Ade Jusuf Kalla Bantu Gerakan Jokowi-JK  

Reporter

Rabu, 4 Juni 2014 17:40 WIB

Chairani.J.Kalla. TEMPO/Hadriani

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam peluncuran situs Gerakcepat.com oleh Sahabat Muda Jokowi-JK di Kampoeng Kemang, Jakarta Selatan, pekan lalu, tampak sesosok wanita mungil berpenampilan sederhana. Wanita bernama Chairani Jusuf Kalla ini tampak membaur dengan para kawula muda yang mendukung calon presiden dan wakil presiden Jokowi-Jusuf Kalla.

Mengenakan kaus putih dan celana panjang biru berbahan katun dengan syal biru muda terlilit di lehernya, istri Marah Laut C. Noor ini tampak menikmati kegiatan yang dikerjakannya pada hari itu.

Wanita yang biasa disapa Ade ini merupakan putri bungsu Jusuf Kalla. Ade memang dikenal sangat dekat dengan kawula muda. Pada 2009, ketika bapaknya nyapres, Ade termasuk yang diserahi tugas menggalang dukungan kaum muda melalui Sahabat Muda JK.

"Sekarang kan Bapak sudah melebur dengan Pak Jokowi, makanya aku ikut bantu-bantu dan aktif saat peluncuran Sahabat Muda Jokowi-JK dan situs Gerak Cepat yang menjaring dukungan dari solidaritas kaum muda untuk pasangan ini," kata Ade kepada Tempo, Ahad malam, 1 Juni 2014. (Baca: Chairani Jusuf Kalla Akan Menikah)

Menantu seniman Jajang C. Noor ini pun antusias membantu ayahnya menggerakkan kaum muda. Padahal, alumnus Academy of Art University, San Francisco, Amerika Serikat, yang menikah dengan Marah pada 24 Agustus 2013 itu sekarang tengah berbadan dua.

"Alhamdulillah, Mbak, aku sudah hamil jalan bulan ketujuh. Mohon doanya ya, untuk kesehatan aku dan si dede ini," katanya. Ade bersyukur dalam kehamilan yang pertamanya ini dia tidak mengidam yang aneh-aneh. Ia pun bercerita dengan riang ihwal berat badannya yang tidak melonjak tinggi walau tengah hamil.

"Aku justru diledekin teman-teman, katanya salut meski aku sedang berbadan dua, hamil, tapi masih giat dan semangat bantu Bapak. Aku sih senyum-senyum saja menanggapi ucapan mereka," kata Ade.

HADRIANI P.

Berita lain:

Gelar 'Revolusi Wangi' Trio Lestari Tanpa Jokowi
Scout Willis Unggah Foto Topless Gadis Bali Kuno
Hari Pertama Kampanye, Ada Taylor Swift di Ancol
Linkin Park Rilis Single Terbaru

Berita terkait

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

6 hari lalu

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

Menurut Jusuf Kalla, pandangan masyarakat Papua seakan-akan Indonesia merampok Papua, mengambil kekayaan alamnya.

Baca Selengkapnya

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

8 hari lalu

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan ke polisi atas ceramahnya yang dianggap menghina sejumlah ibadah umat Islam.

Baca Selengkapnya

Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

10 hari lalu

Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

Presiden Jokowi mendiskusikan rencana pembangunan kereta cepat Jakarta-Surabaya dengan Menlu Cina, pernah akan dibangun pada 2018.

Baca Selengkapnya

Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

10 hari lalu

Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

"Saya tidak ada niat, saya mencintai umat Muslim. Saya minta maaf," kata Gilbert Lumoindong

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

21 hari lalu

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

Open house yang diadakan oleh JK dihadiri oleh Anies Baswedan, Hamdan Zoelva, hingga Tom Lembong selaku perwakilan koalisi perubahan.

Baca Selengkapnya

Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

21 hari lalu

Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

Jusuf Kalla menilai positif kunjungan Roeslan Roeslani ke rumah Megawati Soekarnoputri. Soal rekonsiliasi nasional, ia menilai ada banyak waktu lain.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

22 hari lalu

Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

Anies Baswedan bersamuh dengan Jusuf Kalla pada hari pertama Lebaran. Mengaku tak bicara soal politik.

Baca Selengkapnya

Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

22 hari lalu

Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) akan merayakan hari raya Idul Fitri 1445 H atau 2024 M di Jakarta. Rencananya, JK juga akan menerima kunjungan para kolega di kediaman pribadinya di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

22 hari lalu

Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan, bakal merayakan lebaran tahun ini di Jakarta. Rencananya, Anies akan salat id di masjid dekat rumahnya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Setelah itu, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut akan bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh partai politik pengusungnya dan para politikus senior.

Baca Selengkapnya

Arti 9 Pilar di Gedung MK, Begini Sejarah Pembangunannya 17 Tahun Lalu

40 hari lalu

Arti 9 Pilar di Gedung MK, Begini Sejarah Pembangunannya 17 Tahun Lalu

Di depan Gedung MK terdapat 9 pilar besar, apa artinya? Ini riwayat pembangunannya di Jalan Merdeka Barat, Jakarta.

Baca Selengkapnya