Jasa Fotografer Profesional Kini Semakin Marak, Berapa Tarifnya?

Reporter

Bisnis.com

Editor

Susandijani

Kamis, 14 Desember 2017 14:00 WIB

Seorang mahasiswa asing menggunakan kamera analog legendaris Leica M6 saat berburu foto di Bandung, 7 Mei 2017. Sejumlah fotografer mengikuti workshop dan diskusi fotografi film dengan tema Curi Pandang. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Bukan selfie, kini ada fotografer profesional yang bisa merekam momen seseorang saat berwisata menjadi sangat mudah.

Ya, hasil jepretan profesional ini bisa Anda dapatkan dengan jasa yang diberikan oleh perusahaan fotografi wisata yang kini tengah naik daun.

Salah satunya yang ikut meramaikan bisnis travelling photography ini adalah Frame A Trip.

Baca juga:
Perut Six Pack? Boleh Saja, Tapi Cek Dulu 3 Hal Ini
70 Persen Penderita Kanker Payudara Datang Saat Stadium Lanjut
Pakai Lipbalm ala Sandiaga Uno, Sebaiknya Minum Dulu

Salah satu founder Frame A Trip Endra Marsudi mengatakan kebanyakan para traveller hanya mengandalkan selfie atau jepretan orang di sekitarnya sehingga tidak bisa mendapatkan hasil jepretan yang baik, meski berada di tempat yang sempurna untuk berfoto.

Untuk itulah, jasa semacam ini ada. Penyedia jasa ini menyediakan fotografer profesional yang terdiri dari fotografer lokal yang tinggal di kota tempat wisata tersebut.

“Pastinya fotografer profesional lokal akan lebih hemat dibandingkan menyewa fotografer sendiri dari kota asalnya, karena klien tidak perlu membayar biaya akomodasi,” ujarnya, Selasa 13 Desember 2017.

Selain itu, lanjutnya, fotografer profesional lokal punya pengetahuan yang kuat akan situasi dan area di kotanya. Dengan demikian, fotografer juga bisa bertindak sebagai pemandu wisata yang bersahabat.

Dari segi tarif, harganya cukup beralasan untuk fotografer kelas outdoor, yakni mulai dari Rp3,7 juta – Rp6,8 juta, tergantung dari destinasinya.

Foto yang dijepret oleh fotografer ini bahkan bisa langsung diunggah ke media sosial, yakni dengan 10 foto pilihan yang sudah diedit untuk di-download dalam 1 hari setelah hari H pemotretan.

Tak sekadar itu, secara langsung, penyedia jasa ini justru semakin banyak membuka kesempatan bagi para fotografer lepas untuk mendapatkan proyek-proyek baru.

Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu fotografer Frame A Trip yang berada di Jakarta, Kahfy Yudha Wiansyah. Menurutnya, dia tidak perlu terlalu sibuk mempromosikan dirinya untuk mencari pekerjaan.

“Keuntungan saya secara profesional, yaitu tambah penghasilan tanpa harus memasarkan diri saya dan tidak perlu promosi lagi. Network lebih luas dan memperkuat positioning saya,” ujar Kahfy.

Kahfy yang sudah menapaki karir fotografer selama 17 tahun ini mengatakan perusahaan penyedia jasa layanan fotografi wisata ini sudah sangat profesional dalam mempekerjakan fotografernya.

“Tarif fotografer diatur per jam seperti dil luar negeri. Intinya mereka sudah kekinian sekali. Kontraknya pun dibuat menyesuaikan fotografernya. Perusahaan mengikuti kami. Mereka juga tidak membatasi kreatifitas,” tutur Kahfy.

Berita terkait

Melihat Pameran Fotografi yang Menampilkan Potret Masyarakat Pulau Komodo di Kota Padang

2 hari lalu

Melihat Pameran Fotografi yang Menampilkan Potret Masyarakat Pulau Komodo di Kota Padang

Pameran fotografi yang menyorot tentang nasib masyarakat di Pulau Komodo digelar pada 25 April hingga 28 April 2024 di Galeri UPTD Taman Budaya Sumatra Barat

Baca Selengkapnya

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

2 hari lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

7 hari lalu

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

Karakter Gen Z berevolusi menjadi pribadi yang lebih sadar untuk memaknai kehidupan tidak mementingkan kebahagiaan sendiri.

Baca Selengkapnya

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

9 hari lalu

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.

Baca Selengkapnya

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

13 hari lalu

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

13 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Sejarah Kamera Leica yang Kini Digandeng Xiaomi, Pernah Digunakan Motret Proklamasi Kemerdekaan RI

31 hari lalu

Sejarah Kamera Leica yang Kini Digandeng Xiaomi, Pernah Digunakan Motret Proklamasi Kemerdekaan RI

Leica merupakan produsen kamera legendaris, kini digandeng Xiaomi.

Baca Selengkapnya

Kamera Fujifilm X100VI, Popularitas Penjualan hingga Spesifikasi Produk

33 hari lalu

Kamera Fujifilm X100VI, Popularitas Penjualan hingga Spesifikasi Produk

Fujifilm X100VI generasi keenam dari seri X100 yang pertama kali diperkenalkan pada 2011

Baca Selengkapnya

Kongres Drone akan Diadakan di Cina pada Mei 2024

35 hari lalu

Kongres Drone akan Diadakan di Cina pada Mei 2024

Kongres Drone Dunia ke-8 akan diadakan di Shenzhen, Cina Selatan, pada 24-26 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Honor Magic 6 Ultimate Berpeluang Jadi Ponsel Pertama Gunakan Sensor Kamera OmniVision OV50K

48 hari lalu

Honor Magic 6 Ultimate Berpeluang Jadi Ponsel Pertama Gunakan Sensor Kamera OmniVision OV50K

OmniVision OV50K adalah kamera 50 megapiksel yang akan menawarkan fotografi kelas flagship. Honor Magic 6 berpeluang jadi yang pertama gunakannya.

Baca Selengkapnya