Jadwal dan Syarat PIN Polio 2024

Reporter

Winda Oktavia

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 20 Januari 2024 11:30 WIB

Petugas kesehatan meneteskan vaksin polio kepada seorang anak saat pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio di Puskesmas Tambakrejo, Semarang, Jawa Tengah, Senin 15 Januari 2024. Kementerian Kesehatan menggelar Sub PIN Polio 2024 secara serentak di tiga provinsi yakni Jawa Tengah, Jawa Timur dan DIY dengan putaran pertama di bulan Januari dan putaran kedua pada Februari mendatang sebagai upaya menanggulangi kejadian luar biasa (KLB) polio. ANTARA FOTO/Makna Zaezar

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI menyelenggarakan Sub Pekan Imunisasi Nasional Polio (Sub PIN Polio) secara serentak sejak, Senin, 15 Januari 2024. Langkah ini diambil untuk mengatasi Kejadian Luar Biasa (KLB) penyakit polio setelah ditemukan kasus lumpuh layu di Kabupaten Pamekasan dan Sampang, Jawa Timur, serta Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Dikutip dari laman Kemenkes, munisasi tambahan juga dilaksanakan di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), yang berdekatan langsung dengan Kabupaten Klaten di mana kasus polio baru-baru ini ditemukan.

"Walau di DIY tidak ada kasus, yang menjadi perhatian kita adalah adanya sirkulasi virus di kabupaten tetangga, serupa dengan di Aceh, di mana kita juga melakukan imunisasi tambahan di Sumatera Utara," sebut Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Maxi Rein Rondonuwu saat konferensi pers, Jumat pekan lalu.

Imunisasi ini dilaksanakan untuk sasaran usia 0-7 tahun 11 bulan 29 hari tanpa memandang status. Pemberian imunisasi akan dilakukan dalam dua tahap, yaitu putaran pertama dimulai pada 15 Januari 2024, dan putaran kedua dimulai pada 19 Februari 2024.

Untuk mencegah penyebaran polio, pemerintah telah menyiapkan vaksin terbaru, yaitu Novel Oral Polio Vaksin tipe 2 (nOPV2). Vaksin ini diberikan melalui mulut sebanyak dua tetes, dengan jeda minimal satu bulan. Program imunisasi ini juga akan mencakup satuan pendidikan mulai dari PAUD/TK hingga SD/sederajat.

Advertising
Advertising

Dilansir dari Kids Health, polio adalah penyakit yang disebabkan oleh virus polio. Polio dianggap menakutkan karena dapat menyebabkan kelumpuhan dan bahkan kematian. Setelah vaksin polio diperkenalkan oleh dokter pada 1950-an, jumlah kasus polio mengalami penurunan dengan cepat.

Banyak orang yang terinfeksi penyakit polio tidak menunjukkan gejala yang jelas. Beberapa hanya mengalami gejala ringan seperti flu, sehingga mungkin tidak menyadari bahwa mereka terkena polio. Gejala-gejala ini dapat mencakup infeksi saluran pernapasan atas, sakit tenggorokan, demam, diare, mual, muntah, sakit perut, sakit kepala, dan perasaan umum tidak enak badan.

Dalam kasus yang jarang terjadi, virus polio dapat menyerang otak dan sumsum tulang belakang, menyebabkan gejala yang lebih serius, seperti meningitis dengan sakit kepala parah, leher kaku, dan kepekaan terhadap cahaya. Selain itu, virus ini dapat menyebabkan kelemahan atau kelumpuhan otot, yang dapat membahayakan jika memengaruhi otot pernapasan dan menyebabkan kesulitan bernapas.

Penyakit polio sangat menular dan dapat menyebar melalui air liur atau kotoran. Seseorang dapat tertular melalui kontak langsung dengan kotoran orang yang terinfeksi, bersin atau batuk orang yang terinfeksi, atau mengonsumsi makanan atau minuman yang terkontaminasi virus. Bahkan orang yang tidak menunjukkan gejala pun dapat menularkan virus polio kepada orang lain.

Pilihan editor: 4 Daerah di Indonesia yang Pernah Alami KLB Polio

Berita terkait

Indonesia Kirim Bantuan Vaksin Polio ke Afghanistan

8 Maret 2024

Indonesia Kirim Bantuan Vaksin Polio ke Afghanistan

Indonesia bekerja sama di antaranya dengan UNICEF memberikan bantuan vaksin polio bOPV ke Afghanistan

Baca Selengkapnya

Jenis-jenis Imunisasi yang Harus Diberikan kepada Anak Usia di Bawah 1 tahun

28 Februari 2024

Jenis-jenis Imunisasi yang Harus Diberikan kepada Anak Usia di Bawah 1 tahun

Pemberian imunisasi bisa dilakukan saat anak baru lahir hingga berusia 12 bulan.

Baca Selengkapnya

Mengenal Apa itu Sub PIN Polio, Tujuan, dan Pelaksanaannya

18 Februari 2024

Mengenal Apa itu Sub PIN Polio, Tujuan, dan Pelaksanaannya

Penyakit Polio dapat mengakibatkan infeksi hingga kelumpuhan permanen. Simak pencegahannya melalui Sub PIN Polio berikut ini.

Baca Selengkapnya

Lebih dari 7,5 Juta Balita Terima Vaksin Polio di Afghanistan

1 Februari 2024

Lebih dari 7,5 Juta Balita Terima Vaksin Polio di Afghanistan

Lebih dari 7,5 juta anak balita akan menerima vaksin polio di 21 dari 34 provinsi di Afghanistan

Baca Selengkapnya

Gugatan Perusahaan Sawit Bernada Ancaman

10 Januari 2024

Gugatan Perusahaan Sawit Bernada Ancaman

Ancaman terhadap pembela lingkungan masih menganga. Kali ini pakar forensik kebakaran hutan Bambang Hero Saharjo digugat perusahaan sawit.

Baca Selengkapnya

4 Daerah di Indonesia yang Pernah Alami KLB Polio

7 Januari 2024

4 Daerah di Indonesia yang Pernah Alami KLB Polio

Sejumlah daerah di Indonesia pernah mengalami KLB polio

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2023: Usai Covid-19 Muncul Varian Baru, Waspada Penyakit Cacar Monyet dan Mycoplasma Pneumoniae

30 Desember 2023

Kaleidoskop 2023: Usai Covid-19 Muncul Varian Baru, Waspada Penyakit Cacar Monyet dan Mycoplasma Pneumoniae

Usai Covid-19, muncul varian-varian baru sepanjang 2023, ditambah adanya penyakit cacar monyet hingga Mycoplasma Pneumoniae.

Baca Selengkapnya

21 Tahun Hari Polio Sedunia, Pahami Seluk Beluk Penyakit Polio dan Perkembangannya

26 Oktober 2023

21 Tahun Hari Polio Sedunia, Pahami Seluk Beluk Penyakit Polio dan Perkembangannya

Hari Polio Sedunia ditetapkan untuk memberantas polio di seluruh dunia serta untuk memastikan masa depan polio bagi semua orang.

Baca Selengkapnya

542.530 Anak Ditargetkan Terima Imunisasi Polio di Kabupaten Bogor

24 Mei 2023

542.530 Anak Ditargetkan Terima Imunisasi Polio di Kabupaten Bogor

PIN Polio dua putaran ini dilaksanakan untuk menanggulangi Kejadian Luar Biasa (KLB) Polio di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Temukan 99 Kasus Terduga Polio di Jakarta Sejak Awal 2023

19 Mei 2023

Dinkes DKI Temukan 99 Kasus Terduga Polio di Jakarta Sejak Awal 2023

Dari 99 dugaan kasus tersebut, 46 di antaranya sudah dipastikan negatif terinfeksi virus polio.

Baca Selengkapnya