Susah Melupakan Ponsel, Coba 10 Kegiatan Berikut

Reporter

Tempo.co

Minggu, 23 Agustus 2020 06:56 WIB

Ilustrasi pria menggunakan ponsel di toilet. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Manusia zaman sekarang sepertinya tak bisa hidup tanpa ponsel. Sebagian besar lebih rela ketinggalan dompet daripada ponsel. Begitu keranjingannya manusia sekarang pada ponsel bahkan tidur pun tak bisa lepas dari ponsel.

Namun, sebenarnya ada hal-hal biasa, bahkan sepele, yang bisa membuat kita melupakan ponsel, bahkan tak berkeinginan untuk menyentuhnya meski terus berbunyi sebagai tanda ada pesan yang masuk. Apa saja hal-hal yang bisa membuat kita lupa pada ponsel? Berikut beberapa di antaranya versi India Times.

Makan enak
Tangan sibuk mencomot atau menyuap kue cokelat, es krim, dan berbagai makanan lezat lain sehingga tak sempat memegang ponsel dan konsentrasi pun tertuju pada nikmatnya makanan sehingga malas memikirkan hal lain. Di Indonesia, orang malas memegang ponsel bila sedang makan pecel lele atau ayam dengan tangan yang penuh sambal.

Menikmati secangkir teh
Menikmati suasana sore yang cerah di ambang jendela atau di teras dengan pemandangan yang menyenangkan, dengan secangkir teh di tangan, juga akan membuat kita malas melirik ponsel.

Menikmati lagu kesukaan
Menikmati lagu kesukaan sambil berjoget-joget atau sekedar ikut berdendang juga membuat kita sejenak melupakan ponsel.

Advertising
Advertising

Bepergian jauh
Berkendara dengan jarak yang cukup jauh juga salah satu cara untuk melupakan ponsel, apalagi bila bepergian dengan teman-teman yang membuat perjalanan riuh dengan obrolan dan canda tawa.

Berolahraga
Tak ada orang yang sibuk melihat ponsel saat sedang berenang, bermain sepakbola, bulu tangkis, tenis, basket, voli, atau bersepeda.

Memasak
Memasak adalah kegiatan yang menyenangkan dan kesibukan di dapur ini bisa membuat kita tak sempat menjamah ponsel.

Menonton acara kesukaan
Banyak orang yang tak ingin terganggu ketika menyaksikan acara, serial, atau film favorit di televisi, terutama saat menonton film yang butuh konsentrasi untuk mengerti jalan ceritanya.

Mandi
Hanya orang-orang kurang kerjaan yang mandi sambil memantau ponsel.

Membaca
Sayangnya, jumlah orang yang gemar membaca semakin berkurang. Indonesia bahkan termasuk negara dengan minat baca terendah di dunia. Padahal, membaca bisa memberikan kesenangan tersendiri dan baik dijadikan kebiasaan.

Bercengkerama dengan keluarga
Banyak orang yang malas bercengkerama dengan keluarga karena terlalu sibuk dengan ponselnya. Buat orang-orang ini, ponsel lebih penting dari keakraban dengan keluarga. Padahal, mengobrol dengan orang tua, pasangan, anak, atau anggota keluarga lain bisa mengalirkan suasana hangat dan akrab serta membuat kita lupa pada kepenatan sehari-hari.

Berita terkait

Deretan 4 Ponsel yang Akan Rilis Bulan Ini

10 jam lalu

Deretan 4 Ponsel yang Akan Rilis Bulan Ini

Setidaknya ada 4 ponsel baru yang diprediksi diluncurkan bulan ini, mulai dari Realme GT Neo 6 hingga Meizu Note 21.

Baca Selengkapnya

5 Cara Melihat Kapasitas RAM HP Android dengan Cepat

2 hari lalu

5 Cara Melihat Kapasitas RAM HP Android dengan Cepat

Pengguna ponsel bisa melihat kapasitas RAM secara mudah melalui menu pengaturan dan aplikasi pihak ketiga. Ini cara melihat kapasitas RAM.

Baca Selengkapnya

Disebut-sebut Versi Rebranding dari Xiaomi Civi 4 Pro, Xiaomi 14 SE Diperkirakan Dirilis di India Bulan Depan

2 hari lalu

Disebut-sebut Versi Rebranding dari Xiaomi Civi 4 Pro, Xiaomi 14 SE Diperkirakan Dirilis di India Bulan Depan

Xiaomi 14 SE, yang dikabarkan bakal diluncurkan di India pada Juni 2024, bisa jadi merupakan rebranding dari Xiaomi Civi 4 Pro.

Baca Selengkapnya

Poster Resmi Vivo X100 dan X100 Ultra Dirilis, Ini Detailnya

2 hari lalu

Poster Resmi Vivo X100 dan X100 Ultra Dirilis, Ini Detailnya

Kabarnya Vivo X100s akan memiliki kamera yang sama dengan Vivo X100 yang debut pada November tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Vivo X100 Ultra Edisi Komunikasi Satelit Kantongi 2 Sertifikasi

2 hari lalu

Vivo X100 Ultra Edisi Komunikasi Satelit Kantongi 2 Sertifikasi

Vivo X100 Ultra edisi komunikasi satelit telah muncul dalam sertifikasi MIIT yang mengungkapkan dukungan komunikasi satelit Tiantong.

Baca Selengkapnya

Gambar Render Samsung Galaxy F55 5G Bocor, Daftar Geekbench Ungkap Kehadiran Snapdragon 7 Gen 1

2 hari lalu

Gambar Render Samsung Galaxy F55 5G Bocor, Daftar Geekbench Ungkap Kehadiran Snapdragon 7 Gen 1

Daftar Geekbench dari Galaxy F55 5G (SM-E556B) mengungkapkan bahwa ponsel ini akan ditenagai chipset Snapdragon 7 Gen 1.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

2 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Huawei Pura 70 dan 70 Pro Disebut akan Rilis Global di Malaysia

3 hari lalu

Huawei Pura 70 dan 70 Pro Disebut akan Rilis Global di Malaysia

Meskipun Huawei belum secara resmi mengumumkan peluncuran global seri Pura 70, daftar SIRIM menunjukkan rilisnya dalam waktu dekat di Malaysia.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

4 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

5 hari lalu

OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

OPPO Find X7 Ultra Satellite Communication mendukung kartu China Telecom dan kartu khusus satelit Tiantong.

Baca Selengkapnya