Ibu Positif HIV Melahirkan Lewat Bedah Caesar

Reporter

Selasa, 2 Desember 2014 10:36 WIB

Hari AIDS Sedunia. REUTERS/Stringer

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu hal yang menyebabkan terjadinya infeksi HIV adalah penularan dari ibu ke bayinya. (Baca: Pasangan Positif HIV, Atur Waktu Tepat Bercinta.) Beberapa faktor yang mendukung penularan tersebut antara lain terjadinya keracunan cairan ketuban, adanya infeksi menular seksual (IMS), melahirkan melalui vagina, kelahiran prematur, ketuban pecah dini, dan menyusui tidak eksklusif.

Yuli Simarmata, Manager Program Business Coalition on AIDS (IBCA), organisasi yang dibentuk oleh gabungan beberapa perusahaan yang memiliki kepedulian terhadap AIDS, mengatakan penularan ibu ke bayinya bisa terjadi bila bayi terinfeksi dalam kandungan, terinfeksi saat lahir, dan terinfeksi melalui ASI. (Baca: Air Liur dan Berenang Bareng Tak Tularkan HIV AIDS)

"Untuk penularan melalui ASI bisa dicegah dengan memberikan ASI eksklusif pada bayi. Terbukti, dari hasil survei 100 bayi yang dilahirkan oleh ibu HIV+ lalu disusui tanpa intervensi atau benar-benar dengan ASI eksklusif, menghasilkan 60-70 bayi HIV negatif," kata Yuli kepada Tempo, Jumat, 28 November 2014.

Namun risiko penularan lebih tinggi pada saat persalinan karena bayi tersentuh oleh darah dan cairan vagina ibu saat melalui saluran kelahiran. Jelas, jangka waktu antara saat pecah ketuban dan bayi lahir juga merupakan salah satu faktor risiko penularan.

Untuk ibu HIV+ yang hamil disarankan untuk tidak melahirkan melalui vagina, melainkan menempuh jalan caesar. Agar bayi bisa diselamatkan dari penularan HIV ibunya. (Baca: Kenali Cara Penularan Utama HIV AIDS)

"Ketika lahir, bayinya harus cepat-cepat diangkat dan dibersihkan," kata Yuli. Sedangkan bayi yang sudah terinfeksi dalam kandungan sulit untuk diselamatkan. Namun kasus ini masih jarang apalagi jika selama hamil sang ibu menjaga pola hidup sehat. (Baca: Kenali 4 Fase Perjalanan HIV Menuju AIDS)

RINA ATMASARI


Terpopuler
Ungkapan Cinta Bikin Jiwa Sehat
Susu Almond yang Sedang Ngetren
Menikmati Wine ala Kimmy Jayanti
Mencicipi Kopi Buatan Barista Juara Internasional
Terapi Target, Metode Baru Obati Kanker









Advertising
Advertising

Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

19 jam lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

1 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

8 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

9 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

9 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

10 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

10 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

10 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

14 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

17 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya