Jangan Salah Belanja Online Busana, Simak Tips Berikut

Reporter

Antara

Kamis, 13 Februari 2020 08:25 WIB

Belanja Online

TEMPO.CO, Jakarta - Anda mungkin sering tergoda busana menarik saat melihat toko online. Sebaiknya, baju seperti apa yang layak dibeli di e-commerce, model sederhana yang bisa dipakai setiap saat atau justru yang mencolok dan sulit dicari di toko-toko lain?

Penata busana Ayla Dimitri punya tips untuk pecinta fashion yang sedang menimbang baju tepat saat belanja online. Daripada bingung memilih, belilah baju yang masuk kategori busana dasar dan baju dengan model mencolok.

"Pilih basic yang bisa dipakai berulang-ulang atau statement yang jedar sekalian," kata Ayla.

Busana-busana dasar, misalnya atasan polos warna putih, hitam, biru tua, dan abu-abu, adalah pilihan yang terbaik untuk padu padan setiap hari. Jadi, Ayla mengusulkan untuk membeli busana dasar bila ingin belanja di e-commerce karena pasti akan dipakai.

"Kalau basic data-style bisa dipakai untuk semua acara, versatile," katanya.

Advertising
Advertising

Namun, e-commerce juga dapat menjadi sarana untuk mencari busana menonjol dan heboh yang mungkin sulit ditemukan di toko-toko biasa.

"Kalau menemukan benda unik yang jarang ditemukan di tempat lain, itu bisa jadi perhatianku juga," ujarnya.

Ayla mengingatkan untuk selalu melihat ulasan-ulasan pembeli sebelumnya di toko daring untuk memastikan kualitas barang. Dia pernah mendapat barang yang tak sesuai harapan karena kurang teliti membaca keterangan.

"Tapi sekarang makin less problematic," katanya.

Menurutnya, memilih baju atau aksesoris fashion di e-commerce tak sulit bila sudah tahu kebutuhan dan gaya pribadi. Perempuan karier yang harus sering tampil formal, misalnya, pasti membutuhkan barang-barang spesifik seperti blazer dan tas yang formal. Soal harga, dia tak selalu memilih barang-barang mahal.

"Kalau bisa padu padan, yang murah juga bisa kelihatan mahal," katanya.

Berita terkait

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

3 hari lalu

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.

Baca Selengkapnya

5 Tips Agar Tidak Tertipu AI Saat Belanja Online

7 hari lalu

5 Tips Agar Tidak Tertipu AI Saat Belanja Online

Pakar Komunikasi Digital bagikan tips agar masyarakat tidak tertipu oleh konten rekayasa teknologi artificial intelligence (AI) saat belanja online

Baca Selengkapnya

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

11 hari lalu

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

Riset menyatakan bahwa preferensi konsumen belanja offline setelah masa pandemi mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

11 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Cara Daftar Shopee Video Top Creator untuk Pemula yang Mudah

16 hari lalu

Cara Daftar Shopee Video Top Creator untuk Pemula yang Mudah

Sebagai pengguna Shopee, Anda bisa mendaftar Shopee Video Top Kreator dengan cara berikut ini. Ketahui juga beberapa persyaratannya berikut.

Baca Selengkapnya

Tips Belanja Online Aman di Masa Lebaran

25 hari lalu

Tips Belanja Online Aman di Masa Lebaran

Agar terhindar dari menjadi korban penjahat siber saat belanja online di masa Lebaran, simak tips berikut ini.

Baca Selengkapnya

Tren Belanja Online Jelang Lebaran 2024, Penjualan Baju Muslim Meningkat 12 Kali Lipat

26 hari lalu

Tren Belanja Online Jelang Lebaran 2024, Penjualan Baju Muslim Meningkat 12 Kali Lipat

Peningkatan belanja online berkaitan erat dengan perayaan Lebaran.

Baca Selengkapnya

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

26 hari lalu

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

27 hari lalu

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Waspada Penipuan Bermodus Belanja Online Menjelang Lebaran

27 hari lalu

Waspada Penipuan Bermodus Belanja Online Menjelang Lebaran

Hati-hati penipuan melalui percakapan teks yang mengatasnamakan kurir dalam fitur pesan instan saat menggunakan platform belanja online.

Baca Selengkapnya