Setelah Makan Daging Terus, Seimbangkan dengan 7 Makanan Serat Tinggi ini

Reporter

Tempo.co

Selasa, 20 Juli 2021 18:31 WIB

Ilustrasi alpukat (Pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Serat makanan adalah komponen karbohidrat nabati yang tidak dapat dicerna oleh enzim pencernaan, melainkan dicerna oleh bakteri pencernaan. Serat memiliki banyak manfaat. Diantaranya adalah menurunkan tingkat kolesterol, mendorong seseorang untuk memiliki berat badan yang sehat, melancarkan sistem pencernaan, mengontrol gula dalam darah, dan mengurangi risiko kanker.

Selain minum air putih cukup, makan makanan yang mengandung serat dapat menjadi kebiasaan yang baik. Berikut adalah sumber makanan dengan kandungan serat yang dapat Anda konsumsi dilansir dari laman Healthline.

  • Buah pir

Pir memiliki kandungan antioksidan, vitamin C, dan vitamin K. Serat yang terkandung dalam buah pir sendiri dapat mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh. Menurut laman Sunpride, rutin mengonsumsi buah ini dapat mencegah risiko kena stroke hingga 50 persen.

Alpukat kaya akan lemak baik, vitamin C, kalium, magnesium, vitamin E, dan bermacam-macam vitamin B. Alpukat mengandung setidaknya 6-7 gram serat di dalamnya.

  • Pisang

Pisang merupakan buah yang mudah ditemukan. Pisang memiliki berbagai nutrisi, termasuk vitamin C, B6, dan kalium. Setidaknya, pisang memiliki kandungan serat sebanyak 2.6 gram.

  • Kacang almond
Advertising
Advertising

Kacang jenis ini memiliki kandungan lemak baik, vitamin E, mangan, dan magnesium. Kacang almond dapat diolah menjadi tepung almond yang dapat digunakan sebagai bahan dasar kue. Kacang almond memiliki kandungan serat sebanyak 13.3 gram.

  • Havermut atau oatmeal

Havermut merupakan sejenis tepung kasar yang terbuat dari haver (oat) yang sudah dikupas dan ditumbuk. Havermut mengandung antioksidan dan berbagai mineral. Makanan dari biji-bijian ini juga mengandung beta glukan, yaitu serat yang memiliki manfaat dalam mengontrol gula darah dan kolesterol.

  • Popcorn

Popcorn ternyata merupakan kudapan yang kaya akan serat. Sebanyak 14.4 gram serat terkandung di dalamnya. Namun, jika dalam pembuatannya ditambahkan banyak minyak, maka perbandingan antara serat dan kalori yang terkandung di dalamnya akan berubah.

Brokoli mengandung vitamin C, K, B, folat, kalium, zat besi, mangan, dan antioksidan. Brokoli yang kaya serat ini tinggi protein dibandingkan dengan sayuran lainnya. Brokoli dapat diolah menjadi berbagai macam makanan.

DINA OKTAFERIA

Baca: Jangan Melulu Melahap Daging, Perlu Makanan Kaya Serat Juga

Berita terkait

Bukan Penyakit, Ini yang Perlu Dipahami soal Mual

2 hari lalu

Bukan Penyakit, Ini yang Perlu Dipahami soal Mual

Mual merupakan gejala dibanding kondisi kesehatan. Apa saja penyebabnya dan yang perlu dilakukan untuk mengatasinya?

Baca Selengkapnya

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

6 hari lalu

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

Mulut adalah bagian tubuh penting dan pintu saluran pencernaan. Berikut fakta menarik dan aneh terkait mulut sebagai organ yang kompleks.

Baca Selengkapnya

Sering Disisihkan dari Piring Makan karena Pahit, Ketahui Manfaat Luar Biasa Pare

11 hari lalu

Sering Disisihkan dari Piring Makan karena Pahit, Ketahui Manfaat Luar Biasa Pare

Pare merupakan salah satu sayuran yang menyimpan beragam manfaat kesehatan yang luar biasa.

Baca Selengkapnya

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

15 hari lalu

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

Beberapa buah dapat menurunkan kadar kolesterol. Saatnya mengonsumsi alpukat, buah beri hingga nanas untuk luruhkan kolesterol jahat.

Baca Selengkapnya

10 Langkah Tangkal Peradangan Penyebab Penyakit Kronis

17 hari lalu

10 Langkah Tangkal Peradangan Penyebab Penyakit Kronis

Peradangan bisa memicu berbagai penyakit kronis bila didiamkan, seperti penyakit jantung dan kanker. Namun, ada cara untuk mencegahnya.

Baca Selengkapnya

6 Buah Penurun Kolesterol Usai Kebanyakan Menyantap Hidangan Lebaran

17 hari lalu

6 Buah Penurun Kolesterol Usai Kebanyakan Menyantap Hidangan Lebaran

Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah kadar kolesterol dalam tubuh, terutama setelah mengonsumsi makanan tinggi lemak dan gula selama perayaan Lebaran.

Baca Selengkapnya

Asosiasi Produsen Serat dan Benang Filamen Indonesia Kritik Protes BP2MI yang Tidak Setuju dengan Permendag 36

19 hari lalu

Asosiasi Produsen Serat dan Benang Filamen Indonesia Kritik Protes BP2MI yang Tidak Setuju dengan Permendag 36

Produsen Serat dan Benang Filamen Indonesia mengkritik protes BP2MI yang tidak setuju dengan Permendag Nomor 36 tahun 2023.

Baca Selengkapnya

Macam Camilan yang Dianjurkan untuk Mencegah Sembelit

20 hari lalu

Macam Camilan yang Dianjurkan untuk Mencegah Sembelit

Sebagian orang memiliki solusi unik untuk mencegah sembelit namun mengonsumsi makanan kaya serat bisa menjadi solusi yang baik.

Baca Selengkapnya

Seimbangkan Konsumsi Hidangan Lebaran dengan Serat, Simak Saran Ahli Gizi

23 hari lalu

Seimbangkan Konsumsi Hidangan Lebaran dengan Serat, Simak Saran Ahli Gizi

Konsumsi opor dan gulai yang identik dengan hidangan Lebaran perlu diseimbangkan dengan makanan sumber serat seperti sayur dan buah.

Baca Selengkapnya

Kenali Gejala Asam Urat yang Bisa Disebabkan Hidangan Lebaran

25 hari lalu

Kenali Gejala Asam Urat yang Bisa Disebabkan Hidangan Lebaran

Gejala asam urat bisa menyebabkan nyeri, peradangan, sampai pembengkakan.

Baca Selengkapnya