Ketua Majelis Kode Etik Kedokteran IDI Broto Wasisto Meninggal karena Covid-19

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 5 Februari 2021 12:03 WIB

Ketua Majelis Kode Etik Kedokteran (MKEK) Ikatan Dokter Indonesia (IDI), dr Broto Wasisto, DTM&H. MPH., meninggal di usia 83 tahun akibat Covid-19 pada Kamis 4 Februari 2021 . (ANTARA/Ho IDI)

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Majelis Kode Etik Kedokteran Ikatan Dokter Indonesia atau MKEK IDI, Broto Wasisto meninggal pada Kamis, 4 Februari 2021 karena infeksi Covid-19. Broto meninggal dalam usia 83 tahun di Rumah Sakit Persahabatan Jakarta Timur pada pukul 16.54 WIB.

Ketua Tim Mitigasi Ikatan Dokter Indonesia, Adib Khumaidi mengatakan, Broto selalu menjadi panutan bagi para dokter sehingga dipercaya menjadi Ketua Majelis Kode Etik Kedokteran. "Dedikasi dan kontribusinya terhadap dunia kesehatan medis sangat besar," ujar Adib dalam doa bersama virtual.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyatakan, meski sempat bertemu satu kali dengan Broto Wasisto, dia telah mengetahui sepak terjang Broto sebagai penjaga gawang kode etik di dunia medis. "Dia telah membuktikan bahwa sebaik-baiknya orang, yang paling baik adalah yang bermanfaat," ucapnya.

Broto Wasisto lahir di Jakarta, 21 November 1937. Broto menyelesaikan pendidikan kedokteran di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia pada 1963 kemudian melanjutkan pendidikan paskasarjana di Mahidol University, Bangkok, Thailand pada 1970.

Broto Wasisto sempat mengenyam pendidikan di Tulane University New Orleans, Amerika Serikat pada 1977 sampai 1978. Kemudian belajar di John Hopkins University, Baltimore, Amerika Serikat, pada 1984 dan Lembaga Pertahanan Nasional pada 1992.

Advertising
Advertising

Di Kementerian Kesehatan, Broto Wasisto pernah menjabat sebagai Kepala Biro Perencanaan periode 1983 – 1988, Direktur Jendral Pelayanan Medis Kementerian Kesehatan periode 1988 - 1994, dan Staf Ahli Menteri Kesehatan periode 1994 – 1999. Broto Wasisto menjadi anggota Dewan Kehormatan Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia pada 2006 sampai sekarang dan Ketua Majelis Kehormatan Etik Kedokteran dalam dua periode, yakni 2003 – 2006 dan 2018 - 2021.

Baca juga:
Menkes Budi Gunadi Upayakan Insentif Tenaga Kesehatan Tak Berkurang

Berita terkait

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

13 jam lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

Kemenkes: Waspada Email Phishing Mengatasnamakan SATUSEHAT

2 hari lalu

Kemenkes: Waspada Email Phishing Mengatasnamakan SATUSEHAT

Tautan phishing itu berisi permintaan verifikasi data kesehatan pada SATUSEHAT.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Jadi Fokus Tangani Penyakit Arbovirus seperti DBD

4 hari lalu

5 Hal yang Jadi Fokus Tangani Penyakit Arbovirus seperti DBD

Kementerian Kesehatan Indonesia dan Brazil berkolaborasi untuk memformulasikan upaya mencegah peningkatan insiden penyakit Arbovirus seperti DBD

Baca Selengkapnya

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

4 hari lalu

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

Direktorat Jenderal Bea dan Cuka (Bea Cukai) mendapat kritik dari masyarakat perihal sejumlah kasus viral.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

7 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

7 hari lalu

Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

Pemilihan Budi Gunadi Sadikin itu berlangsung secara musyawarah untuk mufakat dalam rapat pleno perdana MWA ITB di Gedung Kemenristekdikti.

Baca Selengkapnya

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

10 hari lalu

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

Kementerian Kesehatan membantu warga terdampak Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara dengan penyediaan masker.

Baca Selengkapnya

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

10 hari lalu

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes mengirimkan tim khusus ke area banjir Musi Rawas Utara. Salah satu tugasnya untuk antisipasi penyakit pasca banjir.

Baca Selengkapnya

Perempuan Mahardhika Nilai Penahanan Anandira Puspita Bersama Bayi Berpotensi Mereviktimisasi Korban

16 hari lalu

Perempuan Mahardhika Nilai Penahanan Anandira Puspita Bersama Bayi Berpotensi Mereviktimisasi Korban

Sekretaris Nasional Perempuan Mahardhika, Tyas Widuri, menilai penahanan Anandira Puspita dan bayinya berpotensi mereviktimisasi korban dugaan perselingkuhan suaminya.

Baca Selengkapnya

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

20 hari lalu

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

Kementerian Kesehatan mencatat hipertensi menjadi penyakit yang paling banyak ditemui di Pos Kesehatan Mudik Idulfitri 1445 H/2024 M.

Baca Selengkapnya