Investasi untuk Kesehatan Fisik dan Mental Karyawan, Bikin Banyak Untung

Kamis, 15 Oktober 2020 18:08 WIB

Ilustrasi rapat karyawan. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Ketika berbicara tentang tanggung jawab dan hak karyawan, mungkin yang terlintas di benak kita hanyalah bisnis semata. Di mana ini dikaitkan dengan bagaimana para pekerja mampu memberikan profit kepada perusahaan, sementara sebagai imbal balik ada upah yang diberikan.

Padahal, masih ada banyak aspek yang sebenarnya perlu diperhitungkan tentang hubungan individu dan kantor. Salah satunya termasuk terpenuhinya kesehatan fisik dan mental dari para karyawan selama bekerja di perusahaan. Sayang, masih minim kesadaran kedua belah pihak akan hal tersebut.

Untuk itu, sebagai bentuk edukasi dan informasi, Country Leader of Communications & Public Affairs dari PT Johnson & Johnson Indonesia, Devy Yheanne pun membagikan pengalamannya. Ia menjelaskan bagaimana berbagai penelitian menunjukkan dampak positif dari karyawan yang kesehatan fisik dan mentalnya dijaga oleh perusahaan.

“Di Johnson & Johnson, semua keputusan diambil lewat penelitian. Contohnya ada studi yang menunjukkan bahwa karyawan dengan kesehatan fisik dan mental yang baik dapat memberikan pengaruh positif pada perkembangan perusahaan,” katanya dalam webinar Kesejahteraan Karyawan Dalam Adaptasi Era Kenormalan Baru pada 15 Oktober 2020.

Dengan demikian, hal tersebut tentunya sudah menjadi bukti konkrit tentang bagaimana fokus perusahaan pada kesehatan karyawan bisa meningkatkan produktivitas kerja yang akhirnya berpengaruh pada pendapatan perusahaan. “Jadi tanpa karyawan itu dipaksa, ditekan dengan berbagai beban kerja, mereka tetap bisa menunjukkan performa yang baik asalkan kesehatannya itu diprioritaskan,” katanya.

Advertising
Advertising

Sementara di sisi karyawan, tentunya rasa bahagia dan loyalitas terhadap perusahaan semakin besar. “Selain bisa meningkatkan revenue perusahaan, mereka yang terpelihara kesehatan fisik dan mental dapat mengabdi lebih lama dengan perusahaan untuk kemudian terus memberikan yang terbaik juga,” katanya.

Terkait cara menjaga kesehatan fisik dan mental karyawan sendiri, berbagai hal sebenarnya dapat dilakukan oleh perusahaan. Mengambil contoh dari Johnson & Johnson, para pekerja bisa mendapatkan gratis membership untuk berolahraga. Selain itu, ada pula program employee assistance dimana karyawan dapat berkonsultasi dengan konselor bersertifikasi mengenai sejumlah masalah personal maupun terkait kesehatan mental.

“Hal-hal ini harapannya bisa menjadi contoh bagi perusahaan agar tidak sekedar memberikan hak berupa gaji kepada karyawan, namun juga tetap memperhatikan kesehatan fisik dan mental agar manfaat positif bagi perusahaan maupun bagi individu si pekerja tetap terpenuhi,” katanya.

Berita terkait

Kesaksian Karyawan Brandoville Studios Dihukum Cherry Lai Lari Naik Turun Tangga 5 Lantai 45 Kali dalam Semalam

1 hari lalu

Kesaksian Karyawan Brandoville Studios Dihukum Cherry Lai Lari Naik Turun Tangga 5 Lantai 45 Kali dalam Semalam

Kesaksian salah satu eks karyawan perusahaan game animasi Brandoville Studios. Cherry Lai menghukum pekerjanya naik turun tangga 5 lantai.

Baca Selengkapnya

Ini Daftar Gurita Bisnis MNC Digital Entertainment Milik Hary Tanoe yang Baru Akuisisi Bisnis Raam Punjabi

2 hari lalu

Ini Daftar Gurita Bisnis MNC Digital Entertainment Milik Hary Tanoe yang Baru Akuisisi Bisnis Raam Punjabi

PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) memperluas ekspansinya di industri hiburan setelah mengakuisisi PT Tripar Multivision Tbk (RAAM). Nilai akuisisi mencapai Rp 309,71 miliar.

Baca Selengkapnya

BEI Sebut Market Cap Pasar Modal Indonesia Terbesar se-ASEAN, Angkanya Tembus Rp 12,7 Triliun

9 hari lalu

BEI Sebut Market Cap Pasar Modal Indonesia Terbesar se-ASEAN, Angkanya Tembus Rp 12,7 Triliun

BEI mencatat ada 936 perusahaan yang saat ini mencantumkan sahamnya dengan nilai kapitalisasi pasar hingga Agustus 2024 menembus angka Rp 12,7 triliun.

Baca Selengkapnya

Cina Ajak Indonesia Dukung Negara-negara Afrika sebagai Mitra

11 hari lalu

Cina Ajak Indonesia Dukung Negara-negara Afrika sebagai Mitra

Cina siap meningkatkan kerja sama dengan Indonesia untuk bersama-sama mendukung negara-negara Afrika dalam mencapai kesejahteraan

Baca Selengkapnya

PHK Massal di PSSI: Alasan Erick Thohir dan Karyawan Divisi yang Kena Pemecatan

12 hari lalu

PHK Massal di PSSI: Alasan Erick Thohir dan Karyawan Divisi yang Kena Pemecatan

PSSI memecat 43 karyawan

Baca Selengkapnya

40 Perusahaan Indonesia Buka Kerja Sama Strategis di IAF 2024

13 hari lalu

40 Perusahaan Indonesia Buka Kerja Sama Strategis di IAF 2024

IAF adalah wadah untuk memperkuat hubungan ekonomi antara Indonesia dan negara-negara Afrika.

Baca Selengkapnya

ACE Hardware Pergi, AHI Rumuskan Strategi Baru Pengembangan Bisnis

13 hari lalu

ACE Hardware Pergi, AHI Rumuskan Strategi Baru Pengembangan Bisnis

Aspirasi Hidup Indonesia (AHI) merumuskan strategi baru pengembangan bisnis seiring dengan berakhirnya perjanjian lisensi dengan ACE Hardware.

Baca Selengkapnya

Menciptakan Lingkungan Kerja Inklusif

13 hari lalu

Menciptakan Lingkungan Kerja Inklusif

Tips menciptakan lingkungan kerja yang positif dan inklusif, dengan memberdayakan setiap karyawan untuk tumbuh, baik secara pribadi maupun profesional

Baca Selengkapnya

IAF Jadi Pintu Kerja Sama Strategis Indonesia dengan Negara-negara Afrika

16 hari lalu

IAF Jadi Pintu Kerja Sama Strategis Indonesia dengan Negara-negara Afrika

IAF diharapkan bisa menjadi pintu pembuka kerja sama strategis antara Indonesia dengan negara-negara Afrika

Baca Selengkapnya

Besok Ribuan Pengemudi Ojol akan Geruduk Istana Negara hingga Kantor Grab dan Gojek: Tuntut Perlindungan Hukum

19 hari lalu

Besok Ribuan Pengemudi Ojol akan Geruduk Istana Negara hingga Kantor Grab dan Gojek: Tuntut Perlindungan Hukum

Asosiasi Pengemudi Transportasi Daring Roda Dua Nasional Garda Indonesia berencana menggelar aksi unjuk rasa di Istana Negara, kantor Gojek wilayah Petojo, dan kantor Grab di Cilandak pada Kamis, 29 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya