Hari Guru, Nadiem Makarim Sarankan Lakukan Perubahan Kecil

Minggu, 24 November 2019 17:00 WIB

Nadiem Makarim dalam rapat dengan pejabat di Kemendikbud, 5 November 2019. (kemdikbud.go.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim menyarankan agar para guru melakukan perubahan kecil di kelas-kelas mereka. Hal itu dituliskan mantan CEO Go-Jek Indonesia dalam mempersiapkan pidato untuk peringatan Hari Guru pada 25 November 2019.

Ia memulai dengan bentuk apresiasi dan berbagai kendala yang sering menimpa guru di Indonesia. Memang, Nadiem tidak memberikan janji untuk dengan cepat mengatasi berbagai masalah yang dihadapi para guru. “Satu hal yang pasti, saya akan berjuang untuk kemerdekaan belajar di Indonesia,” katanya para peringatan Hari Guru 2019 seperti yang dirilis Kemendikbud.go.id.

Untuk menciptakan kemerdekaan belajar itu, Nadiem mengungkapkan bahwa berbagai hal bisa dilakukan. Tapi dibutuhkan juga kerjasama dengan para guru untuk melakukan hal serupa. “Jangan menunggu aba-aba, jangan menunggu perintah. Ambil langkah pertama,” katanya.

Beberapa langkah kecil yang bisa dilakukan oleh para guru di sekolah pun disampaikan oleh Nadiem. Ini termasuk mengajak murid di kelas untuk berani menyampaikan pendapatnya. Sehingga dalam proses belajar mengajar, bukan sekedar komunikasi satu arah atau murid mendengar guru saja, namun keduanya aktif berdiskusi.

Pria lulusan Universitas Harvard ini juga mengimbau agar guru memperbolehkan muridnya untuk mengajar di kelas, mencetuskan proyek bakti sosial yang melibatkan seluruh murid di kelas, menemukan bakat terpendam dalam diri setiap murid yang kurang percaya diri dan menawarkan bantuan kepada guru lain yang sedang menghadapi kesulitan.

Advertising
Advertising

Dengan perubahan kecil tersebut, Nadiem Makarim pun percaya bahwa ini bisa mewujudkan pendidikan Indonesia yang lebih baik. “Apapun perubahan kecil itu, jika setiap guru melakukannya secara serentak, kapal besar bernama Indonesia ini pasti akan bergerak. Selamat hari guru,” katanya.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | KEMDIKBUD.GO.ID

Berita terkait

Pesan Nadiem untuk Guru Penggerak: Bawa Obor Perubahan di Setiap Daerah

1 hari lalu

Pesan Nadiem untuk Guru Penggerak: Bawa Obor Perubahan di Setiap Daerah

Mendikbud Nadiem Makarim memberikan pesan kepada Guru Penggerak. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Nadiem Makarim: Perubahan dalam Merdeka Belajar Butuh Keberanian Besar

1 hari lalu

Nadiem Makarim: Perubahan dalam Merdeka Belajar Butuh Keberanian Besar

Dalam perayaan Hardiknas 2024, Mendikbudristek Nadiem Makarim mengungkapkan transformasi dalam kebijakan Merdeka Belajar butuh risiko dan keberanian besar.

Baca Selengkapnya

Puncak Hardiknas 2024, Nadiem Singgung 5 Tahun Perjalanan Merdeka Belajar

1 hari lalu

Puncak Hardiknas 2024, Nadiem Singgung 5 Tahun Perjalanan Merdeka Belajar

Perayaan Hardiknas 2024 bertepatan dengan peringatan gerakan Merdeka Belajar dari Kemendikbudristek.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, P2G Soroti Kebijakan Pendidikan Era Nadiem Makarim

1 hari lalu

Hardiknas 2024, P2G Soroti Kebijakan Pendidikan Era Nadiem Makarim

Mulai dari evaluasi Merdeka Belajar 26 episode hingga menagih janji Prabowo-Gibran, ini desakan dari P2G dalam Hardiknas 2024.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, JPPI Beberkan 8 Tantangan Program Merdeka Belajar

2 hari lalu

Hardiknas 2024, JPPI Beberkan 8 Tantangan Program Merdeka Belajar

Jaringan Pemantau Pendidikan Indonesia (JPPI) mendorong evaluasi program Merdeka Belajar dalam peringatan Hardiknas 2024.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

2 hari lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Sejarah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei dan Tema Peringatan di 2024

2 hari lalu

Sejarah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei dan Tema Peringatan di 2024

Hari Pendidikan Nasional menjadi salah satu hari bersejarah yang juga bertepatan dengan hari ulang tahun bapak pendidikan Ki Hajar Dewantara.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, Nadiem Makarim: Merdeka Belajar Munculkan Wajah Baru Pendidikan Indonesia

2 hari lalu

Hardiknas 2024, Nadiem Makarim: Merdeka Belajar Munculkan Wajah Baru Pendidikan Indonesia

Mendikbudristek Nadiem Makarim menyebut kini wajah baru pendidikan dan kebudayaan Indonesia sudah mulai terlihat berkat gerakan Merdeka Belajar.

Baca Selengkapnya

Gibran Ajak Perusahaan Sepatu Lokal Bantu Siswa Kurang Mampu

9 hari lalu

Gibran Ajak Perusahaan Sepatu Lokal Bantu Siswa Kurang Mampu

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menggandeng perusahaan sepatu lokal membantu siswa kurang mampu dengan memberikan alas kaki sekolah.

Baca Selengkapnya

4 Poin Seruan KIKA soal Kasus Kumba Digdowiseiso dan Pelanggaran Akademik

16 hari lalu

4 Poin Seruan KIKA soal Kasus Kumba Digdowiseiso dan Pelanggaran Akademik

Soal kasus Kumba Digdowiseiso, begini poin seruan KIKA atas kasus pelanggaran akademik.

Baca Selengkapnya