Minuman Teh Menambah Kreativitas, Tapi...

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Kamis, 7 Februari 2019 21:04 WIB

Ilustrasi teh (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Teh ternyata tidak hanya enak diminum, tapi juga dapat meningkatkan kreativitas seseorang. Hal itu disebabkan oleh kandungan kafein dan theanine yang ada di dalam minuman ini. Kedua zat itu dipercaya dapat meningkatkan perhatian dan kewaspadaan.

Baca juga: Tips Mendapatkan Teh Lezat, Perhatikan Teknik Penyeduhannya

Hal itu terungkap dalam sebuah studi yang dilakukan Peking University. Disebutkan bahwa konsumsi teh dapat meningkatkan fokus dan kejernihan pikiran yang akhirnya menambah kreativitas.

Menurut penelitian, aliran kreativitas dalam pikiran seseorang dapat dirasakan dalam beberapa saat setelah meminum secangkir teh. Satu tim yang beranggotakan psikolog melakukan dua tes terpisah pada 50 siswa berusia rata-rata 23 tahun.

Setengah dari siswa diberi segelas air sedangkan setengah lainnya diberi secangkir teh hitam untuk diminum sebelum memulai proses pemantauan. Hasilnya mengungkapkan bahwa mengonsumsi teh sepanjang hari memberikan peningkatan tingkat kreativitas.

"Karya ini berkontribusi untuk memahami fungsi teh pada kreativitas dan menawarkan cara baru untuk menyelidiki hubungan antara konsumsi makanan dan minuman dengan peningkatan kognitif manusia,” ungkap para peneliti dalam pernyataan di jurnal Food Quality and Preference yang dikutip Times of India, Rabu, 6 Februari 2019.

Lebih lanjut, para peneliti menyebut peran kafein dan theanine dalam meningkatkan perhatian dan fungsi kognitif otak. Namun, fungsi ini akan berjalan baik jika konsumsi teh tidak berlebihan. Jadi, bagi orang-orang yang bekerja di bidang kreatif sebaiknya minumlah teh dalam jumlah yang cukup agar dapat berpikir kreatif.

Baca juga: 6 Fungsi Teh untuk Kesehatan, Jangan Lupa 3 Cangkir Setiap Hari


TIMES OF INDIA

Berita terkait

Memahami Produksi Adrenalin dan Tugasnya bagi Tubuh

14 jam lalu

Memahami Produksi Adrenalin dan Tugasnya bagi Tubuh

Adrenalin juga dikenal sebagai efinefrin, hormon yang biasanya diproduksi saat tubuh menghadapi situasi yang menegangkan atau bikin stres.

Baca Selengkapnya

Inilah 8 Penyebab Pikun Datang Lebih Cepat

15 jam lalu

Inilah 8 Penyebab Pikun Datang Lebih Cepat

Pikun diartikan sebagai penurunan fungsi bagian luar jaringan otak atau cortex yang menyebabkan penurunan intelektual.

Baca Selengkapnya

Tak Ingin Pikun Usia Muda? Lakukan Tips Berikut

23 jam lalu

Tak Ingin Pikun Usia Muda? Lakukan Tips Berikut

Gaya hidup membantu untuk mengurangi resiko pikun sampai demensia alzheimer.

Baca Selengkapnya

Alasan Dokter Tak Sarankan Minum Kopi saat Cuaca Panas

4 hari lalu

Alasan Dokter Tak Sarankan Minum Kopi saat Cuaca Panas

Minuman berkafein seperti kopi saat cuaca panas dapat meningkatkan risiko dehidrasi sehingga tak dianjurkan oleh dokter.

Baca Selengkapnya

Hindari Paracetamol Sambil Minum Kopi, Ini Efek yang Ditimbulkannya

6 hari lalu

Hindari Paracetamol Sambil Minum Kopi, Ini Efek yang Ditimbulkannya

Seseorang perlu waspada agar tidak mengonsumsi paracetamol bersamaan dengan minum kopi. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Dokter: Lansia Perlu Hindari Kafein agar Tidak Mengompol

7 hari lalu

Dokter: Lansia Perlu Hindari Kafein agar Tidak Mengompol

Lansia diminta menghindari minuman berkafein seperti kopi dan teh pada sore dan malam hari agar tidak mengompol selama tidur malam.

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

13 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

14 hari lalu

Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

Dengan menerapkan tips-tips ini dalam kehidupan sehari-hari, Anda dapat meningkatkan daya ingat Anda dan mengurangi kecenderungan untuk lupa.

Baca Selengkapnya

Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

14 hari lalu

Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

Lupa ternyata memiliki manfaat penting untuk kesehatan otak dan kreativitas Anda.

Baca Selengkapnya

Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

16 hari lalu

Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

Pekerjaan paling umum dengan tuntutan kognitif tertinggi yang bantu lindungi otak dari masadalah daya ingat adalah mengajar.

Baca Selengkapnya