Berbagai Manfaat Rumput Laut untuk Kesehatan Tubuh

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Selasa, 27 Juli 2021 20:00 WIB

Rumput laut berserabut kecil atau disebut "bulu kucing" penyebab gagal panen nelayan di Negeri Nuruwe, Kabupaten Seram Bagian Barat, Maluku, Senin, 9 November 2020. Tempo/Linda Trianita

TEMPO.CO, Jakarta - Rumput laut merupakan salah satu hasil olahan pangan dari laut yang bergizi tinggi. Tumbuhan laut ini memiliki berbagai macam jenis. Jenis yang populer di antaranya adalah nori, wakame, kombu, dan spirulina. Selain sebagai bahan makanan atau kaldu, rumput laut juga dikemas dalam bentuk suplemen. Hal ini karena rumput laut memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan.

Rumput laut termasuk dalam kelompok tanaman algae. Jenis dan warna rumput laut terbagi atas ganggang hijau, ganggang merah, dan ganggang coklat. Sejak dahulu, rumput laut digunakan untuk mengobati luka, luka bakar, dan ruam kulit. Rumput laut terdiri atas kalori, air, karbohidrat, serat, kalsium, fosfor, natrium bekalium, beta karoten, dan vitamin C. Dikutip dari laman Universitas Airlangga, berikut berbagai manfaat rumput laut untuk kesehatan:

1. Membantu menurunkan berat badan

Rumput laut mengandung pigmen fucoxanthin, yang mampu melancarkan metabolisme serta mengubah lemak menjadi energi. Pada penelitian dijelaskan bahwa alginat yang merupakan serat alami pada rumput laut cokelat dapat menghalangi penyerapan lemak pada usus sebanyak 75%. Kandungan serat pada rumput laut ini membuat perut menjadi kenyang lebih lama.

2. Mempercepat penyembuhan luka

Advertising
Advertising

Rumput laut memiliki vitamin K yang bekerja sama dengan trombosit yang mampu membentuk gumpalan atau pembekuan darah. Hal ini dapat membantu mempercepat penyembuhan luka pada tubuh.

3. Menjaga kekuatan tulang dan gigi

Kandungan kalsium pada rumput laut dapat menjaga dan memelihara kekuatan tulang dan gigi.

4. Meningkatkan energi

Zat besi pada rumput laut dapat membentuk hemoglobin, yaitu sel darah merah. Salah satu fungsi hemoglobin ini adalah membawa oksigen ke seluruh tubuh.

5. Menstabilkan gula darah

Penelitian menunjukkan bahwa pola makan tinggi serat bisa didapatkan dari sayur, buah, dan rumput laut yang membantu memperbaiki kadar gula darah. Senyawa fucoxantin dan alginat dalam rumput laut diyakini dapat mengurangi resistensi insulin dan menstabilkan kadar gula darah, juga mencegah diabetes tipe 2.

6. Terhindar dari pembengkakan kelenjar tiroid

Yodium pada rumput laut memilik khasiat untuk mempertahankan tiroid yang sehat. Tiroid yang bermasalah dapat menyebabkan otot melemah, serta kolesterol tinggi.

7. Melawan radikal bebas

Dalam rumput laut, senyawa anti-oksidan, karotenoid, dan flavonoid bermanfaat untuk melindungi tubuh dari kerusakan sel. Senyawa anti-oksidan dan flavonoid dari rumput laut ini juga membantu mencegah tubuh mengalami penyakit jantung dan diabetes.

8. Mencegah risiko penyakit jantung

Senyawa anti-oksidan pada rumput laut bermanfaat untuk mencegah risiko kerusakan sel dalam tubuh juga penyakit jantung. Rumput laut menjadi sumber serat larut air yang baik. Rumput laut juga mengandung asam lemak omega-3 serta antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan jantung.

Berbagai manfaat kesehatan di atas bisa didapatkan dengan mengonsumsi rumput laut dengan baik. Jika dikonsumsi secara berlebihan, rumput laut dapat menyebabkan hipertensi karena kadar yodium yang berlebihan pada tubuh.

WINDA OKTAVIA

Baca juga: Kenali Manfaat Super Rumput Laut buat Kulit

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

7 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

8 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

8 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

9 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

9 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

9 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

13 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

16 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

17 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

24 hari lalu

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya