Bayam, Kenapa Dijuluki Superfood? Yuk, Cek 5 Manfaatnya

Reporter

Antara

Editor

Susandijani

Sabtu, 29 Desember 2018 11:00 WIB

bayam (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Bayam pantas mendapatkan gelar superfood karena kandungan nutrisinya seperti vitamin dan mineral. Makanan ini juga memiliki manfaat bagi kesehatan mulai dari memberi energi untuk tubuh hingga mengurangi risiko terkena kanker.

Baca juga: Bayam Merah Belum Populer, Cari Tahu 7 Manfaat Kesehatannya

1. Meningkatkan energi
Agar energi Anda tetap terjaga hingga sore hari, coba tambahkan sedikit bayam ke dalam menu makan siang Anda, seperti dilansir Medical Daily, dikutip Sabtu. Satu cangkir bayam yang dimasak menawarkan 157 miligram magnesium dan merupakan hampir 40 persen dari asupan harian.

Direktur nutrisi di Center for Balanced Health, Valerie Goldstein, M.S., R.D. mengatakan, bayam bisa meningkatkan penyerapan zat besi, nutrisi lain yang dapat meningkatkan tingkat energi karena membantu mengangkut oksigen melalui sel darah merah.

2. Melindungi penglihatan
Memasukkan lebih banyak sayuran berdaun ini di piring Anda dapat membantu mengurangi risiko masalah penglihatan yang berkaitan dengan usia, seperti katarak dan degenerasi makula. Bayam dianggap sebagai salah satu sumber alami terbaik lutein dan zeaxanthin - keduanya memiliki fungsi antioksidan penting.

Seperti dicatat oleh Scripps Research Institute, konsumsi tiga porsi bayam per minggu berhubungan dengan risiko 43 persen lebih rendah terkena degenerasi makula.

Berikutnya, bayam juga ternyata bis membuat kulit tak gampang berkerut dan rambut menjadi lebih kuat.
<!--more-->

3. Kulit dan rambut lebih sehat
"Bayam kaya akan vitamin A, nutrisi yang dibutuhkan untuk produksi sebum agar rambut tetap lembab," kata Megan Ware, ahli gizi terdaftar di Orlando, Florida.

"Vitamin A juga diperlukan untuk pertumbuhan semua jaringan tubuh, termasuk kulit dan rambut," sambung dia.

Bayam juga menawarkan dosis vitamin C yang baik, nutrisi yang dapat memberikan banyak manfaat seperti rambut yang lebih kuat, pertumbuhan kuku, mengurangi kulit kering dan kerutan.

4. Tingkatkan kepadatan tulang
Bayam adalah sumber kalsium dan vitamin K yang baik - dua nutrisi yang memainkan peran penting dalam kesehatan tulang. Sayuran ini dapat meningkatkan kepadatan tulang dan mengurangi risiko patah tulang, menjadikannya komponen yang berharga dalam diet osteoporosis.

Namun, perlu diingat bahwa bayam juga mengandung asam oksalat, yang dapat mengurangi seberapa banyak nutrisi ini diserap oleh tubuh Anda.

Jadi, jangan hanya bergantung pada bayam, namun pastikan untuk menggabungkannya dengan kacang kedelai, produk susu, makanan yang diperkaya, dan sumber lainnya.

5. Mengurangi risiko kanker
Meskipun penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengetahui sejauh mana manfaat mengurangi risiko kanker, keberadaan antioksidan dalam bayam diyakini memiliki efek perlindungan terhadap risiko kanker.

Beta-karoten dan vitamin C membantu memblokir radikal bebas dan zat penyebab kanker sebelum mereka dapat merusak.

Lebih khusus lagi, mengkonsumsi bayam dapat membantu melindungi terhadap kanker mulut, kerongkongan, dan lambung. Selain itu, kandungan folat dan serat dalam sayuran ini juga bisa memiliki efek menguntungkan, kata para peneliti.

Baca juga: 5 Fakta Unik tentang Bayam

Berita terkait

Cara Mengendalikan Nyeri pada Pasien Kanker Menurut Dokter

4 jam lalu

Cara Mengendalikan Nyeri pada Pasien Kanker Menurut Dokter

Dokter menjelaskan cara mengendalikan nyeri pada pasien kanker. Berikut yang perlu dilakukan.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

9 jam lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

10 jam lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

14 jam lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

16 jam lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

1 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

2 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

2 hari lalu

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

3 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

4 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya