Bupati Kutai Kartanegara Kolektor Tas Mewah, Cara Perawatannya...

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Kamis, 22 Februari 2018 17:50 WIB

Seorang petugas memperlihatkan Tas Hermes Himalayan Crocodile Birkin, jelang dilelang di Heritage Auctions di Beverly Hills, California, 22 September 2014. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Bupati Kutai Kartanegara, Rita Widyasari, pernah menjual dua buah tas mewah bermerek Hermès miliknya kepada dokter ahli kecantikan Sonia Grania Wibisono. Rita mengatakan, tas itu dijualnya dengan kisaran harga 100–200 juta rupiah pada tahun 2011. Rita diketahui terjerat kasus dugaan korupsi dan sedang menjalani proses pemeriksaan oleh Komisi Penanggulangan Korupsi (KPK).

Tas merek Hermès memang terkenal dengan harganya yang fantastis. Menurut beberapa sumber, harga tas Hermès berkisar antara US $ 8.000–150.000 atau sama dengan Rp 110 juta- Rp 1 miliar. Produk tas merek asal Paris ini memang dibuat dengan material dan keahlian khusus. Material yang biasa digunakan pun beragam, mulai dari kulit anak sapi, kulit sapi, kulit kambing gunung, dan sebagainya. Salah satu material tertua dinamakan Box Calf, yaitu material kulit yang disebut tidak akan luntur dan sangat awet. Kemudian, ada juga material Evercalf yang dikenal dengan kelembutan serta teksturnya yang terlihat mewah. Baca: Heboh Video Viral Bu Dendy : Suami Direbut, Pelakor Dilempar Uang

Tidak hanya Hermès, banyak merek ternama lainnya yang dikenal dengan produk tas berkualitas, seperti Chanel dan Gucci. Karena kualitasnya yang tinggi, tas ini harus dirawat sedemikian rupa agar tetap awet dipakai dalam jangka waktu yang lama. Jika Anda memiliki tas kulit hasil kerajinan tangan desainer, Anda mau tidak mau harus mengikuti beberapa aturan untuk menjaga keawetan tas. Menurut beberapa sumber, berikut adalah cara untuk menjaga tas kulit bermerek:

1. Jaga kebersihan tas sejak awal pembelian
Menjaga dan merawat tas harus dilakukan sejak awal. Anda bisa melapisi kulit tas dengan krim pelindung khusus untuk bahan kulit sesaat setelah pembelian. Gunanya adalah melindungi lapisan kulit dari kotoran, robekan, goresan, dan kerusakan lainnya. Selain itu, isi tas dengan bubble wrap, kertas, atau isian lainnya supaya bentuk tas tetap awet seperti semula.

Ilustrasi tas Hermes. TEMPO/Ifa Nahdi

2. Membersihkan tas di tempat profesional
Tas bisa dibersihkan sendiri secara rutin menggunakan kain yang sudah dibasahi sebelumnya, terutama dengan air hangat. Hindari penggunaan tisu basah atau bahan alami seperti cuka karena bahan kimianya dapat merusak tekstur atau melunturkan warna kulit. Akan tetapi, Anda harus rutin mencuci tas menggunakan jasa profesional agar tas tetap awet dan tidak lusuh. Baca: Ini 'Aturan' Boleh dan Tidak Boleh Ambil Foto saat Liburan

3. Perhatikan tempat meletakkan tas
Tas harus ditempatkan di tempat yang sesuai untuk menghindari kelunturan warna dan kerusakan kulit. Jangan dekati tas dengan pemanas dan hindari kontak langsung dengan sinar matahari. Sebab, panas dapat menyebabkan kulit tas menjadi kering dan retak.

Bupati Kutai Kartanegara (nonaktif), Rita Widyasari ditahan kpk karena menerima uang sebesar 436 miliar rupiah dari sejumlah pihak sebagai fee proyek dan perizinan. TEMPO/Imam Sukamto

4. Tetap gunakan dust bag
Saat tidak digunakan, jangan letakkan tas begitu saja tanpa pelindung. Bungkus tas menggunakan dust bag atau pembungkus yang didapat saat pertama kali membeli tas. Hal itu dilakukan untuk menjaga tas dari kotoran maupun debu.

Advertising
Advertising

BISNIS.COM | COSMPOLITAN | MARIE CLAIRE | MAGNULIA SEMIAVANDA HANINDITA

Berita terkait

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

5 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

21 hari lalu

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

21 hari lalu

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

22 hari lalu

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

Polisi membagikan tips kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran agar rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong bisa tetap aman.

Baca Selengkapnya

Tas Kulit Lokal Adisher Leather Tembus Pasar Internasional

29 hari lalu

Tas Kulit Lokal Adisher Leather Tembus Pasar Internasional

Tas kulit lokal bermerek Adisher Leather berhasil menembus pasar internasional.

Baca Selengkapnya

Otorita IKN Berniat Pindahkan Kawanan Beruk dari Jalanan Samboja, Ini Alasannya

34 hari lalu

Otorita IKN Berniat Pindahkan Kawanan Beruk dari Jalanan Samboja, Ini Alasannya

Otorita berusaha memindahkan sekelompok beruk dari jalanan utama IKN. Dianggap menjadi hama bila terlalu banyak yang turun ke jalan.

Baca Selengkapnya

Jembatan Sebulu Segera Dibangun, Tahap Pertama Edi-Rendi Gelontorkan Rp203 Miliar

38 hari lalu

Jembatan Sebulu Segera Dibangun, Tahap Pertama Edi-Rendi Gelontorkan Rp203 Miliar

Keberadaan jembatan akan membuat perekonomian sejumlah kecamatan di Kukar semakin menggeliat

Baca Selengkapnya

Wabup Kukar Datangi Lokasi Kebakaran di Sumber Sari

39 hari lalu

Wabup Kukar Datangi Lokasi Kebakaran di Sumber Sari

Rendi datang dengan membawa sejumlah bantuan, berupa sembako dan paket bantuan lainnya.

Baca Selengkapnya

Rendi Solihin Salurkan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran

39 hari lalu

Rendi Solihin Salurkan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran

Dilakukan pendataan agar semua korban kebakaran bisa terjangkau bantuan

Baca Selengkapnya

Program Unggulan Edi Damansyah Mengubah Ekonomi Kutai Kartanegara

39 hari lalu

Program Unggulan Edi Damansyah Mengubah Ekonomi Kutai Kartanegara

Kegiatan yang diadakan oleh pemerintah tidak hanya memberikan ruang bagi para wirausaha untuk berkembang tetapi juga menjadi bukti perhatian yang diberikan oleh Bupati.

Baca Selengkapnya