Inilah 15 Pola Makan yang Dapat Memperpendek Usia Manusia

Editor

Nurhadi

Selasa, 9 Juli 2024 08:57 WIB

Ilustrasi perempuan makan es krim. Foto: Freepik.com/lookstudio

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah penelitian di Amerika telah membuktikan bahwa makanan yang Anda konsumsi dapat memperpanjang atau memperpendek rentang hidup seseorang. Peneliti dari Harvard TH Chan School of Public Health menyimpulkan bahwa umur panjang terkait dengan lima faktor gaya hidup, salah satunya adalah pola makan.

Dilansir dari laman Eat This, berikut beberapa kebiasan makan yang dapat memperpendek usia seseorang:

1. Mengonsumsi terlalu banyak protein

Orang dewasa setengah baya yang mengonsumsi makanan kaya protein dapat membahayakan kesehatan mereka, seperti halnya mereka yang merokok. Diet tinggi protein dikaitkan dengan peningkatan angka kematian akibat kanker dan diabetes. Namun, pola makan berprotein sedang atau tinggi yang berpusat pada makanan nabati dapat bermanfaat bagi orang dewasa di atas usia 65 tahun.

2. Mengonsumsi banyak minuman bersoda

Advertising
Advertising

Banyak penelitian yang telah membuktikan bahwa minuman manis bersoda tidak baik bagi kesehatan. Meminum dua atau lebih soda sehari dapat meningkatkan risiko kematian total.

3. Kekurangan karbohidrat

Seseorang yang mengonsumsi karbohidrat dalam jumlah sedang memiliki umur panjang dibandingkan dengan mereka rendah karbohidrat. Mereka yang sangat rendah karbohidrat memiliki risiko kematian lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok yang mengonsumsi karbohidrat dalam jumlah sedang.

4. Menghindari lemak

Pola makan rendah lemak dan rendah karbohidrat tidak selalu lebih sehat. Lemak baik, seperti yang terdapat dalam minyak zaitun, penting untuk kesehatan jangka panjang.

5. Makan terlalu sering

Memberikan tubuh Anda waktu istirahat dari makanan dapat memperpanjang umur. Seseorang yang berpuasa secara teratur memiliki tingkat kematian 45 persen lebih rendah dibandingkan dengan yang lain.

6. Mengonsumsi terlalu banyak daging

Konsumsi daging merah secara teratur dikaitkan dengan risiko kesehatan seperti penyakit kardiovaskular dan kanker. Pria yang mengonsumsi rata-rata 200 gram daging merah per hari memiliki risiko kematian 23 persen lebih besar dibandingkan dengan mereka yang mengonsumsi kurang dari 100 gram daging setiap hari.

7. Mengonsumsi terlalu banyak telur

Seseorang yang memakan banyak telur dapat meningkatkan kemungkinan kematian yang disebabkan oleh penyakit jantung.

8. Mengonsumsi terlalu gula tambahan

Mengonsumsi gula tambahan dalam jumlah tinggi dikaitkan dengan umur yang lebih pendek. Seseorang yang mengonsumsi setidaknya 25 persen asupan kalori dari gula memiliki risiko dua kali lebih besar untuk meninggal karena penyakit kardiovaskular dibandingkan dengan mereka yang mengonsumsi kurang dari 10 persen.

9. Mengonsumsi makanan ultra-olahan

Mengonsumsi makanan olahan seperti bacon, ham, sosis, dan makanan siap saji lainnya dapat meningkatkan kemungkinan kematian.

10. Terlalu sering minum alkohol

Konsumsi alkohol dapat meningkatkan risiko kanker.

11. Kekurangan sayur dan buah

Pola makan yang minim buah dan sayur dapat berdampak pada umur panjang. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi lebih banyak makanan nabati dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular hingga 32%.

12. Kekurangan serat

Penelitian menunjukkan bahwa konsumsi serat yang tinggi dapat menurunkan angka kematian.

13. Kekurangan kacang-kacangan

Studi menunjukkan bahwa konsumsi kacang-kacangan dapat meningkatkan harapan hidup sekitar dua tahun.

14. Kelebihan asupan natrium

Penelitian menunjukkan bahwa konsumsi natrium yang tinggi terkait dengan umur yang lebih pendek.

15. Konsumsi makanan pembentuk asam

Pola makan tinggi Potensi Beban Asam Ginjal (PRAL) seperti daging, keju, dan makanan olahan dikaitkan dengan masalah metabolisme.

Pilihan Editor: Bermanfaat buat Kesehatan, Bolehkah Makan Tomat Setiap Hari?

Berita terkait

5 Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Cepat Tidur

15 jam lalu

5 Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Cepat Tidur

Berikut adalah beberapa makanan dan minuman yang dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak.

Baca Selengkapnya

7 Makanan dan Minuman yang Membuat Susah Tidur

15 jam lalu

7 Makanan dan Minuman yang Membuat Susah Tidur

Berikut makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari sebelum tidur agar Anda bisa mendapatkan tidur yang lebih nyenyak.

Baca Selengkapnya

Tips Mencari Restoran saat Bepergian Hindari Pakai Google

3 hari lalu

Tips Mencari Restoran saat Bepergian Hindari Pakai Google

Pakar perjalanan membagikan tips untuk menemukan tempat makan atau restoran saat bepergian.

Baca Selengkapnya

Jangan Berlebihan, Simak Kebutuhan Protein Sesuai Usia dan Aktivitas

4 hari lalu

Jangan Berlebihan, Simak Kebutuhan Protein Sesuai Usia dan Aktivitas

Kebutuhan protein setiap orang berbeda-beda sesuai dengan usia, tingkat aktivitas, serta kondisi kesehatan yang bersangkutan. Ini kata ahli.

Baca Selengkapnya

BPS Catat hingga Agustus Terjadi Deflasi Selama Empat Bulan Beruntun

4 hari lalu

BPS Catat hingga Agustus Terjadi Deflasi Selama Empat Bulan Beruntun

BPS mencatat Indonesia mengalami deflasi bulanan selama empat bulan beruntun. Deflasi Agustus lebih rendah dibanding bulan sebelumnya

Baca Selengkapnya

7 Kuliner Populer yang Digemari Gen Z

5 hari lalu

7 Kuliner Populer yang Digemari Gen Z

Dari manis hingga pedas, Gen Z paling gemar mengonsumsi ini.

Baca Selengkapnya

15 Makanan dan Minuman yang Bisa Menurunkan Daya Tahan Tubuh

5 hari lalu

15 Makanan dan Minuman yang Bisa Menurunkan Daya Tahan Tubuh

Daya tahan tubuh bisa dijaga dengan baik jika menghindari makanan-makanan berikut ini.

Baca Selengkapnya

Chef Devina Bagi Resep Nasi Goreng Keju Ayam, Cocok buat Sarapan dan Bekal

6 hari lalu

Chef Devina Bagi Resep Nasi Goreng Keju Ayam, Cocok buat Sarapan dan Bekal

Chef Devina Hermawan membagikan resep bekal nasi goreng keju ayam yang dapat disiapkan dalam waktu 15 menit saja. Selamat mencoba.

Baca Selengkapnya

Makanan dan Minuman yang Dapat Memicu Gula Darah Tinggi

8 hari lalu

Makanan dan Minuman yang Dapat Memicu Gula Darah Tinggi

Penting untuk menerapkan pola hidup sehat dan membatasi konsumsi makanan yang dapat memicu diabetes.

Baca Selengkapnya

Tips Menyimpan Makanan dan Menjaganya agar Aman dari BPOM

9 hari lalu

Tips Menyimpan Makanan dan Menjaganya agar Aman dari BPOM

Berikut tips menyimpan makanan dan kunci menjaganya tetap aman dikonsumsi keluarga yang dibagikan pihak BPOM.

Baca Selengkapnya