Makin Muda, Makin Pelupa

Reporter

Sabtu, 8 Juni 2013 13:40 WIB

Foto: menshealth.com

TEMPO.CO, Jakarta - Apakah Anda mulai merasa sebagai orang yang pelupa akhir-akhir ini? Jika Anda sudah mulai merasa pelupa, padahal, secara usia, Anda masih dalam rentang usia produktif, berarti itu adalah sebuah tanda bagi Anda. Tanda untuk mulai rutin berolahraga, berpola makan sehat, dan berhenti merokok. Sebuah jajak pendapat dilakukan oleh Universitas California, Los Angeles (UCLA) mengenai pengaruh ketiga hal tersebut terhadap keluhan mengaai ingatan. Jajak pendapat ini dilakukan pada semua kelompok umur.


“Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Internasional Psychogeriatrics edisi bulan Juni ini dilakukan pada 18.500 orang dewasa dari usia 18-99 tahun,” tulis situs Medical Daily, Minggu, 2 Juni 2013. Responden diminta menjawab pertanyaan mengenai kebiasaan merokok, pola makan sehat, keteraturan berolahraga, dan masalah memori.


Studi ini menemukan bahwa orang dewasa dengan usia 60 tahun lebih ternyata memiliki pola hidup yang lebih sehat dibandingkan dengan orang paruh baya (40-59 tahun) dan dewasa muda (18-39 tahun). Temuan ini mengejutkan para peneliti, sebab mereka menganggap, orang dengan usia senja akan mengalami penurunan dalam berbagai hal. Kejutan lain juga muncul. Orang dewasa muda ternyata memiliki masalah memori lebih parah dari apa yang mereka perkirakan sebelumnya.


Peneliti menyimpulkan, orang dewasa dengan usia 60 tahun ke atas lebih peduli terhadap masalah kesehatan mereka sehingga pola hidup sehat mereka terapkan. Ini tidak menutup kemungkinan bahwa semasa muda mereka pun tidak memiliki pola hidup sehat. Saat memasuki usia senja barulah mereka lebih peduli pada kesehatan dan menuruti saran dari dokter. Sementara itu, tingginya masalah memori pada usia dewasa muda (18-39 tahun) dipengaruhi pula karena tingginya tingkat stres mereka.


"Temuan ini memperkuat pentingnya mendidik individu muda dan setengah baya untuk lebih bertanggung jawab pada kesehatan mereka, termasuk masalah memori. Mereka harus mulai mempraktikkan perilaku hidup sehat dan positif sedini mungkin,” kata Dr. Gary Small, direktur Longevity Center UCLA yang juga penulis penelitian ini.


Advertising
Advertising

MEDICAL DAILY | ANINGTIAS JATMIKA


Topik terhangat:
Tarif Baru KRL | Kisruh Kartu Jakarta Sehat | PKS Membangkang | Ahmad Fathanah


Berita Terkait





Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

1 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

1 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

8 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

10 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

10 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

11 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

11 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

11 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

14 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

18 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya