Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sepatu Kulit Ceker Ayam dari Bandung Ini Terjual ke Luar Negeri

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Nurman Farieka Ramdhany pembuat sepatu dari kulit ceker. TEMPO/Andry Adriansyah
Nurman Farieka Ramdhany pembuat sepatu dari kulit ceker. TEMPO/Andry Adriansyah
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi pecinta fashion, sepatu kulit mungkin masih dianggap sesuatu yang spesial dan mewah. Selain memiliki sisi kemewahan, sepatu kulit juga lebih terlihat rapi dan memiliki kekuatan yang luar biasa. Sepatu berbahan kulit eksotis seperti kulit reptil ular, buaya, biawak dianggap memiliki kemewahan tersendiri. Sayang, eksploitasi terhadap hewan-hewan reptil tersebut sangat mengerikan dan sering ditolak banyak orang.

Salah satu karya sepatu dari kulit ayam produksi Hirka/Andry Adriansyah

Salah satu alternatif kulit yang digunakan untuk sepatu, dibuat oleh perusahaan Hirka. Hirka fokus membuat sepatu menggunakan bahan baku kanvas dan kulit kaki ayam. Perusahaan yang berdiri pada tahun 2015 dan didirikan oleh Nurman Farieka Ramdhany. 

Terinspirasi dari sang ayah, Nurman mencoba berinovasi membuat suatu produk yang tidak dijual oleh banyak orang. Pada awalnya, ia berpikir untuk membuat tas dan dompet dari kulit kaki ayam. Namun, setelah melakukan riset yang lebih mendalam ternyata sepatu lebih banyak diminati.

Proses pembuatan sepatu dari ceker ayam/Andry Adriansyah

Usaha ini dimulai pada tahun 2015 dan berfokus pada cara pewarnaan ceker ayam agar menghasilkan warna yang cantik dan unik. Dengan teknologi penyamakan yang diuji coba selama 1 (satu) tahun, kulit ceker ayam yang semula hanya limbah dengan nilai yang rendah, dapat menjadi bahan dasar sepatu formal yang eksklusif, eksotis, dan mewah. Pada tahun 2016, Hirka mulai memproduksi sepatu dan di tahun 2017 melalui ajang INACRAFT, Nurman Farieka Ramdhany mulai menjual produknya.

Proses pembuatan sepatu dilakukan beberapa tahap untuk mengolah kulit ceker ayam terlebih dahulu. Prosesnya melalui tahap persiapan (Curing), Pre-Tanning, Penyamakan, lalu Finishing.

Setelah proses pengolahan kulit ceker ayam, dilakukan pembuatan sepatu dengan menentukan desain dan membuat pola terlebih dahulu. Setelah itu, kulit ayam disusun dan dijahit dengan melakukan pemotongan komponen yang akan dibentuk menjadi upper. Setelah selesai, upper dijahit dan melakukan produksi outsole juga insole. Lalu dilakukan proses perakitan yang akan menggabungkan semua komponen untuk hasil akhir menjadi sepatu.

Kulit ceker ayam dipilih Nurman demi mengurangi limbah dan dari segi tekstur, ceker ayam juga memiliki gradasi warna yang unik apabila sudah diproses. Hal ini memungkinkan setiap pelanggan mendapatkan motif yang berbeda satu sama lainnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terpopuler: Tanggapan Nike tentang Sepatu Bergambar Bendera Israel, Jastip Barang Impor bayar Bea Cukai

2 hari lalu

Foto tangkapan layar video hoaks tentang sepatu Nike buat sepatu bergambar bendera Israel, 15 Maret 2024. (Reuters)
Terpopuler: Tanggapan Nike tentang Sepatu Bergambar Bendera Israel, Jastip Barang Impor bayar Bea Cukai

Berita terpopuler: Tanggapan Nike tentang sepatu bergambar bendera Israel, Jastip barang impor bayar bea cukai.


Sembuh dari Pneumonia, Imelda Marcos Keluar dari Rumah Sakit

5 hari lalu

Imelda Marcos. AP/Pat Roque
Sembuh dari Pneumonia, Imelda Marcos Keluar dari Rumah Sakit

Mantan Ibu Negara Imelda Marcos keluar dari rumah sakit setelah pekan lalu dirawat karena pneumonia ringan.


Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

14 hari lalu

Desainer, pengusaha, dan direktur kreatif IKAT Indonesia, Didiet Maulana/Foto: Doc. Pribadi
Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

Didiet Maulana, Direktur Kreatif Ikat Indonesia memberikan tips padupadankan gaya berpakaian ala jurnalis.


Daftar Sepatu Nike Termahal, Ada yang Mencapai 68 Miliar

21 hari lalu

Sepasang Nike Air Jordan 1 tahun 1985, milik pemain NBA Michael Jordan. (ANTARA/Reuters/ Sotheby Handout)
Daftar Sepatu Nike Termahal, Ada yang Mencapai 68 Miliar

Ada beberapa daftar sepatu Nike termahal yang harganya bisa mencapai Rp68 miliar. Salah satunya Nike Air Jordan 1. Ini daftarnya.


Cara Mudah Cek Keaslian Sepatu Vans

25 hari lalu

Deretan sepatu Vans yang ditawarkan dalam Jakarta Sneaker Day 2019 di Senayan City, Jakarta, Kamis, 7 Februari 2019. Pameran ini merupakan acara yang mendukung perkembangan sneaker, baik di Indonesia maupun luar negeri. TEMPO/Tony Hartawan
Cara Mudah Cek Keaslian Sepatu Vans

Begini cara gampang cek keaslian sepatu Vans.


Cara Membedakan Sepatu Nike Ori dan Kw

26 hari lalu

Sneaker Nike Air Force 1 Louis Vuitton hasil karya terakhir desainer Virgil Abloh yan akan dipamerkan di New York, 20 Mei 2022. Pameran tersebut akan memamerkan 47 pasang sepatu Louis Vuitton, Nike Air Force 1 karya Virgil Abloh. Louis Vuitton/ Handout via REUTERS
Cara Membedakan Sepatu Nike Ori dan Kw

Ada beberapa cara membedakan sepatu Nike asli (ori) dan kw. Salah satunya dengan melihat logo dan ukuran sepatu tersebut.


Nike Akan PHK 1.600 Karyawan, Apa Saja Pemicunya?

28 hari lalu

Logo NIKE. Logohistory
Nike Akan PHK 1.600 Karyawan, Apa Saja Pemicunya?

Nike akan memangkas lebih dari 1.600 karyawan atau sekitar 2 persen dari total tenaga kerjanya. Apa sebabnya?


Mengenal 7 Jenis Sepatu Kulit, Dibuat dari Buaya hingga Ceker Ayam

29 hari lalu

Pembuat sepatu asal Rumania, Grigore Lup membuat sepatu kulit yang berhidung panjang yang berguna untuk Social Distancing di tengah pandemi Virus Corona di Cluj-Napoca, Rumania, 29 Mei 2020. Inquam Photos/Raul Stef via REUTERS
Mengenal 7 Jenis Sepatu Kulit, Dibuat dari Buaya hingga Ceker Ayam

Ada beragam jenis sepatu kulit, mulai dari kulit sapi, kulit buaya hingga kulit ceker ayam.


Converse Memperkenalkan Sepatu Terbaru De Luxe

35 hari lalu

Model memperagakan sepatu Converse koleksi De Luxe saat acara pembukaan gerai baru Converse Indonesia di Grand Indonesia, Jakarta, Rabu, 7 Februari 2024. Converse Indonesia membuka Gerai Baru di Grand Indonesia sekaligus meluncurkan koleksi De Luxe dengan serangkaian kolaborasi bersama perancang dan seniman perempuan.  ANTARA/Reno Esnir
Converse Memperkenalkan Sepatu Terbaru De Luxe

Converse meluncurkan koleksi sepatu terbaru, De Luxe dan kolaborasi dengan perancang atau seniman dalam kampanye Edge of Style


Ragam Sepatu yang Bisa Jadi Teman Bergaya di Segala Kesempatan

39 hari lalu

Ilustrasi wanita memakai sepatu kulit. Freepik.com/Senivpetro
Ragam Sepatu yang Bisa Jadi Teman Bergaya di Segala Kesempatan

Berikut delapan gaya sepatu favorit yang cocok digunakan dalam segala keperluan sebagai inspirasi.