Pandemi Covid-19 Tak Boleh Akhiri Perang Melenyapkan Tuberkulosis

Reporter

Tempo.co

Rabu, 21 Oktober 2020 17:00 WIB

Direktur jenderal Organisasi Kesehatan Dunia, Tedros Adhanom Ghebreyesus. Christopher Black/WHO/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Perang melawan pandemi Covid-19 seharusnya tidak melemahkan komitmen untuk mengakhiri tuberkulosis, mengendalikan konsumsi tembakau, dan menekan polusi udara. Hal ini diungkapkan Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus saat membuka Konferensi Union untuk Kesehatan Paru se-Dunia ke-51 yang digelar secara virtual, Selasa, 20 Oktober 2020.

“Pandemi akan berakhir, tetapi TB, tembakau, polusi udara, dan penyakit paru lainnya akan terus mencuri napas dan kehidupan jutaan orang setiap tahun, " ujarnya.

Kemarin, The Union, LSM internasional pertama yang memfokuskan pada kesehatan paru memulai konferensi yang diikuti sekitar 4.000an delegasi di seluruh dunia termasuk Indonesia hingga 24 Oktober 2020. Pembukaan konferensi kemarin bertepatan dengan peringatan 100 tahun berdirinya The Union di Paris, Prancis. Mantan Presiden Amerika Serikat Bill Clinton menjadi pembicara kunci saat pembukaan konferensi.

Bill Clinton saat menjadi pembicara kunci pembukaan Konferensi Union se-Dunia yang digelar secara virtual, Selasa, 20 Oktober 2020. | Foto: Union

Bill Clinton dalam pidatonya berterima kasih kepada The Union atas pekerjaannya yang luar biasa dalam memerangi tuberkulosis dan penyakit paru-paru. Konferensi Dunia Union ini, katanya, hadir pada saat yang tepat ketika dunia tengah berperang melawan pandemi Covid-19. Wabah ini, kata dia, telah membuat penularan tuberkulosis meningkat padahal beberapa tahun belakangan, kemajuan sudah terlihat.

Advertising
Advertising

“Kita memang tidak mampu untuk mengembalikan hal yang rusak ini seperti semula. Tapi kita masih punya kesempatan untuk membayangkan kembali masa depan kita, memanfaatkan momen, dan melenyapkan Covid-19 dan tuberkulosis serta meningkatkan pengobatan untuk semua penyakit paru lainnya," kata Clinton.

Seperti pernyataan Cliton dan Tedros, Yvonne Chaka Chaka, pembela kesehatan global dan kemanusiaan dari Afrika Selatan mengatakan saat ini kita harus berfokus pada peluang yang ada di depan dan bukannya terus meratapi krisis.

"Meskipun Covid-19 adalah krisis generasi kita, ini adalah kesempatan untuk memikirkan kembali sistem kesehatan kita, untuk fokus pada keamanan kesehatan yang menempatkan orang di atas mencari keuntungan, dan membangun sistem kesehatan yang kuat melalui solidaritas global," ujarnya.

Berita terkait

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

15 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Pengguna Commuter Line Mudik Lebaran Ini Tertinggi Pasca Pandemi Covid-19

25 hari lalu

KAI Sebut Pengguna Commuter Line Mudik Lebaran Ini Tertinggi Pasca Pandemi Covid-19

Pergerakan pengguna Commuter Line Jabodetabek juga masih terpantau di stasiun-stasiun yang terletak di kawasan pusat perbelanjaan atau sentra bisnis.

Baca Selengkapnya

Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

25 hari lalu

Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

Rwanda pada Minggu memulai peringatan selama satu pekan untuk memperingati 30 tahun genosida terhadap ratusan ribu warga etnis Tutsi pada 1994.

Baca Selengkapnya

Ciri-ciri Batuk TBC Menurut Dokter

29 hari lalu

Ciri-ciri Batuk TBC Menurut Dokter

Dokter menjelaskan batuk berkepanjangan selama dua minggu atau lebih adalah gejala utama TBC, waspadalah.

Baca Selengkapnya

Biden, Obama dan Clinton Dicemooh karena Bela Israel dalam Penggalangan Dana Terbesar Demokrat

35 hari lalu

Biden, Obama dan Clinton Dicemooh karena Bela Israel dalam Penggalangan Dana Terbesar Demokrat

Joe Biden, Barack Obama dan Bill Clinton dicemooh demonstran atas dukungannya terhadap serangan Israel ke Gaza

Baca Selengkapnya

CEO Boeing Dave Calhoun Bersiap Mundur, Melawan Badai Sepanjang Kepemimpinannya

37 hari lalu

CEO Boeing Dave Calhoun Bersiap Mundur, Melawan Badai Sepanjang Kepemimpinannya

CEO Boeing Dave Calhoun memutuskan mengundurkan diri pada akhir tahun ini. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Alasan Pengobatan TBC pada Anak Harus Tuntas

37 hari lalu

Alasan Pengobatan TBC pada Anak Harus Tuntas

Anak penderita TBC harus menjalani pengobatan sampai tuntas agar bakteri penyebab infeksi bisa dibasmi sampai habis.

Baca Selengkapnya

Saran agar Penderita TBC Tak Menulari Rekan Kerja

38 hari lalu

Saran agar Penderita TBC Tak Menulari Rekan Kerja

Penderita TBC perlu bersikap disiplin agar tak menulari rekan kerja, seperti memakai masker dan ruangan kerja berventilasi baik.

Baca Selengkapnya

Stigmatisasi Penderita TBC Berdampak pada Kesehatan Mental

39 hari lalu

Stigmatisasi Penderita TBC Berdampak pada Kesehatan Mental

Penderita TBC rentan mengalami gangguan kesehatan mental karena kerap dikucilkan dari lingkungan sehingga butuh sistem pendukung.

Baca Selengkapnya

Hari Tuberkulosis Sedunia, Kendalikan TB dengan Inovasi Vaksin

40 hari lalu

Hari Tuberkulosis Sedunia, Kendalikan TB dengan Inovasi Vaksin

Vaksinasi tuberkulosis sebagai penanganan imunologi diharapkan bisa perpendek durasi pengobatan, sederhanakan regimen atau perbaiki hasil pengobatan

Baca Selengkapnya