Siang Ini Eks Mobil Dinas Jokowi Dilelang

Reporter

Rabu, 13 Mei 2015 04:31 WIB

Bekas mobil dinas mantan Wali Kota Surakarta Joko Widodo, rencananya akan dilelang pada pertengahan Mei mendatang, 1 Mei 2015. Toyota Camry tahun 2003 tersebut ditawarkan dengan harga Rp 299 juta. Tempo/Ahmad Rafiq

BISNIS.COM, Solo - Pemerintah Kota Surakarta melelang sejumlah kendaraan dinas yang sudah berusia cukup tua pada hari ini, Rabu 13 Mei 2015. Salah satunya adalah bekas mobil dinas yang pernah digunakan oleh Presiden Joko Widodo saat menjabat sebagai wali kota.

"Mobil tersebut keluaran 2002," kata Sekretaris Daerah Kota Surakarta Budi Suharto. Mobil tersebut dibeli pada masa Slamet Suryanto menjabat sebagai wali kota periode 1999-2004.

Saat Jokowi menang dalam pemilihan wali kota pada 2004, dia tidak pernah membeli kendaraan dinas. Dia memilih menggunakan mobil bekas wali kota pendahulunya tersebut. Jokowi menggunakan mobil jenis Toyota Camry itu selama 7 tahun hingga akhirnya terpilih sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Proses lelang tersebut dilaksanakan oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Surakarta. "Lelang ini terbuka untuk masyarakat umum," kata Budi. Peserta mengajukan tawarannya dalam amplop tertutup kemudian dimasukkan dalam kotak khusus.

Menurut Budi, pelelangan bekas mobil dinas Jokowi itu dibuka dengan harga Rp 158 juta. Sebelumnya, mobil itu sempat dikabarkan bakal dilelang seharga Rp 299 juta. "Itu ternyata harga pembeliannya saat masih baru," kata Budi.

Dua tahun lalu Pemerintah Kota Surakarta juga pernah melelang bekas mobil dinas Jokowi lain berupa KIA Sedona. Mobil itu akhirnya laku seharga Rp 85,9 juta setelah diperebutkan oleh 26 peserta lelang.

Total kendaraan yang dilelang dalam kesempatan yang sama berupa 27 unit mobil, 9 unit mini dump truk dan truk, serta 13 unit sepeda motor. Ada yang kondisinya masih bagus dan ada yang sudah rusak berat.

AHMAD RAFIQ

Berita terkait

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

2 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

4 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

15 jam lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

15 jam lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

17 jam lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

20 jam lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

21 jam lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

1 hari lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

1 hari lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya