Perempuan 19 Tahun Berhasil Rebut Kursi Pemred TEMPO, Siapa Dia?

Reporter

Tempo.co

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 17 Desember 2020 14:48 WIB

Program "Rebut Kursi Pemred"

TEMPO.CO, Jakarta - Pemimpin Redaksi Tempo.co, Setri Yasra mengumumkan pemenang kompetisi Rebut Kursi Pemred yang diselenggarakan oleh Tempo Institute. Setri Yasra mengatakan anak muda yang layak menggantikannya adalah perempuan berusia 19 tahun.

"Satu pemenang karena kursi pemred hanya satu adalah Patricia Olivia," kata Setri Yasra dalam live Instagram @tempo.institute pada Kamis, 17 Desember 2020. Setri menjelaskan, Patricia menjadi yang terbaik dari ratusan peserta yang mengikuti kompetisi #RebutKursiPemred2020 dengan tema Krisis Iklim.

Setri Yasra mengatakan, sebagian besar peserta memaparkan ide bagus tentang lingkungan. Hanya saja, gagasan tersebut masih dalam tataran wacana. "Penting bagi seorang pemimpin redaksi untuk mampu memaparkan apa rencana, bukan sekadar melontarkan wacana," kata dia.

Pemimpin Redaksi Tempo.co, Setri Yasra (bawah) mengumumkan pemenang kompetisi Rebut Kusi Pemred pada Kamis, 17 Desember 2020. Pemenangnya adalah Patricia Olivia Nainggolan, 19 tahun. Foto: Tangkapan layar Live Instagram @tempo.institute

Patricia Olivia mengangkat tema energi terbarukan. Dia berencana membuat kampanye tentang energi terbarukan dan bersinergi dengan banyak komunitas. Nantinya Patricia Olivia akan menggantikan Setri Yasra menjadi Pemimpin Redaksi Tempo.co selama sepekan.

Advertising
Advertising

Posisi pemimpin redaksi merupakan jabatan tertinggi di sebuah media. Selain mengarahkan isu, pemred juga bertanggung jawab apabila media yang dipimpin dipersoalkan di Dewan Pers. "Untuk sementara dia (Patricia) menjadi pemred, tapi risiko saya yang menanggung," ucap Setri.

Nantinya Patricia Olivia Nainggolan akan memimpin rapat redaksi, memberi masukan kepada tim di newsroom mengenai hal-hal penting yang layak untuk diliput.

Berita terkait

Pemred Kehilangan Jabatan Gara-gara re-Tweet Kecaman pada Tindakan Hamas

24 Oktober 2023

Pemred Kehilangan Jabatan Gara-gara re-Tweet Kecaman pada Tindakan Hamas

Pemimpin redaksi jurnal akses terbuka eLife kehilangan jabatan karena secara terbuka mendukung artikel satir yang mengkritik serangan Hamas ke Israel.

Baca Selengkapnya

Ipang Wahid Stratejik Ungkap Media yang Jadi Referensi Masyarakat, Tempo.co Termasuk Media Dinilai Tajam dan Kritis

13 September 2023

Ipang Wahid Stratejik Ungkap Media yang Jadi Referensi Masyarakat, Tempo.co Termasuk Media Dinilai Tajam dan Kritis

Ipang Wahid Stratejik lakukan penelitian media yang jadi referensi masyarakat dari politik hingga gosip. Tempo.co masuk media dinilai kritis.

Baca Selengkapnya

Peraih Nobel Perdamaian asal Rusia Masuk Daftar Agen Asing

2 September 2023

Peraih Nobel Perdamaian asal Rusia Masuk Daftar Agen Asing

Penerima Nobel perdamaian Dmitry Muratov dalam daftar 'agen asing' karena dia dituduh telah menyebarkan hal-hal negatif tentang Rusia

Baca Selengkapnya

Indonesia Entrepreneur Challenge 2023, Dirut Tempo Berikan Penghargaan bagi 20 UMKM

30 Agustus 2023

Indonesia Entrepreneur Challenge 2023, Dirut Tempo Berikan Penghargaan bagi 20 UMKM

Direktur Utama Tempo Media Group Arif Zulkifli memberikan penghargaan untuk dua puluh pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terbaik dari seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Malam Ini, Tempo Media Group Umumkan Pemenang Indonesia Entrepreneur Challenge 2023

30 Agustus 2023

Malam Ini, Tempo Media Group Umumkan Pemenang Indonesia Entrepreneur Challenge 2023

Tempo Media Group akan menggelar malam penghargaan "Indonesia Entrepreneur Challenge 2023" (IEC) di Hotel Ritz-Carlton Mega Kuningan, Jakarta pada Rabu, 30 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya

Tempo.co Raih Penghargaan Media Brand Awards 2023 dari Serikat Perusahaan Pers

18 Agustus 2023

Tempo.co Raih Penghargaan Media Brand Awards 2023 dari Serikat Perusahaan Pers

Tempo.co memenangkan Penghargaan HUT 77 Serikat Perusahaan Pers Kategori Media Brand Awards 2023 Sub Kategori Media Nasional.

Baca Selengkapnya

Jokowi Cerita ke Pemimpin Redaksi Soal Ekonomi yang Belum Merata Meski Investor Sudah Masuk

10 Agustus 2023

Jokowi Cerita ke Pemimpin Redaksi Soal Ekonomi yang Belum Merata Meski Investor Sudah Masuk

Untuk mengatasi kesenjangan pemerataan ekonomi tersebut, Jokowi meminta agar pemerintah daerah kreatif dalam memanfaatkan situasi.

Baca Selengkapnya

Tempo.co Sabet Dua Kategori Penghargaan KASAD Award 2023

10 Juli 2023

Tempo.co Sabet Dua Kategori Penghargaan KASAD Award 2023

KASAD Award merupakan inisiatif dari pimpinan TNI Angkatan Darat untuk memberikan apresiasi kepada media yang mengangkat sepuluh isu strategis.

Baca Selengkapnya

CEO Media Digital Tempo Raih Penghargaan Tokoh Media Berpengaruh 2023

8 Juli 2023

CEO Media Digital Tempo Raih Penghargaan Tokoh Media Berpengaruh 2023

Chief Executive Officer PT Info Media Digital yang menaungi situs berita Tempo.co, Wahyu Dhyatmika mendapat penghargaan tokoh media berpengaruh 2023 dari MAW Talk.

Baca Selengkapnya

Sasar Investor Muda di Pasar Modal, Tempo dan Idnfinancials Luncurkan Indeks52

23 Juni 2023

Sasar Investor Muda di Pasar Modal, Tempo dan Idnfinancials Luncurkan Indeks52

Tempo.co dan Idnfinancials.com meluncurkan Indeks Tempo-Idnfinancials52 pada Jumat, 23 Juni 2023. Indeks tersebut diharapkan menjadi acuan bagi investor muda yang ingin berinvestasi di pasar modal.

Baca Selengkapnya