Pasha Ungu Ingin Bermusik untuk Waktu yang Lama

Reporter

Antara

Editor

Mitra Tarigan

Senin, 21 September 2020 22:10 WIB

Pasha Ungu. Tabloidbintang.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sigit Purnomo Said atau yang akrab disapa Pasha Ungu mengungkapkan sikapnya saat ditanya untuk memilih berkarir di dunia musik atau politik. "Susah untuk memilih, karena keputusan politik juga berpengaruh dan punya dampak untuk musik," kata Pasha di sela-sela konferensi pers album "Di Atas Langit", Senin 21 September 2020.

Meski demikian, Pasha mengatakan bahwa ia ingin terus berkarya di dunia musik yang membesarkan namanya sejak 20 tahun silam itu. "Musik adalah sesuatu yang spesial buat saya, (musik) sudah seperti my first love. Dan yang jelas, saya ingin bermusik untuk waktu yang lama," kata dia.

Ketika disinggung mengenai waktu perilisan album perdananya, sang vokalis Ungu mengelak bahwa perilisan album ini akan tertunda jika misalnya ia berhasil melaju di Pilkada Sulawesi Tengah. "Kalaupun berhasil maju di Pilkada Sulawesi Tengah, album ini juga keluar karena project-nya sudah lama," kata Pasha.

Sebelumnya, Pasha gagal maju sebagai bakal calon (balon) Wakil Gubernur Sulawesi Tengah bersama pasangannya, Anwar Hafid, karena tidak memenuhi persyaratan. Pasangan itu hanya mengumpulkan tujuh dari sembilan kursi. Sementara, untuk persyaratan maju di Pilkada Sulteng dibutuhkan dukungan dari 20 persen kursi parlemen. Sementara itu, Pasha pun mengatakan, album perdananya itu diharapkan bisa menjadi jembatannya kembali bermusik sebelum masa jabatannya sebagai Wakil Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah berakhir.

Ia juga ingin membantu mengangkat musisi daerah yang terlibat dalam album solonya. "Ada sahabat-sahabat saya dari kota Palu yang mengisi instrumen musiknya. Saya kira, hal itu memberikan nuansa yang berbeda," kata Pasha. “Sumpah Demi Apa” yang merupakan single pertama Pasha sebagai solois ini merupakan ciptaan musikus Veki Fischer dan pianis Ivan Sunusi yang keduanya berasal dari kota Palu.

Advertising
Advertising

"Gue berpikir, kapan lagi gue lakuin ini bareng temen-temen di Palu jelang akhir masa jabatan gue. Dan melalui Veki, diharapkan bisa jadi representasi dan pemantik buat musisi daerah lainnya," katanya.

Pasha berharap, karya solonya ini bisa diterima dan menghibur fans, serta memperkaya khasanah musik Indonesia. Pasha juga berharap masyarakat tahu bahwa dirinya masih ada di di dalam dunia yang membesarkan namanya.

Berita terkait

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

5 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

7 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Anggota JI, Polisi Sebut Semua Pengurus Organisasi

8 hari lalu

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Anggota JI, Polisi Sebut Semua Pengurus Organisasi

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko menyebut delapan tersangka teroris itu berinisial G, BS, SK, A, MWDS, DK, H, dan RF.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

11 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

64 Tahun PMII, Respons Mahasiswa Muslim terhadap Situasi Politik

11 hari lalu

64 Tahun PMII, Respons Mahasiswa Muslim terhadap Situasi Politik

Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) merupakan salah satu dari sekian banyak organisasi mahasiswa yang masih eksis sampai saat ini.

Baca Selengkapnya

Hindari Urusan Politik, Anies Baswedan Disebut Masih Fokus Silaturahmi Lebaran

18 hari lalu

Hindari Urusan Politik, Anies Baswedan Disebut Masih Fokus Silaturahmi Lebaran

Anies Baswedan tengah berfokus pada urusan internal dan silaturahim hari raya Idulfitri 2024.

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

19 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya

JPMorgan Ingatkan Amerika Serikat Hadapi Risiko Geopolitik dan Dalam Negeri

20 hari lalu

JPMorgan Ingatkan Amerika Serikat Hadapi Risiko Geopolitik dan Dalam Negeri

JPMorgan ingatkan Amerika Serikat sedang menghadapi kuburan risiko buntut dari ketegangan geopolitik dunia dan polarisasi politik dalam negeri

Baca Selengkapnya

BPBD Sulteng Sebut Tiga Kecamatan di Buol Terendam Banjir

21 hari lalu

BPBD Sulteng Sebut Tiga Kecamatan di Buol Terendam Banjir

BPBD Sulteng belum mengetahui pasti jumlah warga terdampak banjir tersebut.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

24 hari lalu

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik

Baca Selengkapnya