Demi Piala Dunia, Serikat Buruh Inggris Ajukan Pulang Kerja Cepat

Rabu, 20 Juni 2018 17:45 WIB

Ilustrasi wanita kerja terburu-buru. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kongres Serikat Buruh di Inggris telah menganjurkan perusahaan untuk mengizinkan jam kerja yang fleksibel selama turnamen Piala Dunia 2018 berlangsung. Sehingga para karyawan yang merupakan penggemar tidak ketinggalan perkembangan pertandingan.

Badan tersebut telah mengeluarkan daftar lima saran untuk para pemimpin perusahaan. Diantaranya, termasuk bekerja dari rumah dan memungkinkan staf mengambil cuti tahunan untuk menyaksikan pertandingan.

Baca: Piala Dunia 2018 : Awas Nonton Piala Dunia Bisa Serangan Jantung

Sekretaris Jenderal Kongres Serikat Buruh, Frances O’Grady, mengungkapkan bahwa Piala Dunia adalah acara olahraga yang penting. Jutaan pekerja di seluruh Inggris ingin mendukung tim nasionalnya.

"Turnamen seperti ini bisa menjadi sangat bagus untuk membangun persahabatan di tempat kerja, dengan rekan-rekan yang menghabiskan waktu bersama,” kata Frances O'Grady dilansir dari Independent UK.

Baca: Nonton Piala Dunia 2018 Boleh Bawa Ganja? Tilik Dulu Aturannya

Namun, para pekerja tidak akan mendapatkan waktu liburnya, jika mereka mengajukan permintaan mendekati hari pengajuan tersebut. Mereka tetap harus memberi tahu atasannya beberapa minggu sebelumnya.

Warga Mesir menonton bersama pertandingan timnasnya melawan Rusia dalam penyisihan Grup A Piala Dunia 2018 di sebuah kafe di Kairo, Mesir, 19 Juni. REUTERS/Mohamed Abd El Ghany

Advertising
Advertising

Jadi jika pekerja ingin mengambil cuti selama dua pekan, mereka harus memberi tahu atasannya setidaknya empat pekan sebelumnya. Hal ini untuk menghindari hasil pekerjaan yang tertunda ataupun tidak selesai dengan baik jika pekerja mengambil waktu libur.

Baca: ini Jersey Terbaik dan Terburuk di Piala Dunia 2018, Setuju?

Selain itu, serikat pekerja juga merekomendasikan kemungkinan staf untuk menonton pertandingan Piala Dunia di tempat kerja mereka. Badan serikat pekerja yang mewakili 5,6 juta pekerja itu mengklaim bahwa banyak sekali penggemar yang akan melewatkan pertandingannya di siang hari. Bahkan, beberapa pekerja yang di malam hari juga dapat melewatkan pertandingan tersebut.

Oleh karena itu, selain fleksibilitas waktu untuk menonton pertandingan, pengajuan cuti tahunan untuk menonton, atau penyediaan fasilitas untuk menonton bersama di kantor juga menjadi anjuran Badan Serikat Buruh. Dengan tujuan, setiap orang di duni, termasuk para pekerja, dapat merasakan euforia Piala Dunia.

INDEPENDENT UK | THE SUN UK

Berita terkait

Bakal Demo 1 Mei, Partai Buruh Minta Prabowo Dengarkan Tuntutan Kaum Pekerja

21 jam lalu

Bakal Demo 1 Mei, Partai Buruh Minta Prabowo Dengarkan Tuntutan Kaum Pekerja

Kata Said Iqbal, Prabowo bisa mulai mendengarkan tuntutan kaum buruh dalam aksi demonstrasi Hari Buruh yang akan digelar 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cara dan Syarat Kerja Legal bagi Orang Asing di Indonesia

3 hari lalu

Cara dan Syarat Kerja Legal bagi Orang Asing di Indonesia

Ketahui cara dan syarat kerja legal bagi orang asing di Indonesia. Pastikan Anda memenuhi beberapa persyaratan yang sudah ditentukan. Ini ulasannya.

Baca Selengkapnya

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

3 hari lalu

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

Karakter Gen Z berevolusi menjadi pribadi yang lebih sadar untuk memaknai kehidupan tidak mementingkan kebahagiaan sendiri.

Baca Selengkapnya

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

6 hari lalu

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.

Baca Selengkapnya

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

9 hari lalu

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

10 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

10 hari lalu

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

10 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

11 hari lalu

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu

Baca Selengkapnya

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

13 hari lalu

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.

Baca Selengkapnya