Penulis Harry Potter Sesali Asmara Hermione-Ron  

Reporter

Selasa, 4 Februari 2014 04:16 WIB

Salah satu adegan film " Harry Potter". Fanpop.com

TEMPO.CO, London – Penulis cerita Harry Potter, JK Rowling, mengejutkan para penggemar buku fiksi tersebut dengan pengakuannya yang menyebut dirinya tak seharusnya menjodohkan Hermione dengan Ron Weasley.

Dalam wawancara dengan majalah Wonderland, Rowling mengatakan bahwa penjodohan Hermione dengan Ron dilakukan tanpa pertimbangan yang lebih mendalam. Ia bahkan memprediksi pasangan Hermione dan Ron akan membutuhkan konseling dalam hubungan mereka.

Pengakuan Rowling menuai pro dan kontra di kalangan para penggemar Harry Potter. Mereka yang setuju dengan penjodohan Hermione dengan Ron, merasa berang mendengar pernyataan itu. "Terima kasih karena telah merusak hubungan 10 tahun yang saya anggap paling indah, tanpa syarat dan tulus yang terjadi antara dua manusia," tulis seorang penggemar di situs fans The Leaky Cauldron. "Oh Jo… TOLONGLAH, jangan tulis ulang cerita kamu sendiri, segalanya sudah sempurna seperti ini."

Di pihak lain, para penggemar yang mendukung hubungan Hermione dan Harry Potter merasa senang mendengar pengakuan Rowling. "Setelah 13 tahun berurusan dengan sampah ini … sang penulis sendiri akhirnya muncul dan mengakui dirinya keliru dan kami tak mengada-ada untuk menjodohkan Harry dan Hermione, kami benar," tulis seorang penggemar yang menyebut dirinya "Harmonian" pendukung hubungan Harry Potter dan Hermione.

Rowling sendiri telah memprediksi bahwa pernyataannya akan menuai kemarahan para penggemar. "Saya tahu, saya menyesal, saya bisa mendengar kemarahan sejumlah penggemar, tapi saya berkata jujur. Itu adalah pilihan yang saya buat dengan alasan yang sangat pribadi, bukan alasan kredibilitas. Saya membuat orang patah hati dengan mengatakan ini? Saya harap tidak," kata Rowling kepada Emma Watson, pemeran Hermione Granger dalam film Harry Potter.

THE GUARDIAN | A. RIJAL

Berita terkait

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

4 jam lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya

Pemeran Film The Idea of You

2 hari lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

2 hari lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

4 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

9 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

11 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

11 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

17 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

19 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

20 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya