Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Viral Cak Imin Slepet Anies Baswedan Pakai Sarung, Ini Sejarah Sarung dari Anti-kolonialisme sampai Simbol Santri

image-gnews
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar mengenakan sarung. Instagram
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar mengenakan sarung. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan capres-cawapres, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar  atau Anies-Cak Imin mengunggah video yang menarik perhatian warganet ketika mereka berdua hendak menjelaskan tiga fungsi sarung dalam unggahan video yang dibagikan Anies di akun Instagramnya, Senin, 23 Oktober 2023.

Muhaimin atau Cak Imin menjelaskan tiga fungsi sarung yang identik dengan santri. “Pertama, kepiawaian santri dilihat dari kuatnya sarung. Semakin rapi semakin kuat, juga biar tidak melorot,” kata Cak Imin.

Anies kemudian membuktikan omongan Cak Imin dengan menarik sarung Cak Imin dan ternyata kuat. “Lalu kedua, sarung biasanya berfungsi untuk tidur di lantai dan juga antinyamuk,” kata Cak Imin, bercanda.

Lalu setelah itu, Cak Imin menjelaskan fungsi ketiga sarung. “Sarung juga berfungsi untuk nyelepetin,” kata Cak Imin. Ia kemudian memeragakan slepetan sarung itu ke paha Anies. Sontak Anies kaget dan mengatakan bahwa selepetan Cak Imin lumayan pedes.

Sejarah Sarung

Sarung atau sarong merupakan busana khas Indonesia. Awalnya sarung berasal dari negeri Yaman dan masuk ke Indonesia melalui para pedagang Arab dan India sekitar pada abad ke-14. Di negeri asalnya, sarung disebut futah.

Sarung dapat digambarkan sebagai kain lebar yang dijahit pada kedua ujunganya sehingga menyatu. Sarung kemudian melekat dengan Muslim untuk busana harian sampai untuk beribadah shalat karena dapat menutup aurat laki-laki. Selain untuk Muslim, sarung juga digunakan umat Hindu di Bali untuk kebutuhan adat.

Menurut artikel ilmiah berjudul Makna Material Culture dalam “Sarung” sebagai Identitas Santri sarung berasal dari kata “sarunge dikurung” (sarung). Artinya, sarung adalah instruksi kehidupan, agar manusia mengedepankan rasa malu, tidak sombong, tidak arogan, apalagi sembrono. Dengan memakai sarung, diharapkan seseorang akan terjaga segala perilakunya, memiliki rasa malu dan selalu bersikap sopan-santun.

Sarung identik dengan santri. Santri kerap menggunakan sarung untuk mengaji. Keidentikan sarung dengan santri dan Nahdlatul Ulama dijalankan oleh salah seorang tokoh NU KH Abdul Wahab Hasbullah. Dilansir dari Antara, saat itu KH Abdul diundang Presiden Sukarno ke Istana.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saat itu, istana menyuruhnya untuk berpakaian formal. Namun, dirinya menolak dan tetap menggunakan sarung sebagai bawahan dan jas sebagai atasan. Menurut penulis Makna Material Culture dalam “Sarung” sebagai Identitas Santri Toto Sugiarto, selain identitas santri sarung juga memiliki makna politik.

“Saat melawan penjajah, ada beberapa santri yang tetap menggunakan sarung sambil mengacungkan senjata,” tulis Toto dalam artikel ilmiah tersebut. Sarung kemudian menjadi simbol anti-kolonialisme dan anti-imperialisme.

Industri Sarung

Produksi sarung tidak hanya dikerjakan di rumah melainkan sudah menjadi industri yang besar. Sarung dominan dipasarkan di Jawa Timur, Jawa Barat, sampai luar Jawa.

Sejarah dan perkembangan industri sarung membuat Presiden Joko Widodo atau Jokowi menetapkan setiap 3 Maret sebagai Hari Sarung Nasional pada 2019. “Inilah kekayaan budaya yang tidak dimiliki bangsa dan negara lain,” katanya.

ANANDA BINTANG I  ISTIQOMATUL HAYATI  I  DANAR TRIVASYA FIKRI  I  

Pilihan Editor: Canda Sarung Muhaimin Iskandar, Anies Kena Slepet yang Ketiga

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pansel KPK Diumumkan Bulan Ini, Akademisi Bilang Harus Diisi Orang-orang Kredibel

1 jam lalu

Logo KPK. Dok Tempo
Pansel KPK Diumumkan Bulan Ini, Akademisi Bilang Harus Diisi Orang-orang Kredibel

Akademisi menyarankan proses seleksi calon pimpinan KPK diperketat menyusul kasus yang menjerat mantan Ketua KPK Firli Bahuri.


Pengamat Politik Unair Menilai PKB Kikuk di Pilkada Jatim 2024 karena Belum Punya Calon Kuat Hadapi Khofifah

2 jam lalu

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang juga bakal calon wakil presiden, Muhaimin Iskandar (tengah) menghadiri silaturahmi dengan Kiai dan Bu Nyai se-Jawa Timur bagian barat di Pondok Pesantren Al Aqobah 4 Tebuireng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Ahad, 10 September 2023. Silaturahmi itu untuk meminta restu Kiai di Jawa Timur dan menyatukan dukungan terhadap Muhaimin Iskandar sebagai cawapres mendampingi Anies Baswedan pada Pilpres 2024. ANTARA/Syaiful Arif
Pengamat Politik Unair Menilai PKB Kikuk di Pilkada Jatim 2024 karena Belum Punya Calon Kuat Hadapi Khofifah

PKB dinilai belum memiliki calon kandidat gubernur yang sepadan untuk bertarung dengan gubernur inkumben Khofifah Indar Parawansa.


Pakar Sebut Jokowi Bisa Cawe-cawe di Pilkada jika Berkongsi dengan Prabowo

3 jam lalu

Presiden Jokowi saat ditemui di Pasar Baru Karawang, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, pada Rabu siang, 8 Mei 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Pakar Sebut Jokowi Bisa Cawe-cawe di Pilkada jika Berkongsi dengan Prabowo

Analisis pengamat apakah Jokowi masih akan cawe-cawe di pilkada 2024.


Kisah Sendi Fardiansyah Sespri Iriana Galang Dukungan untuk Maju Pilwalkot Bogor

8 jam lalu

Sekretaris Pribadi Ibu Negara Iriana Sendi Fardiansyah siap maju sebagai Calon Wali Kota Bogor. Foto: Isitimewa
Kisah Sendi Fardiansyah Sespri Iriana Galang Dukungan untuk Maju Pilwalkot Bogor

Sespri Iriana Sendi Fardiansyah melakukan sejumlah upaya dalam mempersiapkan diri maju dalam pemilihan wali kota Bogor. Begini kisahnya


Pansel KPK Bentukan Jokowi Diragukan karena Pernah Loloskan Firli Bahuri dan Lili Pintauli

8 jam lalu

Ketua PP Muhammadiyah yang juga mantan Ketua KPK, M. Busyro Muqoddas. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pansel KPK Bentukan Jokowi Diragukan karena Pernah Loloskan Firli Bahuri dan Lili Pintauli

Mantan Komisioner KPK Busyro Muqoddas mendesak Pansel KPK tahun ini tidak sepenuhnya ditunjuk Jokowi


Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

9 jam lalu

Komisioner KPU Arief Budiman menunjukkan contoh surat suara Pemilihan Umum Presiden 2014 di Kantor KPU, Jakarta, Kamis, 5 Juni 2014. Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan surat suara dalam Pilpres 2014 untuk dua pasangan calon presiden dan wakil presiden dengan ukuran 18 x 23 cm, dari kertas seberat 80 gram. (Sumber: ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma/Asf/ama/14)
Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

Presiden Indonesia ikut dalam semua aktivitas legislasi mulai dari perencanaan, pengusulan, pembahasan, persetujuan hingga pengundangan.


USAID dan Kementerian Agama Bikin Acara Global Santri Fest

10 jam lalu

Ilustrasi beasiswa santri Foto Kementerian Agama
USAID dan Kementerian Agama Bikin Acara Global Santri Fest

USAID bekerja sama dengan Kementerian Agama RI mengadakan yang ditujukan memberikan informasi praktis bagi para santri soal beasiswa di Amerika Serika


Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

10 jam lalu

Prabowo dan Sri Mulyani. Instagram
Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.


Masalah Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis PPDS: Kuota Hanya 38, Depresi sampai Dibuli Senior

10 jam lalu

Ilustrasi dokter spesialis (ANTARA)
Masalah Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis PPDS: Kuota Hanya 38, Depresi sampai Dibuli Senior

Untuk tahun pertama Kementerian Kesehatan menyediakan 38 kursi PPDS, namun Jokowi minta kuotanya ditambah.


Syarat Pemasangan Foto Presiden dan Wakil Presiden di Kantor atau Instansi, Wajibkah?

11 jam lalu

Foto presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029 di jual di lapak penjual bingkai foto di Pasar Baru, Jakarta, Selasa 23 April 2024. Pasangan Prabowo - Gibran resmi keluar sebagai pemenang Pilpres 2024 setalah dalam sidang putusan PHPU Pilpres 2024 Mahkamah Konstitusi menolak semua permohonan sengketa pemilu yang diajukan oleh pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar dan pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD. TEMPO/Subekti
Syarat Pemasangan Foto Presiden dan Wakil Presiden di Kantor atau Instansi, Wajibkah?

PDIP memberi klarifikasi mengapa tak ada foto Jokowi di kantor DPD PDIP Sumatera Utara. Wajibkah pemasangan foto presiden dan wakil presiden?