Kisah Waria Manula di Rumah Singgah Cinere  

Reporter

Senin, 25 November 2013 11:03 WIB

Salah seorang anggota forum komunitas waria Indonesia di rumah singgah waria di Depok, (20/11). Sekitar 4-5 orang yang datang dalam seminggu, karena rumah singgah tidak dapat menampung banyak orang. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Bertobat itu tidak mengenal usia. Ini kisah beberapa orang waria yang sudah manula. Mereka tinggal dan kerap hadir di rumah singgah Anak Raja, milik Yulianis Retobblaut atau Mami Yuli, yang terletak di kawasan Cinere, Depok.

Siang itu, pada 20 November 2013, ada tiga orang yang diwawancarai Tempo mengenai kehidupan masa lalunya selama menjadi waria. Ada Oma Yoti dan Oma Hengky, keduanya berusia 70-an. Ada pula Oma Yuyun yang beberapa tahun lebih muda dari kedua temannya.

"Saya memutuskan untuk berhenti jadi PSK saat kembali ke Indonesia sekitar 1998. Saat itu Pak Soeharto baru turun," kata Oma Yoti dengan suaranya yang agak parau.

Waktu yang cukup lama sempat ia habiskan di Singapura dan Johor, Malaysia, untuk menjajakan diri dan menjadi waria simpanan di sana.

Sepulang dari Malaysia, Oma Yoti sempat berpikir untuk berhenti menjadi waria. Namun, tuntutan hidup masih menggoda dirinya untuk sesekali menjajakan diri sambil menghadapi persaingan dengan waria yang lebih muda.

"Lama-lama saya merasa capek juga. Mau sampai kapan kayak gini, sekarang saya di sini tidak mau mengingat masa lalu. Saya tidak tahu diberi umur sampai kapan. Saya ingin berbuat kebaikan saja," kata Oma Yoti.

Lain cerita dengan Oma Hengky. Secara fisik dirinya kini sama sekali tidak terlihat seperti waria. Oma Hengky menggunakan kemeja putih gading dan celana panjang. Rambutnya terkesan gondrong dan nyaris putih semua. "Saya tobat jadi waria sekitar umur 40-an," kata Oma Hengky.(Baca : Kisah Chenny Han dari Taman Lawang ke Las Vegas)

Pria kelahiran Bandung 70 tahun lalu itu bercerita awal mula dia memutuskan untuk bertobat, di antaranya setelah mengalami penculikan. Saat itu dia bernazar, kalau bisa selamat akan potong rambut dan kembali jadi laki-laki. "Ternyata benar pas itu dapat mukjizat saya selamat," katanya.

AISHA


Berita Terpopuler

Makan Kacang Bikin Umur Panjang
500 Nasabah Anak Bermain dalam Beragam Profesi
HIPPI Mengajak Masyarakat Cinta Produk Indonesia
Pakai Obat Kumur, Hadiah Nonton Piala Dunia 2014
Mami Yulie: Kami Butuh Pengakuan

Berita terkait

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

1 menit lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

5 menit lalu

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

Bambang Soesatyo mengungkapkan bahwa putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) masih menyisakan pekerjaan rumah bagi parlemen dan pemerintah yang akan datang

Baca Selengkapnya

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

9 menit lalu

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

Prabowo belum menawarkan kursi menteri, Partai Nasdem fokus pada kepemimpinan ide dan rekonsiliasi.

Baca Selengkapnya

OpenAI Memperluas Ekspansi dengan Membuka Kantor di Tokyo

10 menit lalu

OpenAI Memperluas Ekspansi dengan Membuka Kantor di Tokyo

OpenAI berekspansi ke Asia dengan membuka kantor baru di Tokyo, Jepang. Perusahaan ini merilis model GPT-4 yang dioptimalkan untuk Jepang.

Baca Selengkapnya

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

11 menit lalu

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

Keluarga sastrawan Joko Pinurbo alias Jokpin tampak begitu terpukul atas berpulangnya sang penyair pada usia 61 tahun, Sabtu pagi 27 April 2024 di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

13 menit lalu

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

Anies Baswedan menanggapi singkat wacana dirinya akan maju kembali sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

22 menit lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

23 menit lalu

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

All-New Yaris Cross bukan sekadar mobil, melainkan solusi mobilitas bagi generasi milenial yang berjiwa petualang.

Baca Selengkapnya

5 Tips Agar Road Trip Lancar dan Berkesan

25 menit lalu

5 Tips Agar Road Trip Lancar dan Berkesan

Sebelum mulai road trip, buat perencanaan dengan matang agar perjalanan lancar dan berkesan

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

26 menit lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

Ernando Ari menjadi kiper andalan timnas U-23 Indonesia yang selalu dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong di empat laga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya