Pedangdut Kristina Akui Kelulusan Kuliahnya untuk Sang Ibu  

Reporter

Kamis, 24 November 2016 23:03 WIB

Pedangdut Kristina diwisuda. Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Menjadi sarjana adalah tekad dan tanggung jawab moral Kristina. Pedangdut lagu Jatuh Bangun ini memanjatkan rasa syukur karena akhirnya bisa menyelesaikan kuliah hukum di Universitas Jayabaya, Jakarta, meski ditempuh hampir tujuh tahun.

"Bersyukur sekali, akhirnya aku bisa lulus kuliah hukum dan diwisuda. Ibu (almarhum) aku pasti sangat bangga dengan kelulusan ini," kata Kristina pada Rabu, 23 November, di The Royale Heritage Palace Building, di kawasan Ahmad Dahlan, Jakarta Selatan.

Kamis, 24 November, Kristina diwisuda di Jakarta Hilton Convention Center, Senayan, Jakarta Selatan, mengenakan kebaya cantik berwarna pink alias merah muda. Kristina bersukacita mengenakan kebaya cantik rancangan Amy Atmanto.

"Kebaya rancangan Mbak Amy ini diberi nama kebaya kemanusiaan untuk Kristina. Cantik, ya. Mbak Amy sudah seperti kakak sendiri yang begitu baik memberikan kebaya untuk wisuda saya," kata Kristina sambil memamerkan rancangan Amy.

Mantan istri Al Amin Nasution ini mengaku terharu bisa lulus tapi tidak disaksikan oleh ibu tercinta. "Padahal ibu merupakan orang yang mendorong aku menyelesaikan kuliah. Aku lulus jadi sarjana hukum memang keinginan ibu aku untuk menyelesaikan kuliah. Saat itu aku memang sedang menyelesaikan banyak hal untuk kuliah," ujar Kristina.

Kristina menceritakan, saat ibunya sakit, “Masih sempat kaget waktu aku bilang mau kuliah, mau daftar. Saat itu pokoknya aku selalu bilang sama beliau, 'Bu aku mau sidang, mau skripsi,’ sampai akhirnya aku lulus tapi ibu mengembuskan napas terakhir," kata Kristina.

Yang membuatnya lebih terharu lagi, "Kuliah jurusan hukum merupakan pilihan ibu, padahal waktu itu aku ingin memilih notaris ketimbang pengacara. Dan akhirnya aku memutuskan untuk mengambil notaris," ujar dia.

HADRIANI P.

Berita terkait

15 Kamar Kos di Pejaten Kebakaran, Diduga Korsleting Listrik

14 Oktober 2018

15 Kamar Kos di Pejaten Kebakaran, Diduga Korsleting Listrik

Sebanyak 15 kamar indekos di Jalan Lebak RT8 RW8 Kelurahan Pejaten Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu pagi ludes akibat kebakaran.

Baca Selengkapnya

Cerita 3 Panti Pijat di Tebet Masih Beroperasi Setelah Digerebek

12 Agustus 2018

Cerita 3 Panti Pijat di Tebet Masih Beroperasi Setelah Digerebek

Tiga panti pijat yang telah digerebek pemerintah DKI ternyata masih beroperasi, yakni griya-griya pijat di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Golf Indonesia Open: Ranking 12, Rory Hie Pegolf Nasional Terbaik

29 Oktober 2017

Golf Indonesia Open: Ranking 12, Rory Hie Pegolf Nasional Terbaik

Rory Hie menjadi pegolf nasional terbaik dalam Turnamen Golf Indonesia Open 2017, yang berakhir Minggu 29 Oktober di Pondok Indah Golf, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Juarai Golf Indonesia Open 2017, Pittayarat Raih Rp 734 Juta

29 Oktober 2017

Juarai Golf Indonesia Open 2017, Pittayarat Raih Rp 734 Juta

Pegolf Thailand, Panuphol Pittayarat, menjuarai Turnamen Golf Indonesia Open 2017 di Pondok Indah Golf, Jakarta Selatan dan meraih uang Rp 734 juta.

Baca Selengkapnya

Golf Indonesia Open 2017: Pittayarat Memimpin di Hari Kedua

27 Oktober 2017

Golf Indonesia Open 2017: Pittayarat Memimpin di Hari Kedua

Pegolf Thailand, Panuphol Pittayarat, memimpin di hari kedua Turnamen Golf Indonesia Open 2017 di Pondok Indah Golf Course, Jumat 27 Oktober.

Baca Selengkapnya

Golf Indonesia Open 2017: Danny Mampu Imbangi Gaganjeet

27 Oktober 2017

Golf Indonesia Open 2017: Danny Mampu Imbangi Gaganjeet

Pegolf Indonesia, Danny Masrin, mampu mengimbangi pegolf-pegolf asing dalam Turnamen Golf Indonesia Open 2017 yang sedang digelar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Adidas Sponsori Sutan Zico Timnas Indonesia U-16

22 September 2017

Ini Alasan Adidas Sponsori Sutan Zico Timnas Indonesia U-16

Adidas mulai melirik Sutan Zico saat penyerang Timnas Indonesia U-16 itu bermain untuk Chelsea Soccer School Singapura.

Baca Selengkapnya

Profil Kepulauan Mariana Utara, Lawan Timnas Indonesia U-16 Besok

15 September 2017

Profil Kepulauan Mariana Utara, Lawan Timnas Indonesia U-16 Besok

Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi Kepulauan Mariana Utara pada laga kualifikasi Piala AFC U-16 di Bangkok, Thailand, Sabtu besok.

Baca Selengkapnya

Pembeli Banjiri Matahari Blok M yang Gelar Aneka Diskon Besar

15 September 2017

Pembeli Banjiri Matahari Blok M yang Gelar Aneka Diskon Besar

Jumlah pembeli membludak dalam program diskon besar-besaran di gerai ritel Matahari Pasaraya Blok M, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Cerita di Balik 5 Julukan Pemain Timnas Indonesia U 19

15 September 2017

Cerita di Balik 5 Julukan Pemain Timnas Indonesia U 19

Pemberian julukan kepada punggawa Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-18 oleh Valentino Simanjuntak ternyata tak sembarangan. Ada makna di baliknya.

Baca Selengkapnya