Sekitar 72 Persen Pasangan Sukses Lewat CLBK, Apa Syaratnya?

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Susandijani

Minggu, 3 Juni 2018 05:26 WIB

FPC. CLBK. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sekitar 72 persen pasangan yang membina hubungan lantaran CLBK, berhasil membangun sebuah hubungan ke tingkat serius. Itu penelitian komprehensif bertajuk Lost & Found Lovers: Facts and Fantasties of Rekindles Romances yang dilakukan oleh Psikolog sekaligus profesor emeritus di Universitas Negeri California di Amerika Serikat, Nancy Kalish, Ph.D .

Meski hubungan yang berasal dari CLBK (Cinta Lama Bersemi Kembali) memiliki kemungkinan keberhasilan cukup tinggi, Anda juga harus memperhatikan situasi dan kondisi tertentu.

Baca juga:
7 Jurus Sukses Gaet Pasangan untuk Para Jomblo
Mau Mudik? Pertimbangkan Naik Bus, Ini 4 Kelebihannya
Meski Fatal, Skoliosis Mudah Dideteksi, Bahkan dengan Ponsel

Dalam penelitian tersebut Nancy menemukan bahwa pasangan yang berhasil membangun hubungan dari kisah lama adalah pasangan yang memang tidak terikat status hubungan dengan orang lain.

Selain itu, biasanya kisah cinta mereka di masa lalu berakhir karenakan faktor eksternal, seperti masalah jarak atau tidak disetujui orang tua.

Artinya, orang yang telah terikat hubungan kasih seperti pernikahan misalnya, kecil kemungkinannya berhasil membangun kembali cinta lama. Hal ini dibuktikan oleh Nancy lewat penelitian lanjutan di tahun 2005-2006 dengan jumlah responden sekitar 1600 orang, yang bertemu cinta lamanya lewat media sosial.

“Mayoritas, yakni sekitar 62 persen dari peserta survei telah menikah. Hasilnya, tingkat keberhasilan hubungan dari reuni cinta lama ini sangat rendah, yakni hanya 5 persen,” tulisnya.

Oleh karenanya, jangan berharap Anda bisa merajut kembali kisah romantis di masa lalu jika telah terikat hubungan yang baru. Namun bagi yang masih single, cinta lama masih mungkin untuk diperjuangkan. Meski begitu apa yang harus dipertimbangkan ketika Anda mencoba membangun kembali cinta lama?

Advertising
Advertising

Pertama-tama, psikolog sekaligus peneliti dari Universitas Toronto, AS, Mariana Bockarova, PhD meminta Anda mengingat kembali mengapa sebelumnya kalian memutuskan mengakhiri hubungan?

Apakah dikarena faktor eksternal seperti masalah jarak, tidak direstui orang tua atau faktor internal seperti perselingkuhan, pelecehan, perilaku yang tidak baik?

Jika karena faktor eksternal, maka Anda bisa kembali kepadanya, karena kendala eksternal umumnya masih bisa diperbaiki. Tetapi jika dahulu Anda memutus hubungan lantaran faktor internal, sebaiknya lupakan kisah lama itu. Kebahagian yang datang dari hubungan yang tidak sehat tidak akan bertahan lama.

“Selanjutnya, apakah Anda dan pasangan benar-benar memiliki komitmen yang sama untuk melakukan perubahan? Pelajari mengapa hubungan kalian sebelumnya tidak berhasil, kemudian lakukan perubahan agar hubungan baru yang tercipta bisa berjalan langgeng,” saran Mariana.

Berita terkait

5 Sinyal Anda Terbuai Hubungan Cinta Baru hingga Kehilangan Akal Sehat

11 jam lalu

5 Sinyal Anda Terbuai Hubungan Cinta Baru hingga Kehilangan Akal Sehat

Meski hubungan cinta baru sering bikin bahagia, terkadang juga bisa membuat orang tenggelam dalam lingkungan tak sehat. Berikut lima sinyalnya.

Baca Selengkapnya

Cemburu dan Suka Menguntit, Ciri Pasangan Obsesif dan Bikin Tak Nyaman

2 hari lalu

Cemburu dan Suka Menguntit, Ciri Pasangan Obsesif dan Bikin Tak Nyaman

Sikap terlalu berlebihan kepada pasangan bisa berubah menjadi obsesi yang negatif dan justru membuat Anda merasa tidak nyaman.

Baca Selengkapnya

5 Langkah Hadapi Ibu Mertua Beracun, Jangan Biarkan Kesehatan Mental Terganggu

4 hari lalu

5 Langkah Hadapi Ibu Mertua Beracun, Jangan Biarkan Kesehatan Mental Terganggu

Sering mengkritik, memanipulasi, dan ikut campur urusan rumah tangga anak, ibu mertua dengan sengaja membuat keluarga anak tertekan dan tak harmonis.

Baca Selengkapnya

Tak Ingin Musuhan dengan Mantan Pasangan, Apa Saja yang Perlu Dilakukan?

5 hari lalu

Tak Ingin Musuhan dengan Mantan Pasangan, Apa Saja yang Perlu Dilakukan?

Putus cinta atau berpisah sering menyebabkan permusuhan dengan mantan pasangan. Bila tak ingin itu terjadi, coba lakukan hal berikut.

Baca Selengkapnya

Putus tapi Masih Cinta, Bagaimana Meredam Rasa Sakit?

6 hari lalu

Putus tapi Masih Cinta, Bagaimana Meredam Rasa Sakit?

Memutuskan hubungan dengan orang yang masih dicintai memang sangat sulit. Rasa sakit dan patah hati akan lama membekas. Bagaimana meredamnya?

Baca Selengkapnya

Ciri Ibu Mertua Beracun dan Mengganggu Rumah Tangga Anak

6 hari lalu

Ciri Ibu Mertua Beracun dan Mengganggu Rumah Tangga Anak

Anda tentu mengharapkan ibu mertua yang bersikap baik dalam kehidupan sehari-hari, bukan yang toksik. Berikut indikasi ibu mertua beracun.

Baca Selengkapnya

4 Manfaat Me Time dalam Suatu Hubungan

6 hari lalu

4 Manfaat Me Time dalam Suatu Hubungan

Dalam suatu hubungan, me time dapat memperkuat kemandirian individu, meningkatkan kualitas interaksi pasangan, serta mencegah terjadinya kejenuhan.

Baca Selengkapnya

Cara Konyol yang Biasa Dilakukan saat Kangen Si Dia

7 hari lalu

Cara Konyol yang Biasa Dilakukan saat Kangen Si Dia

Rasa kangen sangat menyiksa saat berada jauh atau lama tidak bertemu dan berkomunikasi dengan pasangan. Berikut sikap konyol yang biasa dilakukan.

Baca Selengkapnya

Alasan Orang Selingkuh Meski Tak Ada Masalah dalam Hubungan

7 hari lalu

Alasan Orang Selingkuh Meski Tak Ada Masalah dalam Hubungan

Bagaimana pasangan yang penyayang dan setia bisa juga selingkuh? Berikut beberapa alasan potensial orang dengan hubungan bahagia bisa berselingkuh.

Baca Selengkapnya

43 Tahun Meninggalnya Bob Marley, Ini 7 Lagu Terpopulernya

8 hari lalu

43 Tahun Meninggalnya Bob Marley, Ini 7 Lagu Terpopulernya

Bob Marley meninggal pada 11 Mei 1981 karena melanoma. Berikut lagu-lagu terpopulernya.

Baca Selengkapnya