Hati-hati Membuat Promo Fashion, Ini Maaf dari Dolce & Gabbana

Reporter

Antara

Editor

Susandijani

Minggu, 25 November 2018 13:30 WIB

Permintaan maaf dari Dolce Gabbana (instagra, @dolcegabbana)

TEMPO.CO, Jakarta - Pendiri label model Italia Dolce & Gabbana mengunggah video permintaan maaf di Twitter setelah membuat iklan yang memperlihatkan model Asia menyantap makanan Italia dengan sumpit yang dianggap rasis.

Baca juga: Dituduh Rasis, Peragaan Busana Dolce & Gabbana Batal

Dilansir Independent, kampanye "DG Loves China" dideskripsikan sebagai "penghinaan" yang memicu batalnya peragaan busana mereka di Shanghai serta boikot dari berbagai pihak.

Kini, Domenico Dolce dan Stefano Gabbana mengunggah pernyataan minta maaf di Instagram, Kamis waktu setempat.

"Keluarga kami selalu mengajarkan untuk menghormati beragam budaya di dunia, dan untuk itu, kami ingin meminta maaf bila kami salah mengartikan budayamu," kata Dolce dalam bahasa Italia di video dengan terjemahan bahasa Inggris.
Video promo Dolce Gabbana yang kontroversi (Reuters)
"Kami selalu mencintai Cina; kami sudah mengunjungi banyak kota... dan kami masih harus belajar banyak."

Gabbana menambahkan, "Kami meminta maaf secara tulus pada seluruh orang Cina di dunia."

Dua perancang itu menjelaskan mereka sangat serius menanggapi kecaman dan memastikan bahwa hal serupa takkan terjadi lagi.

Kontroversi seputar kampanye yang dianggap rasis itu semakin mengemuka ketika sejumlah tangkapan layar beredar di dunia maya, menampilkan komentar tak sedap Gabbana tentang orang-orang Cina.

Namun Gabbana membantah melakukannya, dia mengklaim akunnya telah "diretas", menambahkan tim hukum sedang mencari solusi dari masalah itu.

Peritel Cina dikabarkan merespons kontroversi itu dengan menghapus produk-produk D&G dari laman mereka.

Permintaan maaf dari pihak Dolce & Gabbana itu menuai reaksi beragam di Twitter, ada penggemar yang berterima kasih atas sikap mereka, sisanya tetap tidak terpengaruh, menyebutkan kejadian-kejadian masa lampau di mana desainer itu pernah juga membuat pernyataan tak pantas.

Berita terkait

Mengenal Donatella Versace, Sosok di Balik Brand Fashion Ikonik Versace

19 jam lalu

Mengenal Donatella Versace, Sosok di Balik Brand Fashion Ikonik Versace

Donatella Versace dilahirkan sebagai anak terakhir dari 4 bersaudara. Kakak perempuannya, Tina, meninggal karena infeksi tetanus pada usia 12 tahun.

Baca Selengkapnya

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

1 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

9 hari lalu

5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

Roberto Cavalli, desainer legendaris asal Italia meninggal dunia 2 pekan lalu. Tepatnya pada 12 April 2024 diusianya ke 83 tahun.

Baca Selengkapnya

Profil Tory Burch, Desainer Masuk Daftar Tokoh Paling Berpengaruh 2024 Versi Majalah TIME

13 hari lalu

Profil Tory Burch, Desainer Masuk Daftar Tokoh Paling Berpengaruh 2024 Versi Majalah TIME

Desainer ternama Tory Burch masuk dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia 2024 versi majalah TIME. Siapa dia?

Baca Selengkapnya

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

22 hari lalu

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.

Baca Selengkapnya

ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

49 hari lalu

ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

Menghadirkan karya-karya para desainer muda berbakat, acara ini tidak hanya menginspirasi.

Baca Selengkapnya

5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

50 hari lalu

5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

Tidak semua anak presiden terjun meneruskan jejak ayahnya.

Baca Selengkapnya

Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

53 hari lalu

Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

Hermes memperkenalkan koleksi musim gugur

Baca Selengkapnya

Penampilan Berani Moon Ga Young dan Sikap Doyoung NCT di Milan Fashion Week

26 Februari 2024

Penampilan Berani Moon Ga Young dan Sikap Doyoung NCT di Milan Fashion Week

Moon Ga Young dan Doyoung NCT menjadi pusat perhatian publik saat menghadiri fashion show Dolce & Gabbana di Milan Fashion Week

Baca Selengkapnya

Arya Wedakarna yang Dipecat DPD RI karena Dugaan Rasis Gugat ke PTUN

25 Februari 2024

Arya Wedakarna yang Dipecat DPD RI karena Dugaan Rasis Gugat ke PTUN

Mantan senator asal Bali, IGN Arya Wedakarna, menggugat Ketua Badan Kehormatan Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) ke PTUN Jakarta

Baca Selengkapnya