Nongkrong dengan Keluarga di Go-Food Festival

Kamis, 11 Januari 2018 19:05 WIB

GO-FOOD Festival Dukung UMKM Kuliner Tingkatkan Skala Bisnis

TEMPO.CO, Jakarta - Go-Food Festival adalah acara pertama yang diselenggarakan perusahaan moda transportasi berbasis online, Go-Jek. Acara ini berlangsung selama satu bulan penuh, dari tanggal 19 Desember 2017 sampai 19 Januari 2018.

Jejeran booth makanan di GO-FOOD Festival, Jakarta, 9 Januari 2017. Tempo/Anastasia Davies

Hingga saat ini lebih dari 80 persen mitra Go-Food merupakan pengusaha kuliner kategori pengusaha kecil dan menengah. Maka, acara ini digelar sebagai bentuk komitmen dan dukungan terhadap UMKM kuliner di Indonesia.

Menurut pendiri dan CEO Go-Jek, Nadiem Makarim, pada konferensi pers Selasa, 9 Januari 2017, selain modal, jarak atau lokasi menjadi salah satu kendala untuk para mitra mengekspansi usahanya.

Ikon jumbo GO-FOOD di pintu masuk area GO-FOOD Festival, Jakarta, 9 Januari 2017. Tempo/Anastasia Davies

Go-Food Festival dapat dijadikan ajang bagi para mitra Go-Food untuk mengenalkan produknya, atau mungkin bagi para pelanggan yang selama ini ingin mencicipi kuliner tersebut tetapi kesulitan karena kendala jarak ini.

Suasana festival makanan ini diselimuti dengan suasana yang santai dan terdapat beberapa kawasan yang bisa menjadi tempat berfoto yang cukup unik alias instagramable. Pengunjung bisa menikmati aneka kuliner sekaligus mengabadikannya di sosial media mereka.

Advertising
Advertising

Ketika Anda memasuki area Go-Food Festival, Anda akan disambut dengan ikon Go-Food yang berukuran besar.

Terdapat 30 mitra Go-Food yang berasal dari kawasan Jakarta Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi yang terlibat dalam acara ini. Mulai dari makanan hingga minuman dan juga makanan ringan. Beberapa di antaranya adalah Ayam Geprek Mas Eko, Ayam Geprek Wong Sugih, Seblak Raos, Sec Bowl, Kwetiau Sapi 78 Mangga Besar, Nasi Goreng Kebuli Apjay, Mister Lie, Kopi Aku Kamu, Dapur MTW, Cirengcrispi, Goedkoop, Kibo Cheese, Sate Padang Ajo Ramon, Dapoer Roti Bakar, Panggang Butet, Bebek Kaleyo, BAGOJA, Burgushi, Mom Milk.

Menariknya, untuk transaksi pembelian di area Go-Food Festival ini, Anda cukup melakukan top-up ­saldo GO-PAY. Kemudian, Anda hanya tinggal melakukan scan barcode pada tiap stan dari akun Go-Jek Anda. Setelah bertransaksi, secara otomatis saldo Anda akan berkurang sesuai harga produk yang Anda beli.

Press conference Nadiem Makarim(tengah) dan Catherine Hindra(kanan) acara GO-FOOD Festival, Jakarta, 9 Januari 2017. Tempo/Anastasia Davies

Chief Commercial Expansion Go-Jek, Catherine Hindra Sutjahyo, Go-Food Festival menjelaskan mereka ingin para produsen fokus terhadap kualitas produk mereka. “Para pengusaha tidak perlu menyiapkan dana besar di muka untuk biaya sewa stan dan jasa pelayanan. Kami juga akan menyiapkan seluruh kebutuhan peralatan masak yang biasanya juga cukup mahal bagi para pebisnis mikro,” ujarnya.

Selain kuliner, acara ini juga menghadirkan berbagai atraksi dan pertunjukan menarik di setiap akhir pekan. Setiap hari Jumat ada acara nonton bareng, lalu di hari Sabtu ada cara live music, sementara di hari Minggu ada permainan yang dapat dilakukan bersama anggota keluarga.

Go-Food Festival berlokasi di Outdoor Area Pasaraya Blok M, Melawai, Jakarta Selatan. Acara ini buka setiap hari mulai dari pukul 10.00 – 21.00 pada hari Senin hingga Kamis dan pukul 10.00 – 22.00 pada hari Jumat serta Sabtu.

Tertarik untuk datang?

Berita terkait

4 Poin Seruan KIKA soal Kasus Kumba Digdowiseiso dan Pelanggaran Akademik

10 hari lalu

4 Poin Seruan KIKA soal Kasus Kumba Digdowiseiso dan Pelanggaran Akademik

Soal kasus Kumba Digdowiseiso, begini poin seruan KIKA atas kasus pelanggaran akademik.

Baca Selengkapnya

Viral Soal Pakaian Adat Seragam Sekolah, Kota di Sumbar Telah Menerapkannya

13 hari lalu

Viral Soal Pakaian Adat Seragam Sekolah, Kota di Sumbar Telah Menerapkannya

Salah satu daerah yang menerapkan kebijakan Permendikbud Ristek soal pakaian adat sebagai seragam sekolah pada waktu tertentu adalah Bukittinggi.

Baca Selengkapnya

Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

13 hari lalu

Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

Dua kebijakan Kemendikbud dapat sorotan publik, soal Pramuka tak lagi jadi ekskul wajib dan seragam sekolah.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

14 hari lalu

Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

Seragam sekolah sempat diisukan alami perubahan, begini respons Kemendikbudristek. Begini bunyi Permendikbudristek soal Seragam Sekolah.

Baca Selengkapnya

Kwarnas Enggan Diskusi dengan Pemerintah soal Pramuka Sebelum Permendikbudristek 12/2024 Direvisi

18 hari lalu

Kwarnas Enggan Diskusi dengan Pemerintah soal Pramuka Sebelum Permendikbudristek 12/2024 Direvisi

Kwarnas masih enggan membahas pengembangan pendidikan Pramuka sebelum permendikbudristek direvisi

Baca Selengkapnya

Ketua Kwarnas Pramuka Budi Waseso Minta Permendikbudristek No 12/2024 Dicabut

24 hari lalu

Ketua Kwarnas Pramuka Budi Waseso Minta Permendikbudristek No 12/2024 Dicabut

Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Budi Waseso mengingatkan pramuka sudah ada sejak zaman kemerdekaan.

Baca Selengkapnya

Soal Polemik Pramuka, JPPI: Bungkusnya Bisa Berbeda, yang Penting Muatannya Masuk

24 hari lalu

Soal Polemik Pramuka, JPPI: Bungkusnya Bisa Berbeda, yang Penting Muatannya Masuk

Jaringan Pemantau Pendidikan Indonesia (JPPI) setuju dengan kebijakan terbaru Nadiem soal ekskul Pramuka yang tak wajib.

Baca Selengkapnya

Pro-Kontra Pramuka Jadi Ekstrakurikuler Tak Wajib bagi Siswa di Sekolah

24 hari lalu

Pro-Kontra Pramuka Jadi Ekstrakurikuler Tak Wajib bagi Siswa di Sekolah

Mahfud Md mengaku, saat menjabat Menkopolhukam, dia mengusulkan agar posisi Pramuka di sekolah dikuatkan dan dinaikkan anggarannya.

Baca Selengkapnya

Nadiem Makarim Cabut Pramuka sebagai Ekskul Wajib di Sekolah, Ingatkah Tingkatan dalam Pramuka?

25 hari lalu

Nadiem Makarim Cabut Pramuka sebagai Ekskul Wajib di Sekolah, Ingatkah Tingkatan dalam Pramuka?

Mendikbudristek Nadiem Makarim putuskan Pramuka tidak lagi sebagai ekskul wajib di sekolah. Berikut jenjang atau tingkatan dalam Pramuka, masih ingat?

Baca Selengkapnya

Mahfud Tak Setuju Pramuka Dihapus dari Ekskul Wajib: Saya Malah Usul Dikuatkan

25 hari lalu

Mahfud Tak Setuju Pramuka Dihapus dari Ekskul Wajib: Saya Malah Usul Dikuatkan

Mahfud MD meminta Nadiem Makarim untuk menjadikan Pramuka sebagai ekskul wajib.

Baca Selengkapnya