Tips Membersihkan Sepatu Kulit yang Basah Akibat Banjir

Rabu, 26 Februari 2020 15:55 WIB

Pembuatan sepatu kulit di Pusat Industri Kecil, Jakarta, 7 Mei 2018. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan produksi industri manufaktur besar dan sedang pada kuartal I-2018 naik sebesar 5,01 persen (year on year/yoy). Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Banjir yang terjadi di kota Jakarta dan sekitarnya memang memberikan banyak kerugian bagi masyarakat. Selain pakaian yang basah, sepatu pun bisa tergenang dengan air. Khususnya bagi mereka yang pergi ke kantor dengan sepatu kulit, tentu risiko alas kaki tersebut untuk rusak menjadi sangat besar. Sebab, sepatu kulit memang tidak diciptakan untuk menangkal air.

Agar hal tersebut bisa diatasi, situs The Spruce dan Live About pun membagikan tips aman membersihkan sepatu yang basah akibat banjir. Harapannya, ini bisa membuat sepatu tetap dalam keadaan baik.

1. Bersihkan lumpur saat sepatu masih basah
Risiko lumpur untuk menempel di sepatu Anda selama banjir tentu sangat besar. Untuk menghilangkannya, disarankan langsung membersihkan selagi sepatu masih basah. Perhatikan agar tidak menggunakan benda tajam dalam mengangkat lumpur. Sebab, ini bisa merusak kulit sepatu.

2. Gunakan kain untuk finalisasi
Apabila Anda merasa bahwa lumpur sudah hilang, Anda pun bisa menggosok sepatu kulit dengan kain. Lakukan ini dengan perasaan dan jangan terlalu ditekan. Sebab apabila lumpur masih ada, ini bisa merusak kulit. Adapun bagian yang sulit dibersihkan seperti jahitan, sebaiknya dilap dengan waktu lebih lama agar lumpur menyerap di kain dan benar-benar hilang.

3. Masukan tisu atau kain ke dalam sepatu
Dalam mengeringkan sepatu kulit, disarankan untuk memasukkan tisu atau kain ke bagian dalam. Sebab seringkali, bagian dalam sangat sulit dikeringkan lantaran tertutup, tidak mendapat angin ataupun udara panas. Apabila dibiarkan, tentu ini bisa lembab dan menjadi sarang jamur. Adapun penggunaan tisu dan kain tidak memenuhi sepatu agar kulitnya tak melonggar.

Advertising
Advertising

4. Menjemur di bawah matahari
Saat akan mengeringkan bagian luar sepatu kulit, disarankan untuk langsung menjemurnya di bawah matahari. Sebab matahari yang panas bisa mempercepat sepatu untuk kering. Jamur dan bakteri juga bisa mati akibat terik matahari. Jadi selain cepat kering, sepatu kulit juga bersih dari sumber penyakit.

5. Dipoles
Setelah sepatu benar-benar kering, Anda disarankan untuk melapisi bagian luar dengan kondisioner khusus sepatu kulit. Memolesnya dengan semir sepatu atau krim perwarna lainnya juga penting untuk mengembalikan warna layaknya alas kaki baru. Diamkan selama beberapa hari sampai ia siap dipakai kembali.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | THESPRUCE | LIVEABOUT

Berita terkait

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

2 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Gibran Dorong Program CSR Lebih Banyak Diarahkan ke Sekolah-Sekolah

3 hari lalu

Gibran Dorong Program CSR Lebih Banyak Diarahkan ke Sekolah-Sekolah

Gibran mengatakan para penerima sepatu gratis itu sebagian besar memang penerima program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

3 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

Viral Kasus Bea Masuk Rp 31 Juta Satu Sepatu, Dirjen Bea Cukai: Itu Termasuk Denda Rp 24 Juta

3 hari lalu

Viral Kasus Bea Masuk Rp 31 Juta Satu Sepatu, Dirjen Bea Cukai: Itu Termasuk Denda Rp 24 Juta

Direktur Jenderal Bea dan Cukai Askolani mengatakan kasus pengenaan bea masuk Rp 31 juta untuk satu sepatu sudah sesuai aturan.

Baca Selengkapnya

Gibran Ajak Perusahaan Sepatu Lokal Bantu Siswa Kurang Mampu

3 hari lalu

Gibran Ajak Perusahaan Sepatu Lokal Bantu Siswa Kurang Mampu

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menggandeng perusahaan sepatu lokal membantu siswa kurang mampu dengan memberikan alas kaki sekolah.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

3 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

4 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

Tak Selalu Menyiksa, Ini Manfaat Pakai Sepatu Hak Tinggi bagi Tubuh

4 hari lalu

Tak Selalu Menyiksa, Ini Manfaat Pakai Sepatu Hak Tinggi bagi Tubuh

Tak selalu bikin pegal dan menyiksa, berikut beberapa potensi dampak positif terkait pemakaian sepatu hak tinggi menurut podiatris.

Baca Selengkapnya

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

4 hari lalu

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

BNPB menyatakan, hujan lebat selama 10 jam menyebabkan banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Ragam Barang yang Pantang Dimasukkan ke Mesin Cuci karena akan Memperpendek Masa Pakai

5 hari lalu

Ragam Barang yang Pantang Dimasukkan ke Mesin Cuci karena akan Memperpendek Masa Pakai

Pakar menjelaskan apa saja yang sebaiknya tak dimasukkan ke dalam mesin cuci karena bisa memperpendek masa pakai peralatan rumah tangga ini.

Baca Selengkapnya