Pneumonia seperti Maurizio Sarri, Coba Konsumsi 5 Makanan ini

Rabu, 21 Agustus 2019 14:25 WIB

Pelatih Juventus Maurizio Sarri dikabarkan alami Pneumonia.

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer klub Serie A Juventus, Maurizio Sarri, dinyatakan positif pneumonia atau paru-paru basah. Secara garis besar, ini merupakan pembengkakan saluran pernapasan akibat kantung udara kecil yang dipenuhi oleh cairan.

Jika Anda adalah orang yang mengalami hal serupa, gaya hidup yang sehat, khususnya dengan mengonsumsi makanan tertentu, bisa mempercepat kesembuhan pneumonia. Melansir dari Times of India dan Live Strong, berikut adalah beberapa pilihan makanan yang disarankan.

#Biji-bijian utuh
Kandungan vitamin B dalam biji-bijian utuh seperti quinoa, beras merah, gandum, barley dipercaya bisa membantu memproduksi energi dan menjaga suhu tubuh tetap terkendali. Mineral selenium yang ada juga dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh. Seluruh kandungan ini sangat penting untuk menangkal masuknya kembali cairan di paru-paru.

#Diet kaya protein
Diet kaya protein yang terdiri dari kacang-kacangan, biji-bijian, daging putih, dan berbagai jenis ikan seperti salmon dan sarden, sangat disarankan untuk dikonsumsi sebab memiliki sifat anti-inflamasi sehingga ini dapat memperbaiki jaringan yang rusak dan membangun jaringan baru di dalam tubuh, termasuk paru-paru.

Ilustrasi paru-paru. Wikipedia

Advertising
Advertising

#Air putih dan jus
Minum air delapan gelas sehari sangat disarankan. Jus buah pun juga direkomendasikan karena keduanya dipercaya mampu membantu mengurangi volume lendir dan cairan di paru-paru sehingga racun berbahaya dan partikel asing yang menyebabkan penyumbatan pada saluran pernapasan dapat disingkirkan.

#Sayuran berdaun
Sayuran berdaun seperti kangkung, selada, bayam penuh dengan nutrisi yang bisa membantu proses penyembuhan tubuh dari infeksi pernapasan. Mereka juga mengandung antioksidan yang bisa memperkuat ketahanan tubuh terhadap berbagai macam infeksi, termasuk di paru-paru.

#Kunyit
Kunyit bertindak sebagai mukolitik, yang berarti membantu menghilangkan lendir dan katarak dari saluran bronkial, sehingga menyebabkan pernapasan bergerak lebih mudah. Kunyit juga memiliki sifat anti-inflamasi yang baik untuk mengurangi nyeri dada. Jika Anda tak suka langsung mengonsumsinya, campur dengan susu atau teh juga bisa.

Berita terkait

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

3 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

4 hari lalu

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

Imunisasi atau vaksinasi tidak hanya diperuntukkan bagi bayi dan anak-anak tetapi juga orang dewasa. Simak alasannya.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

5 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

5 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

5 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

5 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

6 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

7 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

7 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

10 hari lalu

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

Ada beberapa makanan yang memicu timbulnya bau badan. Berikut adalah jenis makanan yang menyebabkan bau badan.

Baca Selengkapnya