Nutrisi Pepaya, Buah Naga, Kelapa Muda, dan Nanas Sebagai Menu Es Buah

2 hari lalu

Adu Kandungan Nutrisi Pepaya, Buah Naga, Kelapa Muda, dan Nanas Sebagai Menu Es Buah

Selain kesegaran, kandungan nutrisi dari buah-buahan yang digunakan juga penting. Simak perbandingan buah-buahan sebagai komponen es buah.

Baca Selengkapnya

Bilang Study Tour Perlu Tetap Ada, FSGI Singgung Pengawasan hingga Biaya Siluman

2 hari lalu

Bilang Study Tour Perlu Tetap Ada, FSGI Singgung Pengawasan hingga Biaya Siluman

Sekretaris Jenderal FSGI mengatakan study tour perlu tetap ada. Namun perlu pengawasan ketat, termasuk soal biaya.

Baca Selengkapnya

Kesalahan saat Belanja Bahan Makanan yang Bikin Pengeluaran Membengkak

3 hari lalu

Kesalahan saat Belanja Bahan Makanan yang Bikin Pengeluaran Membengkak

Belanja cerdas adalah kunci untuk berhemat. Berikut kesalahan belanja bahan makanan yang biasa terjadi dan bikin pengeluaran lebih banyak.

Baca Selengkapnya

Telur Memang Sedap dan Sehat tapi Pahami Juga Nutrisinya

3 hari lalu

Telur Memang Sedap dan Sehat tapi Pahami Juga Nutrisinya

Apapun olahan telur, ada baiknya untuk memahami kandungan nutrisinya. Sebelum membeli, berikut fakta manfaat telur dan nutrisinya.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Peduli Transformasi Sekolah di Bengkulu

3 hari lalu

Pegadaian Peduli Transformasi Sekolah di Bengkulu

Program ini menjadi bukti komitmen PT Pegadaian dalam upaya penerapan TPB/SDGs empat tentang Pendidikan Berkualitas melalui pengembangan kapasitas guru dan manajemen Sekolah.

Baca Selengkapnya

11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

4 hari lalu

11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tak Buka Pendaftaran Taruna STIP, Pengamat: Kalau Bisa Tutup 2 Tahun

4 hari lalu

Kemenhub Tak Buka Pendaftaran Taruna STIP, Pengamat: Kalau Bisa Tutup 2 Tahun

Ki Darmaningtyas menilai perlu adanya evaluasi terhadap sistem asrama untuk taruna STIP.

Baca Selengkapnya