Orang Jenius Cenderung Kuper, Benarkah?

Reporter

Tempo.co

Rabu, 6 November 2019 15:30 WIB

Film Genius (2016)

TEMPO.CO, Jakarta - Kebanyakan orang merasa bahagia jika berada dalam lingkungan yang banyak teman. Namun sebuah penelitian mengungkapkan orang dengan IQ tinggi berpendapat sebaliknya. Mereka nyaman berada dalam lingkungan sosial yang kecil dan sedikit interaksi.

Psikolog perkembangan Satoshi Kanazawa dari London School of Economics dan Norman Li dari Singapore Management University mempublikasikan penelitian ini dalam British Journal of Psychology. Mereka ingin mengetahui bagaimana persahabatan mempengaruhi kenyamanan hidup dan kebahagiaan secara keseluruhan.

Berdasarkan data survei dari 15.000 orang dewasa berusia 18 hingga 28, Kanazawa dan Li melihat dua tren utama. Pertama, penduduk kota umumnya kurang bahagia dibandingkan yang tinggal di daerah pedesaan. Kedua, hidup lebih nyaman saat interaksi sosial bertambah. Dalam penelitian ini, mereka menggunakan metode The Savanna Theory of Happiness.

Para peneliti mengajukan dugaan berdasarkan pada gaya hidup manusia purba dan pemburu, dengan asumsi orang yang tinggal bersuku-suku, mirip dengan kota-kota kecil dan besar.

"Situasi dan kondisi meningkatkan kepuasan hidup nenek moyang dalam lingkungan leluhur mungkin masih meningkatkan kepuasan hidup kita saat ini," tulis mereka.

Advertising
Advertising

Hal utama dalam penelitian ini, mereka menemukan bahwa orang yang jenius tidak nyaman menghabiskan waktu bersama teman-teman.

"Pengaruh kepadatan penduduk terhadap kenyamanan hidup bagi orang yang ber-IQ lebih rendah, hal ini dua kali lebih nyaman dibanding orang yang ber-IQ tinggi," tulis mereka. Dan "Orang yang lebih cerdas tidak nyaman dengan kehidupan yang menuntut mereka sering berinteraksi sosial."

Penelitian yang didukung The Washington Post untuk seorang peneliti Brookings Institution, yang mempelajari ekonomi kebahagiaan, dapat menjelaskan anomali ini.

"Hal yang tidak mengherankan bahwa mereka yang memiliki kecerdasan dan kemampuan lebih tinggi cenderung sedikit menghabiskan waktu bersosialisasi karena berfokus pada beberapa tujuan jangka panjang lain," ujar Carol Graham.

Berita terkait

Kartu Kredit Jenius: Keunggulan, Cara Pengajuan, dan Aktivasinya

3 Februari 2024

Kartu Kredit Jenius: Keunggulan, Cara Pengajuan, dan Aktivasinya

Kartu kredit Jenius memiliki banyak keunggulan, salah satunya proses pengajuan yang mudah. Berikut cara pengajuan dan aktivasinya.

Baca Selengkapnya

Bank Digital: Pengertian, Kelebihan dan Kekurangan, Serta Contohnya

4 Desember 2023

Bank Digital: Pengertian, Kelebihan dan Kekurangan, Serta Contohnya

Bank digital adalah layanan perbankan yang seluruh prosesnya dijalankan secara online. Berikut kelebihan, kekurangan, dan contohnya.

Baca Selengkapnya

Kartu Kredit Jenius BTPN Luncurkan Penukaran Poin Kategori Travel: KrisFlyer dan Traveloka Points

23 November 2023

Kartu Kredit Jenius BTPN Luncurkan Penukaran Poin Kategori Travel: KrisFlyer dan Traveloka Points

Jenius BTPN baru saja meluncurkan kategori travel untuk opsi penukaran Yay Points di layanan kartu kreditnya, yaitu KrisFlyer Miles dan Traveloka Points.

Baca Selengkapnya

Biaya Admin Jenius untuk Semua Jenis Transaksi

14 November 2023

Biaya Admin Jenius untuk Semua Jenis Transaksi

Biaya admin Jenius untuk bulanan disebut dengan Feesibel, yakni sebesar Rp10 ribu per bulan. Ketahui biaya admin Jenius untuk transaksi lainnya.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Anak Jenius Cina, Drone Ukraina, Turis Cina di Thailand

26 September 2023

Top 3 Dunia: Anak Jenius Cina, Drone Ukraina, Turis Cina di Thailand

Berita Top 3 Dunia pada Senin 25 September 2023 diawali oleh kisah tragis anak jenius di Cina menarik perhatian ketika meraih gelar sarjana di usia 10

Baca Selengkapnya

Cerita Tragis Anak Jenius Cina yang Jadi Sarjana di Usia 10 Tahun

25 September 2023

Cerita Tragis Anak Jenius Cina yang Jadi Sarjana di Usia 10 Tahun

Perjalanan hidup seorang pria di Cina yang pernah tercatat sebagai anak jenius tak mulus setelah dia dewasa.

Baca Selengkapnya

BTPN Catat Pertumbuhan Kredit UKM Meningkat 18 Persen di Semester I-2023

1 Agustus 2023

BTPN Catat Pertumbuhan Kredit UKM Meningkat 18 Persen di Semester I-2023

Kredit Bank BTPN di segmen Usaha Kecil dan Menengah dan syariah tercatat masing-masing meningkat sebesar 18 persen YoY dan 8 persen YoY.

Baca Selengkapnya

Profil Jepang, Negara dengan Rata-Rata IQ Penduduk Tertinggi di Dunia

13 Mei 2023

Profil Jepang, Negara dengan Rata-Rata IQ Penduduk Tertinggi di Dunia

Jepang adalah negara dengan IQ tertinggi di dunia menurut World Population Review. Ini profil negara yang warganya dikenal pekerja keras tersebut.

Baca Selengkapnya

10 Negara Dengan Penduduk IQ Tertinggi, Salah Satunya Singapura

11 Mei 2023

10 Negara Dengan Penduduk IQ Tertinggi, Salah Satunya Singapura

Sebuah negara bisa memiliki penduduk dengan rata-rata IQ tinggi melalui banyak faktor, berikut beberapa daftar negaranya.

Baca Selengkapnya

Selain BSI, Ini 5 Kasus Gangguan Layanan M-Banking yang Sempat Ramai Disorot

11 Mei 2023

Selain BSI, Ini 5 Kasus Gangguan Layanan M-Banking yang Sempat Ramai Disorot

Kasus gangguan layanan M-Banking di Indonesia selain BSI juga dialami antara lain oleh Livin' by Mandiri, BRImo, BCA Mobile, BNI Mobile, Bank Jenius.

Baca Selengkapnya