Stres karena Kemacetan Menuju Kantor Memicu Penuaan Dini

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Mila Novita

Rabu, 1 Mei 2019 07:05 WIB

Ilustrasi pria dan kemacetan. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta -Masyarakat di kota-kota besar sudah terbiasa menghadapi kenyataan pahit setiap menempuh perjalanan ke tempat kerja. Kemacetan lalu lintas menyebabkan waktu tempuh perjalanan lebih lama yang bisa memicu stres. Kadang-kadang total waktu tempuh perjalanan dengan durasi kerja di kantor hampir sebanding. Maka muncullah istilah “tua di jalan”.

Baca: Belajar Membordir Seperti Irwan Mussry, Manfaatnya Redakan Stres

Ternyata istilah tua di jalan itu bukan isapan jempol semata. Psikolog klinis Dra. A. Kasandra Putranto menjelaskan bahwa penuaan dini disebabkan banyak faktor, salah satunya stres. Seperti diketahui, tinggal di kota besar berpotensi memicu stres. Pemicu stres antara lain transportasi menuju kantor dan beban kerja. Keduanya, memengaruhi emotional distressed.

"Jadi ujaran tua di jalan itu benar adanya. Waktu tempuh perjalanan menuju tempat kerja yang lebih lama memicu tekanan psikologis atau stres,” kata Kasandra dalam acara perkenalan hunian Core Cipete bersama PT Jaya Real Property, Tbk, di Jakarta, Selasa, 30 April 2019.

Ia menambahkan, kemacetan dan kebisingan lalu lintas memicu reaksi individu serta merugikan kesehatan mental. Waktu tempuh perjalanan menuju tempat kerja yang lebih lama misalnya, dapat menurunkan kesempatan untuk melakukan aktivitas yang Anda senangi, meningkatkan risiko stres sehingga Anda cenderung memiliki kesehatan mental yang rendah.

Anda juga patut mengenal istilah subjective wellbeing atau kesejahteraan subjektif, yakni cara individu memandang kehidupan yang dipengaruhi rutinitas atau lingkungan sehari-hari seperti lingkungan tempat tinggal, lingkungan kerja, mobilitas, dan lain-lain. Menghabiskan waktu bersama keluarga dapat meningkatkan wellbeing Anda. Bagaimana bisa punya waktu bersama keluarga lebih lama jika sebagian besar waktu Anda habis di jalan?

"Penting sekali cepat sampai di tempat kerja atau lokasi meeting dengan klien. Dengan durasi tempuh ringkas, Anda bisa duduk dengan suasana kondusif, membuka laptop dengan pikiran jernih,” ujar dia.

Baca: Psikiater: Fenomena Gangguan Jiwa pada Caleg Gagal Hal yang Wajar

TABLOIDBINTANG.COM

Berita terkait

Dampak Cuaca Panas Ekstrem pada Kesehatan Mental

18 jam lalu

Dampak Cuaca Panas Ekstrem pada Kesehatan Mental

Penelitian menyebut cuaca panas ekstrem dapat berdampak besar pada kesehatan mental. Berikut berbagai dampaknya.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

1 hari lalu

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

KemenPPPA meminta pacaran pada usia anak sebaiknya dihindari untuk menjaga kesehatan mental.

Baca Selengkapnya

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

2 hari lalu

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

Kehilangan orang yang disayangi memang berat. Tak jarang, kesedihan bisa berlangsung lama, bahkan sampai bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya

Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

4 hari lalu

Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

Merawat orang tua dengan demensia menyebabkan burnout, apalagi jika Anda harus merawat anak juga alias generasi sandwich. Simak saran pakar.

Baca Selengkapnya

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

4 hari lalu

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

Psikolog menyarankan empat praktik untuk menjaga kesehatan mental dan meningkatkan kekuatan mental, baik di tempat kerja maupun di rumah.

Baca Selengkapnya

Perlunya Ibu Jaga Kesehatan Mental saat Mengasuh Anak, Simak Saran Psikolog

5 hari lalu

Perlunya Ibu Jaga Kesehatan Mental saat Mengasuh Anak, Simak Saran Psikolog

Para ibu perlu menjaga kesehatan mental agar tetap nyaman ketika beraktivitas dan tenang ketika mengasuh anak.

Baca Selengkapnya

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

6 hari lalu

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.

Baca Selengkapnya

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

6 hari lalu

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

Faktor penghambat kebahagiaan kerap berasal dari tekanan dalam diri untuk mencapai sesuatu dari standar mengukur kebahagiaan orang lain.

Baca Selengkapnya

Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

7 hari lalu

Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

Rutin menulis jurnal bersyukur atau gratitude journal, semacam buku harian, bisa menjadi salah satu cara mengusir perasaan tidak bahagia.

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

9 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya