Telepon Seluler Membantu Remaja Atasi Depresi

Reporter

Editor

Jumat, 27 Januari 2012 09:33 WIB

Ilustrasi. torontosun.com

TEMPO.CO - Telepon seluler telah menjadi peranti yang sangat populer di dunia. Bahkan, di negara berkembang atau di rumah tangga dengan pendapatan yang minimal sekalipun, ponsel juga dipakai. Penelitian terbaru menyimpulkan bahwa teknologi ini dapat digunakan untuk mengurangi depresi di kalangan remaja.

Gangguan depresi umumnya diderita oleh remaja mulai usia 15 hingga 18 tahun. Diketahui bahwa depresi pada remaja biasanya bersumber pada pencapaian akademik yang jelek, masalah sosial, penyalahangunaan obat-obatan terlarang, dan masalah psikiatrik remaja lainnya. Pencegahan depresi masa remaja dapat membantu mencegah munculnya masalah-masalah lainnya di sepanjang kehidupannya.

Penelitian ini bertujuan menemukan metode efektif untuk mengurangi depresi terhadap orang di usia yang belia ini. Penelitian dilakukan di Selandia Baru menggunakan teknik preventif dengan memanfaatkan pesan singkat atau video yang dikirim ke ponsel subyek penelitian.

Robyn Whittaker dari Clinical Research Trials Unit pada Universitas Auckland mengatakan, ponsel bermanfaat untuk mencegah secara proaktif depresi. Sebelumnya, para peneliti melakukan kerja sama dengan sekelompok pelajar untuk membuat 15 pesan kunci memakai Terapi Perilaku Kognitif sebagai teknik pencegahan. Pesan-pesan itu kemudian dikirim ke ponsel 855 pelajar dari 15 sekolah menengah di seluruh Selandia Baru yang berpartisipasi.

Pesan-pesan dikirim dalam berbagai format: pesan SMS, klip video selebritas, dan kartun animasi. Tiap hari subyek menerima dua pesan selama 9 pekan penelitian. Subyek juga diarahkan untuk membuka situs web yang telah disiapkan setidaknya sekali dalam sebulan. Di laman itu, mereka bisa mendapatkan pesan video, nada panggil, dan musik yang lebih banyak untuk diunduh.

Setelah menjalani penelitian, para partisipan dimintai pendapatnya mengenai penelitian ini. Kebanyakan mereka mengatakan program ini membantu mereka menjadi lebih positif. Sebanyak 82 persen subyek mengaku program ini membantu dan 90 persen dari mereka mengatakan akan merekomendasikan program ini kepada teman-teman mereka.

Robert Pressman, Direktur Riset pada New England Center for Pediatric mengatakan, "bertambah banyak penelitian yang menyebutkan kegunaan ponsel sebagai perangkat bantu dalam penyembuhan gangguan mental." Penelitian ini dipublikasikan dalam Journal of Medial Internet Research dan didanai oleh Dewan Riset Kesehatan Selandia Baru, Oakley Mental Health Reseearch Foundation, dana Riset dan Pengembangan Fakultas Univeritas Aukland, dan operator seluler Vodafone Selandia Baru.

DAILY RX | DODY

Berita terkait

Xiaomi Resmikan Gerai Pertama di Tunjungan Plaza Surabaya

29 Juli 2018

Xiaomi Resmikan Gerai Pertama di Tunjungan Plaza Surabaya

Xiaomi berencana menambah 40 gerai lagi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Libur Tahun Baru, Lonjakan Trafik XL Axiata Berasal dari...

4 Januari 2018

Libur Tahun Baru, Lonjakan Trafik XL Axiata Berasal dari...

Lonjakan trafik komunikasi seluler di perusahaan telekomunikasi PT XL Axiata Tbk tak lagi berasal dari dominasi trafik suara atau pesan singkat.

Baca Selengkapnya

Sinyal HP Kecil Akibat Migrasi TV Digital Lambat? Ini Kata BRTI

15 September 2017

Sinyal HP Kecil Akibat Migrasi TV Digital Lambat? Ini Kata BRTI

BRTI membantah dua tahun ke depan sinyal HP makin kecil, namun membenarkan jika migrasi tv dari analog ke digital lancar, bandwith akan luas.

Baca Selengkapnya

Dua Tahun Lagi Sinyal Ponsel Bakal Kian Sulit Didapat

14 September 2017

Dua Tahun Lagi Sinyal Ponsel Bakal Kian Sulit Didapat

Telepon, berkirim pesan atau berselancar kian sulit karena broadband telah digunakan oleh TV analog.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Siapkan Aturan Baru Batasi Registrasi Nomor Ponsel

28 Agustus 2017

Pemerintah Siapkan Aturan Baru Batasi Registrasi Nomor Ponsel

Aturan registrasi nomer telepon seluler: setiap pemilik nomor ponsel akan harus mendaftarkan Nomor Induk Kependudukannya

Baca Selengkapnya

Aturan Ini Bakal Batasi Penggunaan Nomor Ponsel

28 Agustus 2017

Aturan Ini Bakal Batasi Penggunaan Nomor Ponsel

Setiap pemilik telepon seluler harus mendaftarkan nomor induk kependudukan sesuai data dukcapil.

Baca Selengkapnya

Perangi Ponsel Ilegal, Kemenperin Gandeng Qualcomm

11 Agustus 2017

Perangi Ponsel Ilegal, Kemenperin Gandeng Qualcomm

Jumlah penduduk Indonesia yang padat justru memicu masuknya
perangkat ilegal.

Baca Selengkapnya

Ponsel Mewah Vertu Tumbang, Bangkrut Dililit Utang

14 Juli 2017

Ponsel Mewah Vertu Tumbang, Bangkrut Dililit Utang

Vertu harus menutup pabriknya di Inggris dan memecat 200 karyawan.

Baca Selengkapnya

CEO Cisco dan Apple Ungkap Kerja Sama di Cisco Live 2017

27 Juni 2017

CEO Cisco dan Apple Ungkap Kerja Sama di Cisco Live 2017

Cisco dan Apple juga akan bekerjasama dalam mengembangkan sistem operasi terbaru Apple yakni iOS 11, agar lebih aman dari hacker.

Baca Selengkapnya

Redmi Note 4 Lebih Hebat Energi 20 Persen Dibanding Redmi Note 3

6 April 2017

Redmi Note 4 Lebih Hebat Energi 20 Persen Dibanding Redmi Note 3

Redmi Note 4 mendukung dua aplikasi, memasang dua aplikasi yang
sama, misalnya WhatsApp, dalam satu ponsel.

Baca Selengkapnya