Jadi Investasi, Harga Tas Bekas Bermerek Bisa Berlipat

Reporter

Antara

Editor

Mila Novita

Jumat, 28 Juni 2019 05:46 WIB

Ilustrasi isi tas wanita. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Tas bermerek atau branded bukan lagi sekadar kebanggaan. Bagi kolektor, tas bermerek bisa disulap menjadi investasi menjanjikan karena harganya yang bisa terus naik meskipun tergolong barang bekas.

Baca juga: Tips Belanja Tas Bermerek Bekas, Jangan Lupa Cek Ini

"Untuk tas merek tertentu yang langka karena diproduksi sedikit nilainya semakin mahal seiring berjalannya waktu," seorang pedagang tas branded bekas, Anthy Meliasari di Bogor, Kamis, 27 juni 2019.

Menurutnya, tas vintage branded dengan model lama akan dicari ke mana saja oleh para kolektor, bahkan dengan harga tinggi.

Anthy mencontohkan, dia pernah membeli tas merek Fossil model desi floral patchwork seharga sekitar Rp4 juta. Karena edisi terbatas, lanjut dia, tas model tersebut langka di pasaran dan Anthy berhasil menjualnya sekitar Rp6 juta kepada salah satu kolektor lainnya.

Bahkan, menurut Anthy, untuk merek tertentu, seperti Hermes, nilainya bisa melonjak jauh lebih tinggi karena sebagian kolektor menganggapnya sebagai koleksi seni. "Sebenarnya tidak semua tipe model bisa memiliki potensi bernilai investasi. Kebanyakan yang memiliki potensi itu merupakan tas yang berbahan kulit dengan kualitas baik," kata dia.

Oleh karena itu, lanjut Anthy, perlu perawatan ekstra agar tas-tas bermerek tersebut dalam kondisi prima dan memiliki nilai jual tinggi. "Saya selalu menjaga suhu dan kelembapan ruangan penyimpanan dengan 'silica gel' dan mencegah koleksi saya tidak kena air," kata Anthy.

Sependapat dengan Anthy, seorang kolektor tas bermerek lainnya, Rina Karmila menambahkan, ia menggunakan losion khusus kulit minimal sebulan sekali agar tas-tas branded koleksinya terjaga kondisinya serta tetap bernilai tinggi.

"Saya juga menggunakan bubble wrap (gelembung plastik) dalam menyimpan tas-tas saya agar bentuknya tetap terjaga dan tidak tertekuk," kata Rina.

Baca juga: Dapat Tas Mewah dari Kylie Jenner, Ini Gaya Lucu Stormi Webster

Dengan perawatan yang optimal, menurut Rina, tas-tas bermerek ini diyakini seperti benda antik yang memiliki nilai jual berlipat seiring bertambahnya umur barang tersebut.

ANTARA

Berita terkait

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

18 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

20 jam lalu

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

Kejaksaan Tinggi membuka peluang mengembangkan kasus dugaan pemerasan Bendesa Adat di Bali.

Baca Selengkapnya

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

1 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Bendesa Adat Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Seperti Apa Perannya dalam Izin Investasi di Bali?

1 hari lalu

Bendesa Adat Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Seperti Apa Perannya dalam Izin Investasi di Bali?

Kejaksaan Tinggi Bali menangkap seorang Bendesa Adat karena diduga telah memeras seorang pengusaha untuk rekomendasi izin investasi.

Baca Selengkapnya

Mengenali Asal-usul Tas Hermes, Jenama Asal Prancis

2 hari lalu

Mengenali Asal-usul Tas Hermes, Jenama Asal Prancis

Belakangan viral video seorang pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

2 hari lalu

Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan groundbreaking keenam di IKN dilakukan akhir Mei atau awal Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

2 hari lalu

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

3 hari lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

3 hari lalu

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

Kejati Bali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap oknum Bendesa Adat di Bali. Bendesa itu diduga melakukan pemerasan investasi.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

3 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya