4 Cara Terbaik Cegah Masalah Mata pada Anak

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Mitra Tarigan

Senin, 13 Agustus 2018 14:45 WIB

Ilustrasi anak bermain gadget. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Perkembangan pesat di era digital dengan dukungan teknologi super canggih memunculkan beragam gadget yang menarik perhatian bahkan untuk anak. Sayangnya gadget seperti tablet, smartphone, perangkat elektronik bermain dan lainnya juga memiliki dampak buruk untuk perkembangan psikologis si kecil dan juga kesehatan, terutama gangguan mata. Namun semua itu bisa dicegah dengan berbagai hal seperti ini :

Baca: Waspadai Kelebihan Garam pada Anak, Ini Cara Menakarnya

1. Kenalkan gadget di usia tepat
Tak bisa dipungkiri, sebagai orang tua melihat si kecil tenang dan tidak rewel lagi saat bermain gadget membuat senang. Padahal bisa dibilang ini bukan solusi yang bagus untuk perkembangannya, karena saat terpapar gadget sejak kecil akan membuat konsentrasi turun dan si kecil malas menulis dan membaca, bahkan bisa juga membuat penurunan kemampuan bersosialisasi . Untuk itu, perlunya orang tua untuk mengenalkan gadget di usia yang tepat, seperti saat mereka sudah melalui proses belajar yang cukup di sekolah, bersosialisasi dengan teman-temannya.

2. Buat batasan waktu
Jangan hanya dengan ucapan untuk menasehati si kecil untuk bermain gadget. Sebagai orang tua, kita mesti tegas menentukan batasan waktu si kecil bermain gadget sejak dini. Dengan perapan yang disiplin seperti ini, akan membentuk kebiasaan sehat dalam menggunakan teknologi pada si kecil. Sangat disarankan untuk menggunakan aplikasi jam yang bisa membatasi penggunaan gadget, sehingga ketika waktu bermain gadget habis, perangkat elektronik seperti handphon dan tablet itu akan terkunci dan baru bisa digunakan lagi di waktu berikutnya.

Baca: Lee Jeong Hoon Rayakan 100 Hari Usia Anak, Ini Maknanya di Korea

3. Ajak berdiskusi
Dengan mengajak diskusi berarti Anda sudah mengajak si kecil belajar mengeluarkan pendapatnya. Misalnya, dengan berbagai peraturan yang diterapkan, si kecil akan menanyakan kenapa tidak boleh terlalu sering bermain gadget, nah sebagai orang tua haruslah memberikan penjelasan itu tentang bahaya – bahaya bermain gadget.

4. Bangun kebiasaan baik untuk memelihara mata
Mata adalah Jendela Dunia dan sumber belajar kehidupan, karena segala hal dipelajari lewat mata. Untuk itu sudah seharusnya merawat mata dengan kebiasaan sehat, karena menciptakan kebiasaan sehat sejak kecil akan terus berjalan hingga dewasa. Selain mengurangi bermain gadget yang terlalu lama, biasakan juga si kecil jangan menonton televisi dari jarak dekat dan biasakan membaca buku di ruangan terang.

Advertising
Advertising

Tak hanya sekedar membangun kebiasaan bagus, Anda juga melatih anak untuk belajar memulai pola makan bergizi seperti biasakan makan buah dan sayur yang mengandung gizi untuk kesehatan dan pertumbuhannya, misalnya banyak makan buah jeruk untuk vitamin C atau sayur wortel untuk Vitamin A. Tapi seiring banyaknya aktivitas terkadang kita ingin sesuatu yang praktis, termasuk memberikan suplemen multivamin untuk kesehatan si kecil.

TABLOID BINTANG

Berita terkait

7 Tips Jaga Kualitas Hidup dengan Glaukoma

2 hari lalu

7 Tips Jaga Kualitas Hidup dengan Glaukoma

Setiap individu harus memahami tantangan yang dihadapi saat didiagnosis glaukoma dan harus mempertahankan kualitas hidup dengan manajemen tepat.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

5 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

5 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

5 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

6 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

8 hari lalu

Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

Hari Kartini merupakan momentum refleksi masih banyak persoalan terkait perempuan dan anak. Ini harapan sosiolog.

Baca Selengkapnya

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

10 hari lalu

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.

Baca Selengkapnya

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

15 hari lalu

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat

Baca Selengkapnya

Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

17 hari lalu

Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

Pasukan Israel membunuh tiga putra pemimpin Hamas Ismail Haniyeh dalam serangan udara di Gaza tanpa berkonsultasi dengan PM Benyamin Netanyahu

Baca Selengkapnya

Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

19 hari lalu

Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

Penyanyi Andien menceritakan perjalanan foto Lebaran keluarganya selama 8 tahun terakhir

Baca Selengkapnya