Converse Memperkenalkan Sepatu Terbaru De Luxe

Selasa, 13 Februari 2024 10:19 WIB

Model memperagakan sepatu Converse koleksi De Luxe saat acara pembukaan gerai baru Converse Indonesia di Grand Indonesia, Jakarta, Rabu, 7 Februari 2024. Converse Indonesia membuka Gerai Baru di Grand Indonesia sekaligus meluncurkan koleksi De Luxe dengan serangkaian kolaborasi bersama perancang dan seniman perempuan. ANTARA/Reno Esnir

TEMPO.CO, Jakarta - Converse meluncurkan koleksi sepatu terbaru, De Luxe dan kolaborasi dengan perancang atau seniman dalam kampanye Edge of Style. Koleksi De Luxe yang menghadirkan kembali sepatu Chuck dalam gaya klasik Luxe, meliputi sepatu Chuck 70 De Luxe Heel dan Chuck 70 De Luxe Wedge setinggi hingga 10 sentimeter, dan Chuck 70 De Luxe Squared.

Converse menjelaskan, sepatu-sepatu dalam koleksi terbaru bentuk sol depan diubah yang tadinya bundar menjadi bersudut dan persegi. Sepatu dalam koleksi terbaru juga menampilkan detail jahitan, patch Converse berbentuk segi delapan, dan jalur warna klasik yang identik dengan jenama atau merek Converse.

Kolaborasi Converse dan De Luxe

Koleksi De Luxe diluncurkan bersamaan dengan kolaborasi bersama Martine Ali, Feng Chen Wang, dan Isabel Marant dalam kampanye Edge of Style. Kolaborasi yang mendukung para seniman perempuan muda mengeksplorasi gaya yang baru.

Bersamaan dengan peluncuran koleksi baru, Converse Indonesia meresmikan gerai di Grand Indonesia, Jakarta, dikutip dari Antara. Tak hanya koleksi De Luxe, Converse menawarkan ragam pilihan sepatu dengan sol tebal seperti Run Star Hike, Run Star Motion, Run Star Legacy, Chuck Taylor All Star Lift, Chuck Taylor All Star Move, dan koleksi sepatu jenis lain model perempuan. Sepatu Chuck 70 Deluxe Wedge dan Chuck 70 Square Toe telah tersedia di sejumlah gerai Converse.

Advertising
Advertising

Peresmian gerai Converse di Grand Indonesia, Jakarta, pada Rabu, 7 Februari 2024. Sebelum De Luxe, Converse sudah melakukan beberapa kolaborasi dengan seniman lainnya. Converse juga meluncurkan kolaborasi bersama merek lain dan film.

Deretan Kolaborasi Converse

1. Converse X Wonka

Kolaborasi Converse bersama dengan film Willy Wonka yang tayang pada 2023. Produk ini sudah rilis sejak awal Desember 2023. Itu bersamaan dengan film tersebut sedang beredar di bioskop seluruh dunia. Kolaborasi ini menghadirkan gambaran warna-warna permen, gulali, cokelat untuk menggambarkan film Willy Wonka. Beberapa koleksinya sepatu Converse seri Chuck Taylor bertema cokelat, Ooompa Loompa dan warna menyerupai adonan gula kental di bagian insole hingga heel-nya.

2. Converse X Marvel

Pada 2018, Converse berkolaborasi dengan Marvel khususnya film Black Panther yang menjadi pembicaraan publik saat itu. Sepatu dengan desain Black Panther tersebut dinamai Black Panther High Top Sneaker dengan dominasi warna abu-abu dengan logo Black Panther berwarna hitam. Sneakers Black Panther menggunakan bawah faux leather dan memiliki label Marvel yang menggantikan label Converse seperti biasanya.

3. Converse X Offwhite

Off White adalah salah satu merek dari Italia yang memiliki popularitas tinggi di kalangan menengah atas. Tidak heran kolaborasi antara Converse dan Offwihite ditunggu-tunggu oleh penggemar sneakers. Pada 2019. Gerai Off-White Jakarta merilis khusus sneakers kolaborasi dengan Converse dengan jumlah yang terbatas hanya 100 pasang sepatu saja.

4. Kolaborasi Hack The Store

Pada Oktober 2023, Converse Indonesia berkolaborasi dengan seniman mural dan ilustrator muda lokal Diela Maharanie. Kolaborasi tersebut bertema Hack The Store "Ceritanya memang lebih mendorong perempuan untuk tidak takut berkarya agar dalam berkreasi memiliki kebebasan untuk menyatakan ide, hasrat, dan berekspresi dengan cara apa pun yang mereka inginkan," kata Diela Maharanie.

ADINDA ALYA IZDIHAR | ANTARA | TIM TEMPO

Pilihan Editor: Terbaru Karina aespa, Ini Deretan Idola K-Pop yang pernah Menjadi Brand Ambassador Converse

Berita terkait

9 Rekomendasi Sepatu Sneakers Lokal, Apa yang Dipakai Jokowi dan Sandiaga Uno?

3 hari lalu

9 Rekomendasi Sepatu Sneakers Lokal, Apa yang Dipakai Jokowi dan Sandiaga Uno?

Sneakers lokal makin berkembang, termasuk yang dipakai Jokowi dan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Mengenal Sepatu Sneakers dan Karakteristiknya, Tidak Berat hingga Model Trendi

3 hari lalu

Mengenal Sepatu Sneakers dan Karakteristiknya, Tidak Berat hingga Model Trendi

Sneakers atau disebut sepatu kets adalah salah satu jenis sepatu yang bagian bawahnya terbuat dari sol fleksibel dari bahan karet atau bahan sintetis lain

Baca Selengkapnya

Mengenal Tomas Bata, Sang Raja Sepatu yang Mendirikan Pabrik Sepatu Bata di Indonesia

3 hari lalu

Mengenal Tomas Bata, Sang Raja Sepatu yang Mendirikan Pabrik Sepatu Bata di Indonesia

Sosok Tom Bata dikenal sebagai "Raja Sepatu" di negara asalnya.

Baca Selengkapnya

Bukan Bata, Ini Kisah Pilu Bung Hatta Gagal Dapatkan Sepatu Merek Ini hingga Meninggal

3 hari lalu

Bukan Bata, Ini Kisah Pilu Bung Hatta Gagal Dapatkan Sepatu Merek Ini hingga Meninggal

Bung Hatta sejak lama mengidamkan sepatu merek Bally. Namun, keinginannya tersebut tidak pernah terealisasi sampai ia meninggal.

Baca Selengkapnya

Deadpool & Wolverine: Rumor Taylor Swift Kameo hingga Bukan Deadpool 3

4 hari lalu

Deadpool & Wolverine: Rumor Taylor Swift Kameo hingga Bukan Deadpool 3

Film Deadpool & Wolverine akan dirilis pada 26 Juli 2024

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Kemenperin akan Panggil Manajemen Sepatu Bata, Zulhas Sebut Pelaku Usaha Jastip Wajib Ikut Aturan

4 hari lalu

Terpopuler: Kemenperin akan Panggil Manajemen Sepatu Bata, Zulhas Sebut Pelaku Usaha Jastip Wajib Ikut Aturan

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) akan memanggil manajemen PT Sepatu Bata Tbk., imbas penutupan pabrik alas kaki itu di Purwakarta, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Perjalanan Bisnis Sepatu Bata hingga Tutup Pabrik, Kawasan IKN Kebanjiran

5 hari lalu

Terpopuler: Perjalanan Bisnis Sepatu Bata hingga Tutup Pabrik, Kawasan IKN Kebanjiran

Terpopuler: Perjalanan bisnis sepatu Bata yang sempat berjaya hingga akhirnya tutup, kawasan IKN kebanjiran.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Aprisindo: Pengetatan Impor Mempersulit Industri Alas Kaki

5 hari lalu

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Aprisindo: Pengetatan Impor Mempersulit Industri Alas Kaki

Asosiasi Persepatuan Indonesia menanggapi tutupnya pabrik sepatu Bata. Pengetatan impor mempersulit industri memperoleh bahan baku.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Gulung Tikar, Berikut Perjalanan Bisnisnya di Indonesia

5 hari lalu

Pabrik Sepatu Bata Gulung Tikar, Berikut Perjalanan Bisnisnya di Indonesia

Pabrik sepatu Bata di Purwakarta tutup karena merugi. Bata pernah menjadi salah satu industri sepatu terbesar di dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Resmi Tutup, Apa Sebabnya?

6 hari lalu

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Resmi Tutup, Apa Sebabnya?

PT Sepatu Bata resmi menutup pabriknya di Purwakarta yang telah dibangun sejak 1994. Pabrik ditutup imbas kerugian dan tantangan industri.

Baca Selengkapnya