Festival Belanja Online 2014 Resmi Dibuka

Reporter

Editor

Alia fathiyah

Selasa, 25 November 2014 16:21 WIB

Foto: guardian.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Festival Belanja Online (FBO) resmi dimulai hari ini, Selasa, 25 November 2014, pukul 00.00. Sebanyak 28 perusahaan e-commerce Indonesia turut serta dalam festival selama sebelas hari ini. Pasar e-commerce Indonesia saat ini dinilai sangat menjanjikan.

"Berdasarkan data dari Kementerian Komunikasi dan Informatika, pada tahun 2015 diprediksi akan mencapai Rp 140 triliun," kata Muhammad Arif, salah satu penggagas FBO dari Bhinneka.com.

Tujuan umum dari FBO, adalah mengajak para penggiat e-commerce Indonesia untuk bersama-sama mengenalkan kepada masyarakat tentang kenyamanan belanja online. Salah satu usaha yang dilakukan adalah meningkatkan kapasitas server dan menambah tenaga untuk pengantaran barang.

"Bahkan ada yang sudah mempersiapkan seluruh tim untuk bergadang demi memastikan semua pesanan pelanggan dapat diproses dengan cepat," katanya.

Target dari FBO perdana ini adalah meningkatkan traffic empat kali lipat dari biasanya. Selain itu, mereka menargetkan nominal keuntungan yang harus diperoleh minimal sebesar Rp 25 miliar.

"Jadi, kalau misalkan kami sehari-hari traffic 30 ribu klik, selama FBO kami targetkan 120 ribu klik," kata Arif.

Untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung situs, setiap online retailer telah berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas server dan menambah tenaga pengantaran barang. FBO juga didukung oleh mitra perbankan, yaitu BCA, BNI, Mandiri, ANZ, dan BII, untuk mempermudah perbelanjaan.

URSULA FLORENE SONIA

Berita Lain:
Pria Lebih Tergoda Wanita Bersepatu Hak Tinggi
Provokasi Fashion 'Damn' ala Daniel Mananta











Berita terkait

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

6 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Pemicu Orang Kebelet BAB saat Sedang Belanja

13 hari lalu

Pemicu Orang Kebelet BAB saat Sedang Belanja

Jangan malu dan sungkan bila tiba-tiba kebelet BAB ketika sedang belanja. Pakar menjelaskan fenomena tersebut.

Baca Selengkapnya

Belanja Pemerintah Sentuh Rp 470 T, Didorong Pemilu

39 hari lalu

Belanja Pemerintah Sentuh Rp 470 T, Didorong Pemilu

Menkeu Sri Mulyani Indrawati menyampaikanbelanja pemerintah telah terealisasiRp 470,3 triliun hingga pertengahan Maret ini.

Baca Selengkapnya

Sahur Jadi Waktu Check-Out Favorit Konsumen Lazada

44 hari lalu

Sahur Jadi Waktu Check-Out Favorit Konsumen Lazada

Senior Vice President Campaigns, Traffic, and Onsite Marketing Lazada Indonesia Amelia Tediarjo, mengatakan aktivitas transaksi banyak saat sahur.

Baca Selengkapnya

Pusat Grosir Solo Siapkan Konsep Baru Jadi Kawasan One Stop Shopping, Pedagang Bakal Difasilitasi Aplikasi CRM

52 hari lalu

Pusat Grosir Solo Siapkan Konsep Baru Jadi Kawasan One Stop Shopping, Pedagang Bakal Difasilitasi Aplikasi CRM

Manajemen Pusat Grosir Solo (PGS) sedang mempersiapkan konsep baru wisata belanja di Kota Solo yang akan diterapkan mulai tahun 2026.

Baca Selengkapnya

Program Makan Siang Gratis Menuai Kritik, Apa Kata Para Ekonom?

55 hari lalu

Program Makan Siang Gratis Menuai Kritik, Apa Kata Para Ekonom?

Program makan siang gratis dinilai para ekonom akan menggerus dana pendidikan dan membebani APBN.

Baca Selengkapnya

Destinasi Favorit Anya Geraldine di Singapura dari Wisata Kuliner hingga Belanja

58 hari lalu

Destinasi Favorit Anya Geraldine di Singapura dari Wisata Kuliner hingga Belanja

Anya Geraldine menceritakan pengalaman mengeksplorasi Singapura

Baca Selengkapnya

Realisasi Belanja Bansos Capai Rp 12,45 T per Januari 2024, Naik 220 Persen

59 hari lalu

Realisasi Belanja Bansos Capai Rp 12,45 T per Januari 2024, Naik 220 Persen

Kementerian Keuangan mencatat realisasi belanja bansos mencapai Rp 12,45 triliun per 31 Januari 2024 atau naik 220,87 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

10 Tips Menawar Saat Berbelanja di Pasar Bagi Turis Asing

15 Februari 2024

10 Tips Menawar Saat Berbelanja di Pasar Bagi Turis Asing

Belanja di pasar menjadi tujuan menarik bagi para turis asing. Berikut terdapat tips menawar saat berbelanja di pasar bagi turis asing.

Baca Selengkapnya

Bertaburan Brand, Sudut Utara Kota Yogyakarta Ini Tumbuh Jadi Pusat Fashion Modern

4 Februari 2024

Bertaburan Brand, Sudut Utara Kota Yogyakarta Ini Tumbuh Jadi Pusat Fashion Modern

Jika Malioboro punya Pasar Beringharjo untuk belanja batik, kawasan utara Kota Yogyakarta ini punya Jalan C. Simanjuntak ini untuk fashion modern.

Baca Selengkapnya